Binsik Pelajar SMP Talun Kenas, Sertu Suparmin Ikut Bermain Futsal


Salah satu implementasi program Selasa Sehat Kodim 0204/Deliserdang yang digelar di satuan Koramil, adalah melakukan pembinaan fisik (Binsik) kepada setiap elemen masyarakat di wilayah desa binaan para Babinsa. 

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Sertu Suparmin di SMP Tala Peta, Desa Talun Kenas, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang, 

Di sekolah tersebut, Sertu Suparmin ikut bermain futsal bersama para pelajar yang sedang mengikuti mata pelajaran olah raga. Keikutsertaan Sertu Suparmin dalam bermain futsal itu sebagai bentuk pelaksanaan Binsik kepada pelajar.  

Di sela kegiatan, Sertu Suparmin memuji para pelajar yang aktif berolahraga. Karena dengan olah raga, tidak saja tubuh menjadi lebih bugar dan sehat, tetapi juga berdampak kepada meningkatkan daya serap mata pelajaran di dalam kelas. 
 

"Itu manfaat lain dari olah raga secara rutin dan teratur. Yakni meningkatkan daya konsentrasi, sehingga akan lebih memudahkan untuk mencerna atau menyerap materi pelajaran," jelas Sertu Suparmin. 

Kegiatan olah raga bersama ini berlangsung dengan riang gembira dan penuh canda tawa. 

Sertu Suparmin pun berpesan, agar kebersamaan dan kekompakan ini bisa menjadi perekat persatuan dan kesatuan bagi para pelajar di masa depan. 

No comments:

Post a Comment