Antisipasi Genk Motor di Bulan Ramadhan, Tim Motoris Kodim 0204/DS Tak Pernah Bosan Gelar Patroli Malam

 Untuk memberikan kenyamanan kepada umat Muslim dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan dan mengantisipasi begal dan genk motor serta pengecekan personel TNI di tempat hiburan, cafe dan diskotik, Tim Motoris Kodim 0204/DS tak pernah bosan untuk terus menggelar patroli malam.

Kali ini giliran kawasan Kecamatan Sei Rampah yang menjadi objek patroli. Sepuluh personel Tim Motoris dipimpin Wadan Ramil 11/TB Lettu Kav. Rambang menyambangi lokasi-lokasi rawan begal dan genk motor serta tempat-temat kumpul, Sabtu  malam.

Kesepuluh personel Kodim 0204/DS yang ambil bagian dalam kegiatan ini masing-masing Lettu Kav Rambang, Sertu Sutrisno, Sertu Suhendri, Kopka Kokok, Pelda Rakiman, Serda Sigit I, Serda Sirait, Serda Limbong, Kopda Ardiansyah dan Kopka Alex Sandra Saragih.

Kegiatan patroli diawali dengan apel dipimpin Lettu Kav Rambang di Makoramil 10/SR. Dalam apel, Lettu Kav Rambang memberikan arahan serta rute yang akan dilalui selama pelaksanaan patroli.

Usai apel, tim bergerak ke Masjid Agung Serdang Bedagai, alun-alun Serdang Bedagang dan SPBU Desa Firdaus. Setelah memastikan kondisi aman, tim patroli motoris menuju SPBU Desa Suka Damai, Kecamatan Sei Bamban dan kembali ke Makoramil 10/SR.

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Inf Alex Sandri, S.Hub,Int,M.H.I memberikan apresiasi atas inisiatif tim motoris Kodim 0204/DS yang terus melaksanakan patroli malam. 

Dandim berharap para personel jajaran Kodim 0204/DS terus meningkatkan frekuensi Patroli Motoris. "Peningkatan frekuensi Patroli Motoris ini bertujuan untuk memperkuat upaya pencegahan terhadap aksi kejahatan jalanan yang semakin meresahkan masyarakat. Terutama di bulan Ramadhan dimana masyarakat melaksanakan ibadah shalat Tarawih," ujarnya.

Menurut Dandim, patroli ini juga merupakan tindak lanjut instruksi Pangdam I/BB untuk memberikan bantuan pengamanan kepada Polda Sumut dan Pemprov Sumut dalam menjaga ketentraman dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat. 

"Diharapkan melalui kegiatan patroli motoris yang terus ditingkatkan frekuensinya dapat memberikan keterangan dan kenyamanan kepada masyarakat saat melaksanakan aktivitas di luar rumah, baik pada siang hari maupun malam hari," ujarnya. 

No comments:

Post a Comment