BABINSA KORAMIL 13/TT KODIM 0204/DS JENGUK WARGA YANG SAKIT DI RUMAH



 Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil13/TT Kodim 0204/DS  menjenguk warga yang lagi terbaring sakit di daerah binaannya Kel.Pabatu Kec.Padang Hulu kota T.Tinggi untuk memberi semangat dan motivasi, Rabu (8/10)

Babinsa Serda Amas Wahyudi  mengakui kehadirannya di rumah warga yang sakit untuk memberikan semangat dan dukungan
moril, agar senantiasa tabah dan semangat untuk kesembuhannya.
Sebagai Babinsa, lanjutnya, kami harus senantiasa peduli dan perhatian terhadap warga binaan.

Dalam kesempatan itu, BabinsaSerda Amas Wahyudi   juga menyampaikan Doa agar yang bersangkutan diberikan kesembuhan dan kesehatan, serta berpesan kepada keluarganya untuk sabar, tabah dan merawat dengan sebaik-baiknya.

“Terima kasih kami ucapkan kepada pak Babinsa Koramil 13/TTl, atas perhatian dan kepeduliannya yang meluangkan waktu menjenguk orang tua kami.” kata salah satu anak dari ibu yang sakit tersebut.

PERDULI WARGA KURANG MAMPU BABINSA KORAMIL 12/BKH KODIM 0204/DS BERIKAN BANTUAN SEMBAKO

  


 Bati Tuud Pelda M Syaiful Anggota Koramil 12/bkh Kodim 0204/DS  melakukan bhakti sosial pembagian Sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19 di Desa Juhar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai.

Pelda M Syaiful  menjelaskan, untuk sasaran penerima bantuan terdampak Pandemi Covid-19 di Kampung Waharia adalah warga yang betul-betul kurang mampu, janda, Duda dan Anak Yatim

“Penyaluran bantuan dilakukan Babinsa yaitu Sembako yang disalurkan berupa beras 5 Kg kepada 5 orang warga yang betul-betul kurang mampu yang ada di Desa Juhar 

Pelda M Syaiful  berharap bantuan sembako yang disalurkan dapat bermanfaat bagi warga masyarakat yang menerima dan bagi masyarakat juga dihimbau tetap mematuhi protokol kesehatan seperti keluar rumah wajib mengenakan masker, selalu mencuci tangan dengan sabun diair yang mengalir dan jaga jarak aman.

Selain memberikan Edukasi kepada Masyarakat tentang tentang protokol Kesehatan, Pelda M Syaiful menyampaikan bahwa bantuan beras yang di berikan adalah beras jatah Pribadi Tiap Bulan yang biasa Babinsa Konsumsi untuk makan setiap hari.


Peduli Warga Kurang Mampu, Babinsa Koramil 06/LP Kodim 0204/DS Berikan Bantuan Sembako.

  


Anggota Koramil 06/LP  Kodim 0204/DS, Sertu Junaidi  melakukan bhakti sosial pembagian Sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19 di dusun Budiman Desa Beringin Kec.Beringin                                                           

Sertu Junaidi  menjelaskan, untuk sasaran penerima bantuan terdampak Pandemi Covid-19 di dusun Budiman adalah warga kurang mampu, janda dan Lansia.

Sembako yang disalurkan berupa beras 10 Kg dan masker 

Sertu Junaidi  berharap bantuan sembako yang disalurkan dapat bermanfaat bagi warga masyarakat yang menerima dan bagi masyarakat juga dihimbau tetap mematuhi protokol kesehatan seperti keluar rumah wajib mengenakan masker, selalu mencuci tangan dengan sabun diair yang mengalir dan jaga jarak aman.

Jumat Bersih, Babinsa Kodim 0204/DS Ikut Gotong Royong Rapikan Rumah Ibadah

 

 Meski di hari liburan nasional sekalipun, Babinsa Koramil 23/Beringin, Kodim 0204/DS, tetap menjalankan tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggungjawabnya.

Seperti yang dilakukan Serda Siswandi di Desa Sei Tuan, Kecamatan Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (25/12/2020).

Menjelang pelaksanaan salat Jumat, Serda Siswandi ikut membantu pembersihan dan merapikan masjid di Desa Sei Tuan, sehingga akan lebih nyaman untuk dipakai salat Jumat berjamaah.

“Melalui kegiatan gotong royong seperti ini, saya sebagai Babinsa bisa lebih intens berkomunikasi dengan warga di wilayah binaan,” ucap Serda Siswandi.

Melalui komsos ini pula, Serda Siswandi mengaku bisa lebih leluasa untuk mengajak warga masyarakat mematuhi disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19, dan menjalankan gerakan 3M. Yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun.

Semangat Tak Pernah Kendor, Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS Terus Keliling Kawal Disiplin Prokes



Koramil 02/KTL jajaran Kodim 0204/DS tak pernah mengendorkan semangat untuk melakukan upaya pencegahan penyebaran pandemi covid-19. Selain upaya yang terus dilakukan Babinsa di jajarannya, para personel juga kerap mengunjungi tempat-tempat keramaian untuk mengawal pelaksanaan protokol kesehatan.

Seperti yang dilakukan di Pajak Tradisional di Desa Pasar X, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Jumat (25/12/2020). Sekitar sepuluh personel Koramil 02/KTL mendatangi satu persatu lapak pedagang untuk mengimbau para pedagang dan pembali agar mematuhi protokol kesehatan. 


Menurutnya mereka, protokol kesehatan merupakan satu-satunya upaya untuk mencegah penyebaran covid-19. 

"Inilah mengapa mematuhi protokol kesehatan begitu penting bagi kita, karena merupakan satu-satunya cara untuk mencegah penyebaran penyakit yang saat ini lagi menghantui kita semua. Mari kita patuhi, karena lebih baik mencegah penyakit yang belum ditemukan obatnya ini," ujar mereka.


Tindakan pencegahan ini juga, lebih efisien dan tidak memerlukan biaya besar, karena hanya diperlukan kedisiplinan dalam menggunakan masker, mencuci tangan sebelum dan setelah melakukan aktivitas dan menjaga jarak fisik.

Mereka juga berharap para pedagang ikut melakukan sosialisasi di pasar dengan mengajak para pembeli untuk menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik. (Siterdim 0204/DS)

Babinsa DS dan Warga Bandar Tengah Perbaiki Jalan Yang Rusak

 

Kondisi Jalan rusak dan berlubang dikawasan Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalipah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut, Jumat (25/12/20), menjadi perhatian Babinsa Koramil 12/BKH/Kodim 0204/DS, Koptu Mahyuddin.

Untuk itulah ia bersama perangkat desa serta warga bahu membagu melakukan penimbunan jalan dan merapikan rumput dan parit pada kanan dan kiri jalan.

Selama kegiatan berlangsung, Koptu Mahyuddin mengapresiasi perhatian warga dalam kelancaran sarana transportasi di desa mereka 

Begitu juga selama kegiatan berlangsung tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan setelah beraktifitas.

Babinsa DS Bersama Ranggit Git Laksanakan Gotong Royong Bersihkan Rumput Liar di Jalan Desa

 



 Babinsa Ranggit Git, Kodim 0204/DS, Serka Yudi Hariandy bersama perangkat desa dan warga membersihkan jalan yang di tumbuhi rumput liar dikawasan Jalan Desa Ranggit git, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deliserdang, Sumut, 

Selama kegiatan berlangsung, Serka Yudi mengajak warga agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan yang ada disekitarnya.

Terlebih pada masa pandemi saat ini menjaga lingkungan tetap bersih menjadi prioritas utama.

Selain itu diakhir imbauan sesuai dengan Protokol Kesehatan (Prokes) diharapkan warga tetap memakai masker dan menjaga saat berada diluar rumah serta mencuci tangan