Babinsa Koramil 10/SR Bersama Polsek Laksanakan Prokes di Posko Satgas Covid 19 PPKM Mikro



PPKM Mikro di wilayah Kec. Sei rampah  terus digalakkan. Selain mengoptimalkan peran RT/RW, aparat gabungan juga melakukan kegiatan Prokes secara humanis oleh Babinsa Koramil 10/SR  bersama Bhabinkamtibmas dan Pos AL serta instansi pemerintah. Salah satunya membagikan masker ke pengguna jalan yang melewati posko Satgas Covid 19 PPKM Mikro dilakukan dengan ketat oleh Tim gabungan bertempat di posko Satgas Covid 19 PPKM Mikro Kec Sei Rampah.

Serma Suhairi dan Serda J. Sinaga mengatakan penerapan protokol kesehatan secara disiplin bisa mencegah penyebaran COVID-19. PPKM Mikro di Sei rampah Bulungan sejauh ini dilakukan dengan ketat. Pihaknya juga melakukan pengetatan di wilayah Desa binaan. Pihaknya meminta masyarakat secara disiplin melaksanakan 3M yang meliputi memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir dan menjaga jarak.

Upaya pencegahan memerlukan kesadaran diri terlebih dukungan dari lingkungan keluarga itu sendiri untuk perlu saling mengingatkan akan pentingnya protokol kesehatan. Untuk itu tim gabungan mengajak semua pihak termasuk masyarakat untuk terus menerus menerapkan pola hidup bersih dan sehat, ujarnya.

Babinsa Kodim 0204/DS Bekali Pemuda Sibolangit Sikap Bela Negara


Babinsa Koramil 03/SBL jajaran Kodim 0204/DS Serda Sugiarto melaksanakan kegiatan program harian kebangsaan dengan memberikan materi bela negara.

Pembagian dilakukan kepada para pemuda   di Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Senin (26/4/2021).

Menurut Serda Sugiarto, di masa pandemi covid-19 ini para pemuda dapat mengaplikasikan sikap bela negara dengan mematuhi protoool kesehatan serta ikut mensosialisasikan bahaya virus tersebut di tengah-tengah masyarakat.

"Melalui kepatuhan kepada protokol kesehatan kita juga ikut menyelamatkan bangsa dan negara. Untuk itu mari kita disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik. Selain itu, kita juga wajid ikut mensosialisakan bahaya covid-19 dengan harapan para pemuda dan masyarakat yang lain juga ikut mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Babinsa Kodim 0204/DS Tanamkan Pemahaman Wasbang, Cinta Tanah Air dan Prokes di Sibirubiru


Dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Senin Kebangsaan, Babinsa Koramil 04/SBB jajaran Kodim 0204/DS Serda Suparmin memberikan materi wawasan kebangsaan, cinta tanah air dan sosialisasi protokol kesehatan kepada perangkat desa.

Pemberian materi melalui komunikasi sosial itu dilaksanakan di Gang Ladang Sari Laba Jahe, Kecamatan Sibirubiru, Kabupaten Deliserdang, Senin (26/4/2021).

Dalam pemaparannya, Serda Suparmin menjelaskan wawasan kebangsaan merupakan cara pandang kita terhadap diri dan lingkungan, mengutamakan kesatuan dan persatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Pemahaman yang mendalam terhadap wawasan kebangsaan akan menumbuhkan sikap cinta tanah air.

"Untuk itu marilah kita benar-benar memahami, menghayati dan mengimplementasikan wawasan kebangsaan kita di tengah-tengah masyarakat untuk menumbuhkan sikap cinta terhadap bangsa dan negara," harapnya.

Melalui kesempatan itu, Serda Suparmin juga mengimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik.

Komitmen Babinsa Kodim 0204/DS Terus Bekali Pelajar Wawasan Kebangsaan



 Dalam setiap kesempatan, Babinsa Koramil 16/Dolok Masihul jajaran Kodim 0204/Deliserdang, Sertu MT Tambunan akan terus memberikan darma baktinya kepada warga masyarakat di wilayah binannya, khususnya di Desa Martebing, Kecamatan Dolok Masihul, Kabupaten Serdangbedagai, Senin (26/4/2021).

Dalam kegiatan komsos Senin kebangsaan ini, Sertu MT Tambunan memberikan materi wawasan kebangsaan kepada sejumlah pelajar, dengan harapan akan membangkitkan jiwa patriotisme, nasionalisme dan sikap bela negara dari para pelajar sebagai generasi penerus masa depan bangsa.

“Masa depan Indonesia ada di tangan para generasi muda saat ini, salah satunya para pelajar. Karenanya, kepada mereka ini perlu dibekali wawasan kebangsaan sejak dini, sehingga jiwa patriotime, nasionalisme dan bela negara akan terpatri dalam diri masing-masing,” terang Sertu MT Tambunan.

Selain menyosialisasikan wawasan kebangsaan, Sertu MT Tambunan juga memberikan edukasi tentang pentingnya menerapkan 5M disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19 di manapun dan kapanpun dalam aktivitas sehari-hari.

Babinsa Kodim 0204/DS dan Polsek Dolok Masihul Gelar Patroli Pengawasan dan Penegakan Disiplin Prokes




Babinsa Koramil 16/DMS jajaran Kodim 0204/DS Serda Abdullah dan Polsek Dolok Masihul menggelar patroli pengawasan dan penegakan disiplin protokol kesehatan (prokes). Sinergitas personel TNI-Polri ini dilakukan untuk menjaga warga binaan dari pemaparan covid-19.

Kegiatan pengawasan ini dilakukan di jalan lintas Tebingtinggi - Dolok Masihul, Kecamatan Dolok Masihul, Kabupaten Serdang Bedagai.

Kepada warga dan pengendara yang melintas diingatkan untuk terus menjaga disiplin protokol kesehatan. Pasalnya, hingga saat ini belum ada obat maupun vaksin untuk mengatasi penyakit ini.

"Sehingga satu-satunya cara adalah dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik," ujarnya.

Babinsa Lakukan Penegakan disiplin Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian






Kopda S.Simbolon di Jalan Bajalingge Desa Sipispis Kec. Sipispis melaksanakan kegiatan protokol kesehatan dengan memberi himbauan kepada masyarakat yang sedang berkumpul di rumah dan di tempat keramaian agar selalu mengikuti peraturan pemerintah tentang protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 dengan selalu mematuhi M4 yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, dan menghindari kerumunan atau physical distancing, serta tetap menjaga kesehatan dan kebersihan dengan menerapkan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari, "Ini merupakan upaya Koramil 15/SPP  dalam tindakan pencegahan penyebaran C-19 di Wilayah Binaan," kata Babinsa Lebih lanjut Pelda Mislim Ap menerangkan untuk sasaran pada patroli kali ini dirinya bersama Tim membidik tempat-tempat keramaian yang sering dijadikan warga untuk berkumpul. "Sasaran kita yakni warung-warung, kedai Kopi dan di Rumah makan

BABINSA KORAMIL 14/DMR KODIM 0204/DS LAKSANAKAN PATROLI PROTOKOL KESEHATAN DI JALAN LINTAS SUMATERA



Anggota Babinsa Koramil 14/DMR  dan  Babinkamtibmas Polsek Dolok merawan tidak henti-hentinya melaksanakan Patroli operasi Prokes kepada masyarakat. Bertempat di jln lintas sumatera  di desa  G.Para  Kec. Dolok Merawan  Kab. Serdang bedagai.

 

Walaupun cuaca sering turun hujan dan padatnya berbagai kegiatan, petugas baik dari TNI, Polri maupun Satpol PP tidak kendor melaksanakan kewajiban mereka sebagai Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 

 Beberapa tempat yang biasa digunakan sebagai pusat nongkrong maupun berkerumun masyarakat dikala malam hari menjadi target sasaran Operasi Yustisi Protokol kesehatan, dijln lintas sumatera  di desa  G.Para  Kec. Dolok Merawan  Kab. Serdang bedagai..

 

Seperti diungkapkan oleh Komandan Koramil 14 melalui Serma HM Panjaitan ,Anggota Babinsa Koramil 14/DMR yang turut dalam razia ini, Anggota aparat setempat tidak akan pernah mengenal lelah mengingatkan masyarakat mengenai kepatuhan protokol kesehatan.

 

"Kita semua berupaya agar Covid-19 segera berakhir, salah satu upaya yaitu melalui himbauan dan razia yang kami laksanakan agar masyarakat selalu patuh kepada imbauan pemerintah dalam memerangi Covid-19 yaitu patuh dan disiplin melaksanakan Protokol kesehatan.

 

Ditambahkan Serma HM Panjaitan," masih kami temui adanya masyarakat yang belum patuh melaksanakan Protokol kesehatan pada razia hari ini, kami sangat berharap masyarakat dapat memahami ini, Covid-19 ancaman yang nyata ada, karenanya agar kita semua terbebas maka disiplin laksanakanlah Protokol Kesehatan," pungkasnya.