Babinsa Koramil 0204-14/Dolok Merawan, Koptu Sarwoto tak henti-hentinya memberikan edukasi kebangsaan kepada warga masyarakat di wilayah desa binaannya.
Seperti Minggu pagi (10/12/2023) di Kp Pancasila, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, contohnya.
Di sana, Koptu Sarwoto menemui sejumlah tokoh masyarakat setempat untuk melakukan komsos Minggu Harmonis.
Dalam kegiatan komsos itu, Koptu Sarwoto tidak hanya menyosialisasikan tentang program TNI AD melalui Koramil 0204-14/Dmr dalam rangka membangun Kemanunggalan TNI-Rakyat yang semakin kuat dan kokoh, juga mengajak para tokoh masyarakat untuk menjadi pelopor kerukunan hidup bermasyarakat bagi warga di sekitarnya.
"Menjelang tahun politik di 2024, kondisi kehidupan di masyarakat khususnya di Kp Pancasila Dolok Merawan ini bisa terusik, gara-gara ada perbedaan pandang dan pilihan pada kontestasi Pemilu. Karena itu, saya harapkan para tokoh masyarakat bisa mendeteksi hal ini sehingga tidak menjadi kerawanan yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan di wilayah," jelas Koptu Sarwoto.
Menjaga keadaan tetap aman, tenteram dan damai, jauh lebih penting dari sekadar mempersoalkan perbedaan pandangan dan pilihan dalam Pemilu 2024.
"Persatuan dan kesatuan di bangsa kita sangat mahal, hingga harus mengorbankan waktu 3,5 abad untuk merajutnya. Karena itu, mari utamakan persatuan dan kesatuan di atas kepentingan pribadi, politik dan golongan. Karena bangsa kita ini terlalu besar jika hanya mempersoalkan kontestasi Capres dan Cawapres," pungkasnya.
No comments:
Post a Comment