Ratusan Siswa SMPN 1 Lubuk Pakam Dapat Paket Makanan Bergizi Gratis

Pemberian makan bergizi gratis siswa SMPN 1 Lubuk Pakam

 Ratusan siswa siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri ( SMPN) 1 Lubuk Pakam di Jalan R. A. Kartini Lingkungan 5 Kelurahan Lubuk Pakam III Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang menerima bantuan paket makanan bergizi gratis untuk dibawa pulang oleh para siswa. Kamis, 6/3/2025.

Data dihimpun, ada 960 siswa SMPN 1 Lubuk Pakam menerima pembagian makanan bergizi gratis yang dibagikan personel TNI Kodim 0204 DS Koramil Lubuk Pakam yang membantu proses kegiatan. Untuk pembagian makanan bergizi ini tidak dimakan di sekolah melainkan dibawa pulang oleh siswa karena berhubung dalam bulan puasa ramadhan.

Personel Babinsa TNI Kodim 0204 DS Koramil 06 Lubuk Pakam, Serka Sri Wahyudi saat dikonfirmasi untuk kegiatan hari ini mengatakan, ada pemberian makan bergizi gratis pada siswa SMPN 1 Lubuk Pakam berjalan dengan lancar. Program ini adalah bagian dari kegiatan pemberian makan siang gratis pada siswa namun karena ini bulan puasa, makanan dibawa pulang berupa Snack bergizi.

” untuk Isi menu makanan bergizi yang dibawa pulang oleh siswa terdiri dari Telur Puyuh, Susu Milk, Kurma, Roti Marri dan Pisang,” ujar Serka Sri Wahyudi.

Proses pemberian makanan bergizi gratis pada pelajar ini berjalan dengan lancar. Turut hadir Wakasek SMPN 1 Lubuk Pakam Dewi Sariban Siregar, Bhabinkamtibmas Lubuk Pakam III Aiptu G. Gultom, oara Guru SMPN 1 Lubuk Pakam dan Kepling 5 Kelurahan L. Pakam III.

Program Makan Bergizi Gratis ( MBG) ini dimulai pada 6 Januari 2025 kemarin. Pemerintah menargetkan penerima manfaat itu terdiri dari Balita, Santri, Siswa sekolah dari PAUD, TK, SD, SMP sampai SMA, ibu hamil serta ibu menyusui. Dengan target pencapaian hingga akhir tahun 2025 itu 15 juta orang. ]

No comments:

Post a Comment