Sertu Rudi Wakili Danramil Sei Rampah Dampingi Wabup Sergai dalam Menyambut Tahun Baru Islam

 


Sersan Satu (Sertu) Rudi Harianto mewakili Danramil-10 Sei Rampah mendampingi Wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin Yusril Tambunan bersama Tokoh Agama dan Masyarakat Desa Penggalangan, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai dalam acara Istigosah dan doa bersama menyambut Baru Islam 1 Muharram 1446 H.

Dalam arahannya dan Bimbingan Wakil Bupati Sergai, Adlin Yusri Tambunan mengatakan dengan memperingati 1 Muharam 1446 H bertambah keimanan kita.

“Marilah dukung acara yg sangat sakral ini menyambut Tahun Baru Islam 1446 H,” ucapnya.

Adapun rangkaian doa bersama dan sekalian melaksanakan pawai obor dalam memeriahkan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H.

Turut mendampingi Wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin Yusril Tambunan dalam peringatan Tahun Baru Islam 1446 H diantaranya Arianto dari Dinas Sosial, Ketua BPKRMI Serdang Bedagai, Ketua Majelis Ta’lim Mustaghitsu Al Mughits, Sultan Syair Daliminte, Camat Sei Bamban, Kades Penggalangan, Hasan Basri serta Babinsa, Bhabinkamtibmas dan para Kepala Dusun se Desa Penggalangan.

Diawali dengan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an, doa kemudian arahan Dan bimbingan, pemasangan dan pelepasan pawai obor serta shalawatan oleh wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin Yusri. 

No comments:

Post a Comment