PEMBAGIAN BLT DI DESA CIMAHE KECAMATAN BANGUN PURBA BERJALAN LANCAR

 

Bertepatan pada jum'at, 27 November 2020 dimulai pukul 10.00 WIB, Pembagian BLT untuk bulan oktober dan November 2020 sebesar Rp 600.000 (enam ratus ribu rupiah) telah dilaksanakan kepada 96 orang warga yang tidak mampu yang terdampar Covid - 19 di Desa Cimahe Kecamatan Bangun Purba.

Acara penyerahan BLT ini kepada 96 orang warga dilaksanakan di Aula Kantor Desa Cimahi.

Turut hadir di acara pembaguan  BLT yaitu :
1. Kades Cimahi Suhardi beserta Perangkat Desa.
2. Babinsa Koramil 19/BP Serda Budi Santoso.
3. Babinkamtibmas Polsek Bangun Purba Bripka Abdul Rohim.
4. Masyarakat yang mendapatkan  bantuan sebanyak 96 orang dan
5. FKDM Kecamatan Bangun Purba.
 
Acarapenyerahan BLT ini berlangsung tertib, aman dan lancar berdasarkan prosedur dan protokol kesehatan yang diamati oleh media ini.

Karya Bhakti Koramil 17 Kotarih Semester II TA 2020 Kodim 0204/DS

 

Karya Bhakti Koramil 17 Kotarih semester II TA 2020 Kodim 0204/DS, kali ini mengangkat tema, Karya Bhakti TNI Wujud Nyata Pengabdian Untuk Rakyat.Pada karya bhakti semester II ini, Koramil 17 Kotarih melaksanakan pengecetan dan membersihkan musolla Al-Muttaqin di Dusun 2, Desa Bandat Bayu Kecamatan Kotarih, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa ( 24/11) pagi.

Karya Bhakti menggandeng perangkat Desa Bandar Bayu,Ormas Pemuda, Persatuan Batak Bersatu(PBB) Kecamatan Kotarih dan masyarakat Desa Bandar Bayu.

Karya Bhakti kali ini benar-benar menyentuh terhadap masyarakat dan merupakan wujud nyata dalam mempererat persatuan dan kesatuan.

Ini terlihat dari semangat masyarakat dan ormas pemuda Batak bersatu (PBB) pada pelaksanakan karya bhakti Koramil 17 Kotarih dengan saling bahu membahu mengecat dan membersihkan Musolla Al-Muttaqin, ” jelas Dan-ramil 17 Kotarih, Kapten Inf Ramlan.

Terangnya lagi, kekompakan seperti inilah yang sangat kita butuhkan dan harus dijalin terus antara TNI dan rakyat baik dalam bela negara demi menjaga keutuhan NKRI yang kita cintai ini.

” Serta kita jangan lupa beradaptasi dengan kehidupan baru di tengah Covid-19 ini, agar tetap mematuhi protokol kesehatan pemerintah kita dengan tiga M, yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan jaga kebersihan diri dan lingkungan,” jelas Kapten Inf Ramlan.

Babinsa Koramil 09/TM , Komsos Dengan Masyarakat Nya


Babinsa Koramil 09/TM Kodim 0204/DS  serda Ilham wahyudi mendatangi lingkungan masyarakat untuk bersilaturahmi sekaligus sebagai sarana komunikasi sosial (Komsos) dengan perangkat desa
serda Ilham wahyudi disambut dengan hangat oleh perangkat desa dan tokoh masyarakat membahas tentang perlunya peran orang tua untuk mengawasi anak-anak terhadap dampak bahaya virus corona serta membahas cara mengantisipasi dan mencegah virus corona.
Sebagai Babinsa sadar betul apa yang harus dilakukan terhadap warga binaannya, terlebih situasi akhir-akhir ini berita tentang virus corona yang sudah menyasar ke indonesia.
Hal itulah yang membuat serda Ilham wahyudi lebih aktif dalam melakukan komunikasi sosial dengan tokoh masyarakat, karena pada hakikatnya Babinsa adalah ujung tombak satuan teritorial yang paling bawah yang langsung berhubungan dengan masyarakat sehingga dapat mengetahui segala permasalahan yang yang terjadi di wilayahnya.
Babinsa juga menyampaikan kepada perangkat desa, untuk dapat mendata setiap warga pendatang, itu dapat meminimalisir terhadap bahaya virus corona dan jika ada suatu permasalahan atau kejadian yang terjadi di desa segera hubungi Babinsa dan Bhabinksamtibmas serta petugas kesehatan.

Babinsa Kodim 0204/DS ‘Kampanyekan’ Pakai Masker

 

Dalam mengkampanyekan Protokol Kesehatan (Prokes), Personil Babinsa 24/TTSB, Kodim 0204/DS, Koptu Azamuddin Harahap bersama Bhabinkamtibmas Polsek Tebing Tinggi, melaksanakan penegakan displin Prokes.

Kegiatan yang berlangsung dikawasan Jalan Utama di Kecamatan Tebing Tinggi, Sergai, Sumut.
Disela-sela kegiatan, Azamuddin menegaskan bahwa kegiatan mencegah virus Corona.

Tadi kita menggelar operasi humanis hanya memberikan peringatan dan membagikan masker apabila yang memakainya.

Cegah Penyebaran DBD, Babinsa Kodim 0204/DS Laksanakan Fogging

 

Babinsa Koramil 23/BRG jajaran Kodim 0204/DS Serka S Siregar bersama warga Dusun Wonogiri, Desa Pasar V Kebun Kelapa, Kecamatan Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai melaksanakan kegiatan fogging atau penyemprotan, Kamis (26/11/2020).

Penyemprotan ini untuk memberantas nyamuk aedes agypti yang membawa penyakit demam berdarah dengue (DBD). Selain covid-19, ternyata saat ini di beberapa wilayah Sumatera Utara sedang merebak penyakit DBD yang disebabkan gigitan nyamuk aedes agypti."Melalui kegiatan ini kita berharap dapat memberantas nyamuk aedes agypti, sehingga warga desa bisa terbebas dari penyakit DBD," ujar Serka S Siregar.

Apalagi saat ini sedang puncak musim penghujan, saat nyamuk berkembang biak, sehingga sangat perlu diantisipasi. "Untuk itu kita berharap kepada warga untuk melakukan 3 M yaitu menguras, menutup dan mengubur, sebagai langkah untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk aedes agypti," ujarnya.

Menguras, ujar Serka S Siregar, menguras genangan-genangan air, kemudian menutup wadah yang digunakan untik menampung maupun menyimpan air serta mengubur barang-barang yang dapat menjadi wadah perkembangbiakan nyamuk. 

Dandim 0204/DS Perintahkan Jajaran Jaga Netralitas di Pilkada Sergai 2020

 

Komandan Kodim 0204/DS, Letkol Kav Jackie Yudhantara menekankan kepada jajarannya agar menjaga Netralitas dan tidak memihak salah satu Paslon dalam Pilkada Kabupaten Sergai tahun 2020.

Penekanan ini disampaikan Dandim dalam kegiatan Jam Komandan kepada seluruh Perwira Kodim 0204/DS di Aula Makodim 0204/DS, Kamis (26/11/2020).

“Terkait dengan Pilkada Kabupaten Sergai 2020, Kodim 0204/DS Netral dan tidak ada memihak. Kepada para Danramil saya tekankan supaya disampaikan kepada seluruh Babinsa di wilayah, khususnya Kabupaten Serdang Bedagai agar menjaga Netralitas dan tidak memihak salah satu pasangan calon,” tegas Dandim.

Selain itu, Dandim juga menekankan kepada Koramil jajaran Kodim 0204/DS untuk mengimbau masyarakat dalam mensukseskan Pilkada Sergai 2020 dengan menjaga kondusifitas situasi wilayah serta mengajak untuk tidak Golput dalam Pilkada.

Dalam Jam Komandan ini, Dandim 0204/DS juga menekankan kepada seluruh jajaran tentang pentingnya selalu menjaga kesehatan dan berolahraga guna menghindari Covid-19.

“Laksanakan Protokol Kesehatan setiap melaksanakan tugas di lapangan serta jaga selalu kesehatan dan rajinlah berolah raga,” ucap mantan Danyonkav 6/Naga Karimata itu.


Di akhir pengarahannya, Pamen TNI AD lulusan Akmil 2002 ini menyampaikan agar tetap semangat dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada Masyarakat.

“Laksanakan tugas sesuai Tupoksinya dan jangan keluar dari jalur penugasan yang telah ditentukan, apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita sebagai aparat kewilayahan, bantu kesulitan masyarakat, laksanakan sinergitas dengan aparat kepolisian, pemerintahan daerah dan segenap unsur lapisan masyarakat,” pungkasnya

Kegiatan Jam Komandan Kodim 0204/DS secara rutin dilaksanakan setiap bulan kepada seluruh perwira dalam rangka penyampaian petunjuk maupun arahan dari pimpinan maupun sebagai evaluasi pelaksanaan tugas yang telah dilaksanakan serta sebagai bahan penyampaian informasi yang sedang berkembang.

Turut hadir dalam kegiatan Jam Komandan ini, antara lain Kasdim 0204/DS,Mayor Inf Totok Triyanto, para Perwira Staf Kodim 0204/DS, dan seluruh Danramil jajaran Kodim 0204/DS. 




DANDIM 0204/DS PERINTAHKAN : “JAJARAN KODIM 0204/DS JAGA NETRALITAS DALAM PILKADA KAB.SERGAI 2020”

 

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara menekankan kepada jajaran Kodim 0204/DS agar menjaga Netralitas dan tidak memihak salah satu Paslon dalam Pilkada Kab.Sergai 2020. Penekanan ini disampaikan Dandim dalam Kegiatan Jam Komandan kepada seluruh Perwira Kodim 0204/DS di Aula Makodim 0204/DS pada hari Kamis 26 Nopember 2020.

“Terkait dengan Pilkada Kab.Sergai 2020, Kodim dalam hal ini Netral dan tidak ada memihak, kepada Para Danramil saya tekankan supaya disampaikan kepada seluruh Babinsa di wilayah, khususnya Kab.Serdang Bedagai agar menjaga Netralitas dan tidak memihak salah satu pasangan calon”
Selain itu juga ditekankan kepada Koramil jajaran Kodim 0204/DS untuk menghimbau masyarakat dalam mensukseskan Pilkada Sergai 2020 dengan menjaga Kondusifitas situasi wilayah serta mengajak untuk tidak Golput dalam Pilkada.



Dalam Jam Komandan tersebut Dandim 0204/DS juga menekankan kepada seluruh jajaran tentang pentingnya selalu menjaga kesehatan dan berolahraga guna menghindari Covid-19. “Laksanakan Protokol Kesehatan setiap melaksanakan Tugas di lapangan serta jaga selalu kesehatan dan rajinlah berolah raga”

Pada akhir pengarahannya Dandim 0204/DS juga menyampaikan agar tetap semangat dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada Masyarakat. “Laksanakan tugas sesuai Tupoksinya dan jangan keluar dari jalur penugasan yang telah ditentukan, apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita sebagai aparat kewilayahan, bantu kesulitan masyarakat, laksanakan sinergitas dengan aparat kepolisian, pemerintahan daerah dan segenap unsur lapisan masyarakat”.

Kegiatan Jam Komandan Kodim 0204/DS secara rutin dilaksanakan setiap bulan kepada seluruh perwira Kodim dalam rangka penyampaian petunjuk maupun arahan dari pimpinan maupun sebagai evaluasi pelaksanaan tugas yang telah dilaksanakan serta sebagai bahan penyampaian informasi yang sedang berkembang.

Turut hadir dalam kegiatan Jam Komandan tersebut, Kasdim 0204/DS Mayor Inf Totok Triyanto, Para Perwira Staf Kodim 0204/DS, seluruh Danramil Jajaran Kodim 0204/DS