Korem 022/PT Laksanakan Upacara Bendera Awal Bulan Juli
Pematang Siantar – Anggota Korem 022/Pantai Timur melaksanakan upacara bendera setiap Senin di halaman Makorem, Jalan Asahan Km. 3,5 Nagori Siantar Estate Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Senin (01/07/2024).
Bertindak sebagai inspektur upacara Dandenhub Rem 022/PT Letkol Chb Hairul Auzaar , Sedangkan Kapten Chb A. F Sitompul bertindak sebagai Komandan Upacara
Upacara bendera merah putih dilaksanakan setiap hari Senin ini guna menumbuhkan jiwa patriotisme untuk menghormati Sang Saka Merah Putih serta menumbuhkan jiwa kedisiplinan bagi prajurit dalam mengamalkan Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit.
Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih awal bulan Juli ini diikuti Para Kasi Korem 022/PT, Para Kasatdisjan Rem 022/PT, Perwira ,Bintara ,Tamtama dan PNS jajaran Korem 022/PT
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment