Dandim 0204 DS Pimpin Korp Kenaikan Pangkat Personel


Komandan Kodim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara S.Sos, M.Han memimpin Acara Korps kenaikan pangkat anggotanya di lapangan Upacara Makodim (Markas Kodim), Selasa (6/4/2021).

Dalam sambutannya, Komandan Kodim selaku Irup mengucapkan selamat kepada Anggota yang telah naik pangkat pada Periode 01-04-2021 tersebut.

“Berkenaan dengan laporan korps kenaikan pangkat para  Bintara dan Tamtama , saya selaku Dandim 0204/DS dan Pribadi mengucapkan selamat kepada Personel yang pada periode 1 April 2021 telah memperoleh kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama," ucap Dandim.

Lebih lanjut, Dandim berharap kepada Personel yang telah naik pangkat, bahwa dengan kenaikan pangkat dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan prestasi, dedikasi dan kinerja dalam mengemban tugas dan tanggung jawab dalam mengabdi kepada satuan, bangsa dan Negara.

Perlu diketahui, kenaikan pangkat merupakan kegiatan yang bersifat rutin, namun merupakan salah satu wujud penghargaan yang diberikan negara atas prestasi, dedikasi dan pengabdian terhadap tugas dan tanggung jawab yang diemban.

Selain itu, sebagai insan yang beriman dan bertaqwa tentunya harus menyakini, bahwa pangkat dan jabatan merupakan titipan Allah SWT  dan juga merupakan rahmat, sekaligus amanah yang harus disyukuri dan dipertanggungjawabkan.

“Dan tidak kalah penting peran serta keluarga, istri dan anak-anak kita menjadi pendukung dan penyemangat, hingga mampu mendorong kita dalam berjuang mengabdi kepada bangsa dan negara lewat satuan Kodim 0204/DS,” terang Dandim.

Dandim juga mengajak kepada para Anggotanya, agar terus mengembangkan rasa kepedulian terhadap tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan.

“Tegakkan disiplin dan tingkatkan profesionalisme, sehingga dalam menjalankan tugas tidak pernah ragu selama di jalan yang benar. Satu hal yang perlu diingat, bahwa semakin tinggi pangkat dan jabatan yang saudara sandang, maka semakin berat tugas dan tanggung jawab yang saudara emban” jelasnya.

Dandim juga mengajak seluruh personel jajarannya , untuk sama-sama berupaya meningkatkan kualitas diri yang berkesinambungan, profesionalisme dengan dilandasi keimanan dan ketakwaan kepada Allah Yang Maha Kuasa,” pungkas Dandim.

Acara Korps kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama tersebut, dihadiri oleh Kasdim (Kepala Staf Kodim) 0204/DS, Jajaran Danramil, Pasi (Perwira Seksi), Bintara dan Tamtama.

Dandim 0204/DS Sambut Peserta Latsitardanus 2021 Wilayah Deliserdang



 Komandan Kodim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara menyambut peserta Latihan Integrasi Taruna Werda Nusantara (Latsitadarnus) ke-XLI tahun 2021 di wilayah Kabupaten Deliserdang, Rabu (7/4/2021). 

Penyambutan dipimpin Bupati Deliserdang Ashari Tambunan di Gedung Balairung Pemkab Deliserdang di Jalan Karya Jasa Lubuk Pakam, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang.

Komandan Satlak Elang, Letkol Pnb Anton Pallaguna dalam sambutannya mengatakan, kehadirannya di Deliserdang membawa 192 taruna/taruni untuk mengabdi kepada masyarakat Deliserdang. Melalui kegiatan ini, menurut Letkol Pnb Anton Pallaguna, ada dua hal fundamental  yang hendak dicapai. Pertama bagaimana meningkatkan solidaritas antara TNI, Polri dan masyarakat dan meningkatkan daya juang.

Sebagai peserta tertua, Letkol Pnb Anton Pallaguna menerangkan tugasnya sebagai orangtua, komandan, senior sekaligus teman bagi peserta Latsitardanus. "Kami yang akan intens berkomunikasi dengan Pemda serta seluruh pejabat kewilayahan yang ada di sini," terangnya. 

Kepada para peserta, Letkol Pnb Anton Pallaguna berpesan harus mampu menjadi teladan bagi generasi muda di Deliserdang dan Tebingtinggi. "Tunjukkan taruna dan mahasiswa bisa belajar karakter dan memberikan sikap positif serta energi positif bagi generasi muda," tambahnya.

Kepada pemerintah dan tokoh masyarakat Deliserdang dan Tebingtinggi, Letkol Pnb Anton Pallaguna menitipkan peserta Latsitardanus agar bisa menyerap kearifan lokal. "Mohon izin, kami titipkan mereka di sini untuk bisa menyerap kearifan lokal yang ada di Deliserdang dan Tebingtinggi. Terima kasih yang setinggi-tingginya atasj penerimaan kami di sini," ujarnya.



Sementara itu Bupati Deliserdang, Ashari Tambunan mengucapkan syukur telah berkumpul di Balairung dalam rangka penerimaan peserta Latsitardanus tahun 2021. Atas nama Pemkab dan masyarakat Deliserdang, Bupati mengucapkan selamat datang kepada peserta Latsitardanus.

Bupati juga meyakinkan bahwa pihaknya beserta seluruh masyarakat Deliserdang siap menerima kedatangan peserta Latsitardanus dan memberikan pengetahuan tentang kearifan lokal. "Melihat kalian adalah calon pemimpin negeri ini di masa depan, saya berharap kegiatan ini akan memberikan tambahan pengalaman, tambahan pengetahun tentang kehidupan dan berbagai kearifan lokal di Deliserdang," ujar Bupati. 

Bupati juga yakin kehadiran para peserta Latsitardanus bisa memberikan pengalaman baru bagi masyarakatnya. Pengalaman ini juga diyakini akan mampu meningkatkan persatuan dan kesatuan serta kesejahteraan masyarakat Deliserdang. 

"Saya juga berharap kehadiran kalian bisa menjadi motivasi bagi generasi muda Deliserdang. Sebagai taruna-taruni, kalian merupakan orang-orang istimewa di mata masyarakat. Ini hendaknya bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda," ujar Bupati. 

Hadir pada kegiatan tersebut Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan, Kol. Imam Bintoro mewakili Kodam I/BB, Dandim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara, Kapolres Deliserdang Kombes Yemi Mandagi, S, IK, Kajari Lubuk Pakam Jabal Nur, SH, MH, Kasbrigif 7/RR Letkol Inf Andrean Siregar, Danyonif 121/MK Letkol Inf Ery Partahi Siregar, Asisten Pemerintahan Tebing Tinggi Drs Bambang Sudaryono, Wakapolres Tebing Tinggi Kompol Sarkoni, Dansatlak Elang Lekol Pnb Anton Pallaguna. 

Babinsa Koramil 09/TM komsos dengan Warga Tentang Bahaya Penyalahgunaan Narkoba


Banyak cara yang bisa dilakukan oleh para Babinsa guna meningkatkan kesejahteraan, keamanan dan ketertiban serta kenyamanan warga di wilayah binaannya baik itu berupa kegiatan yang bersifat sosialisasi, koordinasi, himbauan, maupun kegiatan dalam bentuk fisik seperti kerja bakti misalnya. Kali ini Babinsa Koramil 09/TM  melaksanakan Komsos di wilayah binaannya membahas tentang bahaya penyalahgunaan narkoba Rabu 
Menyadari akan bahaya dari penyalahgunaan Narkotika dan obat terlarang serta zat adiktif/psikotropika terhadap penggunanya,Serda Ilham wahyudi  Babinsa Desa desa Pematang setrak Kecamatan teluk mengkudu mengajak warga binaannya untuk tidak mendekati apalagi menjadi pengguna barang haram tersebut.Dia melanjutkan, “Sering kita lihat maupun dengar dari berbagai media bahwa semua bahaya akibat penyalahgunaan narkoba dapat menyebabkan efek dan dampak negatif bagi para penggunanya yang sudah barang tentu pasti sangat merugikan dan sangat buruk efeknya bagi kesehatan baik fisik maupun mental”, jelas Babinsa kepada para pemuda.
“Ini yang perlu digaris bawahi, selain merusak organ tubuh serta mental para pengguna maupun mengganggu lingkungan, para pengguna, pengedar maupun pemproduksi narkoba juga dikenai sanksi yang berat oleh pihak yang berwajib”, ucap Serda Ilham wahyudi   kepada para pemuda binaannya.

Babinsa Kodim 0204/DS Beri Atensi Bahaya Covid-19 dan Narkoba kepada Remaja di Malam Tahun Baru

 





Sejumlah remaja di Desa Dolok Merawan, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Deliserdang, Rabu siang menerima pembekalan dari Babinsa Koramil 14/Dolok Merawan, Kodim 0204/DS, Sertu Junedi.

Materi pembekalan dalam kegiatan Rahu Bersinar yang disampaikan Sertu Junedi tentang kewaspadaan penyebaran Virus Corona dan bahaya penyalahgunaan narkoba, 

“Tetap patuhi disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19 apabila keluar rumah di malam pergantian tahun,” terang Sertu Junedi.

Momen malam pergantian tahun, lanjut Sertu Junedi, biasanya tak dilewatkan para remaja untuk berkumpul dengan teman-teman sebaya.

“Di saat berkumpul itu, jangan lengah apalagi sampai mengabaikan 3M. Yakni memakai masker menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun. Ini penting, agar kalian tidak ikut menyebarkan Virus Corona bahkan sampai tertular,” ucapnya.

Begitu juga dengan bahaya narkoba dan peredaran gelapnya. Sertu Junedi mengingatkan untuk tidak memakai narkoba meskipun hanya sebatas coba-coba.

“Sekali memakai narkoba, pasti ada yang kedua, ketiga dan seterusnya hingga akhirnya menjadi pecandu. Kalau sudah begitu, maka yang rusak adalah kalian sendiri. Masa depan hancur, dan keluarga ikut menanggung aib. Belum lagi soal sanksi hukumnya yang cukup berat,” tegas Sertu Junedi.

Oleh karena itu, Sertu Junedi mewanti-wanti para remaja untuk tetap waspada terhadap bahaya Covid-19 dan narkoba.

“Mari akhiri tahun 2020 ini dengan perbuatan positif yang tidak merugikan diri sendiri maupun orang lain, sehingga mengawali tahun 2021 nanti kita akan menjadi manusia yang lebih baik dari tahun sebelumnya,” pungkas Sertu Junedi.

Dukung Pemerintah Percepat Penanganan Covid-19,Babinsa Koramil 20/TK Ikut Razia Masker

Puluhan Warga masih kedapatan tidak menggunakan masker dalam razia masker yang dilakukan oleh Aparat Gabungan Yang terdiri dari Jajaran Kecamatan Talun Kenas, Babinsa Koramil 20/TK  ,Babinkamtibnas Polsek Talun Kenas .  sebagai upaya penanganan dan pencegahan COVID-19.
Babinsa Koramil 20/TK  Ikut Mendukung dan Mendampingi Kegiatan ini guna Pada razia yang digelar di simpang tiga desaTalun Kenas ada pada keadaan Kondusif dalam pelaksanaannya
“Tindakan ini dilakukan sebagai upaya memberi efek Untuk Selalu Sadar dan ingat Akan Kesehatan sehingga masyarakat senantiasa memakai masker Kalau Keluar beraktivitas di tengah pandemi COVID-19,”kata Babinsa Koramil 20/TK Serma Supriadi

Cegah Narkoba dan Covid-19, Babinsa Kodim 0204/DS Gencarkan Giat Rabu Bersinar





Melalui kegiatan Serbuan Teritorial Rabu Bersinar, Babinsa Koramil 22/Gunung Meriah, Kodim 0204/DS, Sertu Arifin terus memotivasi warga masyarakat di Desa Gunung Meriah, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Deliserdang, untuk ikut bersama-sama dan saling bahu membahu dalam memerangai peredaran gelap narkoba serta menghentikan penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Dikatakan Sertu Arifin, narkoba dan Virus Corona adalah dua bahaya yang bila tidak dilawan dengan cara bersatu dan saling melindungi, maka kerentanannya akan semakin bertambah.

“Seperti narkoba. Bila seluruh warga menyatakan menolak, maka peredaran gelapnya pun bisa dihentikan. Begitu juga dengan Virus Corona. Bila semua warga patuh dengan menerapkan gerakan 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun) maka penyebaran dan penularannya pun bisa dihentikan,” terang Sertu Arifin.

Oleh karena itu, lanjutnya, inilah saat yang tepat untuk membangkitkan semangat kebersamaan dan persatuan di antara semua anak bangsa dalam memerangi narkoba dan Virus Corona itu.

Seluruh lapisan masyarakat harus bersatu dan bahu membahu bersama aparat negara dalam pemberantasan narkoba dan Virus Corona.

“Hanya dengan bersatu dan tidak terpecah belah, bangsa kita bisa keluar dari cengkeraman bahaya narkoba dan penyebaran Covid-19 yang berkepanjangan,” tegasnya.

Di kesempatan ini, Sertu Arifin memberi atensi khusus tentang pencegahan dan penanganan Covid-19 melalui gerakan 3M.

Ia berpesan kepada masyarakat supaya tetap mematuhi protokol kesehatan, dan apabila tidak perlu, lebih baik berdiam diri di rumah serta jangan lupa berdoa supaya terhindar dari penyakit. 

Peduli Narkoba, Babinsa Koramil 21/TJ Kodim 0204/DS Rutin lakukan Komsos Dengan Warga



Koptu Eko Haris  Anggota Koramil 21/TJ  Kodim 0204/DS  melaksanakan kegiatan komsos bersama dengan  warga masyarakat dalam rangka membahas bahaya Narkoba yang sudah mewabah kepada anak anak di lingkungan Desa Rumah  Rih Kec. Stm Hulu Kab. Deliserdang

Sebagai Babinsa sadar betul apa yang harus dilakukan terhadap warga binaannya, terlebih situasi akhir-akhir ini berita tentang narkoba yang sudah menyasar ke kalangan pemuda. Hal itulah yang membuat Koptu Eko Haris lebih aktif dalam melakukan komunikasi sosial dengan tokoh masyarakat, tokoh agama dan elemen masyarakat.

Karena pada hakikatnya Babinsa adalah ujung tombak satuan teritorial yang paling bawah yang langsung berhubungan dengan masyarakat sehingga dapat mengetahui segala permasalahan yang yang terjadi di wilayahnya.

Babinsa juga menyampaikan kepada perangkat desa, untuk dapat mendata setiap warga pendatang, itu dapat meminimalisir terhadap bahaya narkoba dan jika ada suatu permasalahan atau kejadian yang terjadi di desa segera hubungi Babinsa.

Sementara itu Bapak N. Manurung juga mengatakan sependapat dengan Babinsa, bahwa dengan adanya komunikasi yang baik akan sangat membantu dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang ada.