Dandim 0204/DS Bersama Forkopimda Hadiri Pisah-Sambut Kapolresta Deliserdang

Dandim 0204/DS, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, bersama Forkopimda menghadiri acara Pisah-Sambut Kapolresta Deliserdang dari Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH, kepada AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK, di Aula Terbuka Mapolresta Deliserdang, Selasa (3/10/2023).

Acara Pisah-Sambut Kapolresta Deliserdang ini berlangsung dengan penayangan vidio Lensa Kegiatan Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH, semasa menjabat Kapolresta Deliserdang. 

Selanjutnya, Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH, menyampaikan pesan dan kesannya serta harapannya. 

"Selama 1 tahun 9 bulan bersama-sama dengan saya membantu memberikan saran, masukan dan kritikan, membuat situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polresta Deliserdang ini dapat berjalan aman lancar dan kondusif. Saya tidak bisa bekerja sendiri, dan itu semua bisa berjalan berkat peran daripada bapak dan ibu sekalian," ungkapnya. 
 

Kombes Pol Irsan Sinuhaji juga berharap, kerja sama yang telah terbina baik dengan berbagai pihak selama ini, bisa terus dilanjutkan kedepannya. 

"Mohon maaf dan mohon doanya. Karena selanjutnya saya menjalankan amanah jabatan sebagai Kepala Bidang Pembinaan Siswa Lemdiklat Polri," pungkasnya.

Begitu juga dengan perkenalan dari AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo. Sebagai Kapolresta Deliserdang yang baru, dirinya sangat berharap bimbingan, saran dan masukkan dari berbagai pihak untuk bisa melanjutkan apa yang sudah baik yang dilakukan Kombes Pol Irsan Sinuhaji.

"Ini adalah kehormatan saya, di mana ini kali kedua untuk dapat berdinas di Polresta Deliserdang jajaran Polda Sumut," ucapnya.
 

Mantan Satresnarkoba Polrestabes Medan ini memohon izin untuk dapat diterima sebagai warga baru di Kabupaten Deliserdang, serta bisa melanjutkan sinergitas bersama segenap unsur Forkopimda dan elemen masyarakat. 

"Kami siap belajar, siap dikritik, dan siap diberikan masukan guna membangun kondusifitas dan Kamtibmas di wilayah Deliserdang yang semakin baik ke depannya," tegas lulusan Akpol 2000 itu mengakhiri. 

Hadir di acara, antara lain Wabup DS, HM Ali Yusuf Siregar, Kepala BNNK Deliserdang, Kombes Pol Muhammad, SIK, Kajari DS, Drs. Jabal Nur, SH, MH, Ketua DPRD DS, Zakky Shahri, SH, Danbrigif 7/RR, Kolonel Inf Nur Wicahyanto, SE, serta para pejabat TNI-Polri dan sipil lainnya di wilayah Deliserdang. 

No comments:

Post a Comment