Silaturahmi ke Dolok Merawan, Ini Pesan Babinsa Kodim 0204/DS Tentang Pemahaman Pancasila


Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Serda SD Batubara melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga Kampung Pancasa Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Dalam kesempatan itu, Serda SD Batubara memaparkan tentang pemahaman Pancasila kepada warga.

Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan rasa cinta tanah air kepada segenap warga negara Indonesia. 

Menurutnya, salah satu butir Pancasila adalah persatuan Indonesia. "Sila ketiga dari Pancasila itu mengajarkan kepada kita untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama, suku dan antar golongan dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Selain itu Serda SD Batubara juga mengimbau warga untuk selalu menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan dengan mengaktifkan sistem keamanan lingkungan (siskamling) dan gotong royong. 

No comments:

Post a Comment