Dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI, Kodim 0204/DS memberikan tali asih kepada Warakawuri. Kegiatan dilakukan di Makodim 0204/DS Jalan Galang Km. 2, Kelurahan Pagar Merbau, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (4/10/2024).
Menurut Dandim, pemberian tali asih ini merupakan wujud rasa syukur atas ulang tahun ke-79 TNI. Kodim 0204/DS, lanjut Dandim, juga sebagai wujud kepedulian dan keinginan yang kuat untuk terus menjalin dan mempererat tali silaturahmi dengan Warakawuri yang ada di wilayah Kodim 0204/DS.
"Mudah-mudahan keinginan untuk menjalin silaturahmi ini akan terus terpatri di dalam diri para prajurit Kodim 0204/DS," ujarnya.
Selain itu, lanjut Dandim, juga sebagai bentuk penghargaan kepada para istri prajurit yang ditinggal suaminya akibat meninggal dunia.
Dalam kegiatan tersebut, Dandim didampingi Kasdim dan para Pasi Kodim 0204/DS, Danramil jajaran Kodim 0204/DS, Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0204/DS.
Acara diakhiri dengan pemberian tali asih, doa dan foto bersama.
No comments:
Post a Comment