Babinsa Kodim 0204/DS dan Polsek Dolok Masihul Terus Bersinergi Perangi Wabah Covid-19

 

Keharmonisan dan sinergitas personel TNI-Polri di lapangan dalam memerangi wabah Covid-19 akan membangkitkan persatuan di masyarakat, sehingga memunculkan semngt saling bantu dan bahu membahu mencegah penularan serta penyebarannya.

Hal inilah yang tengah dilakukan Babinsa Koramil 16/Dolok Masihul bersama personel Polsek Dolok Masihul 

Dengan kembali menggelar Operasi Yustisi Penegakkan Disiplin Protokol Kesehatan di Jalan Lintas Tebingtinggi-Dolok Masihul, diharapkan akan memotivasi kesadaran di kalangan masyarakat untuk tidak abai mematuhi gerakan 3M dalam aktivitas hariannya.

Tujuan lain dari operasi ini adalah untuk mengingatkan warga masyarakat bahwa wabah Covid-19 masih ada, sehingga harus terus disiplin dalam menjaga kesehatan dan keselamatan masing-masing.

“Operasi dilakukan dengan cara-cara persuasif, edukatif dan humanis, sehingga warga akan tergugah untuk menjadikan gerakan 3M, yakni memakai masker menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, sebagai adaptasi kebiasaan baru di manapun dan kapanpun,” pungkas Babinsa.

Cegah Penyebaran Covid 19, Babinsa Koramil 15/SPP Komsos Ingatkan Warga Untuk Selalu Pakai Masker


 
Serka Moradin Silalahi bersama Anggota Polsek Sipispis An. Aipda Dedi Saragih di desa Marjanji kec. Sipispis melaksanakan kegiatan Patroli penegakan Disiplin Protokol Kesehatan di tempat keramaian dengan sasaran memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar selalu menggunakam masker apabila berada diluar rumah dan di tempat keramaian serta selalu menjaga jarak guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19 sekaligus memberikan penekanan agar selalu tetap menjalankan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, cuci tangan serta jaga jarak bila berinteraksi dengan orang lain bertujuan agar tetap dalam kondisi sehat dan tidak terjangkit virus Covid-19 Sesuai dengan himabauan dari Komando atas dan Pemerintah untuk memutuskan penyebaran Virus Covid-19 maka kami Babinsa, Bhabinkamtibmas dan pemerintah Desa selalu meningkatkan seluruh masyarakat agar selalu memakai masker.
Selain itu kami juga menghimbau kepada masyarakat jangan lupa mencuci tangan dengan sabun, yang intinya mari kita berpola hidup sehat demi mencegah masuknya wabah penyakit ke tubuh kita.
Marilah kita bersama-sama ikuti himbauan Pemerintah dan kita sikapi kondisi sekarang dengan tenang jangan terpengaruh dengan berita Hoax, semoga musibah ini cepat berlalu, ucapnya.

Dengan Komsos, Babinsa Koramil 14/DMR Giatkan Kamtibmas di Desa Binaan


Meski hari libur, Babinsa Koramil 14/Dolok Merawan, Kodim 0204/Deliserdang, Sertu Fahrudin tetap melaksanakan tugas pembinaan teritorial (Binter) di wilayah desa binaannya, Minggu
Seperti di Desa Korajim, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), misalnya. Melalui komunikasi sosial (Komsos) dengan kepala desa dan warga, Sertu Fahrudin mengajak untuk meningkatkan fungsi keamanan dan ketertiban di masyarakat (Kamtibmas).
“Fungsi Kamtibmas akan berjalan maksimal bila seluruh komponen masyarakat (Kommas) ikut bahu membahu bersama Babinsa atau Bhabinkamtibmas menjaga kondusifitas lingkungan,” ucap Sertu Fahrudin.
Diuraikan Sertu Fahrudin, salah satu cara untuk mengoptimalkan fungsi Kamtibmas, adalah dengan selalu mewaspadai orang tidak dikenal yang masuk ke Desa Korajim.“Bila mendapati orang asing berada di desa kita ini, maka tanyakan identitasnya dan tujuannya apa. Atau segera melaporkan kepada kepala lingkungan atau kepala desa, atau bisa juga kepada Babinsa maupun Bhabinkamtibmas,” jelas Sertu Fahrudin.
 
Dalam pelaksanaan Komsos tentang Kamtibmas ini, Sertu Fahrudin tidak hanya menggalakkan arti pentingnya menjaga kondusifitas wilayah secara bersama-sama, tetapi juga bisa menyerap aspirasi dan masalah yang dihadapi warga untuk secepatnya diambil langkah penyelesaian.
“Sebagai Babinsa, saya siap memberikan yang terbaik kepada wilayah binaan, sehingga dengan cara itu diharapkan akan terbangun Kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” pungkasnya

Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS Komsos Dengan Pedagang Pasar Tradisional



 Membantu pemerintah dalam pencegahan Covid-19, anggota Koramil 12/BKH  Kodim 0204/DS, Korem 022/PT melakukan sosialisasi new normal, melakukan Imbauan untuk selalu menggunakan masker di pasar tradisional Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai

Sosialisasi new normal berupa imbauan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan (PDMPK) dengan cara Komsos di wilayah, dengan sasaran pasar tradisional Barokah,, agar terus melakukan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

Dalam penegakan disiplin kesehatan jajaran Koramil 12/BKH terus bergerak di pasar-pasar tradisional untuk memberikan imbauan untuk terus memakai masker, menjaga jarak sekurangnya 1 sampai 2 meter dan mencuci tangan menggunakan air mengalir.

Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa tersebut dalam rangka membantu Pemerintah  dalam rangka memutus penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kota Tangerang.

Berikan Materi Wasbang, Ini Pesan Babinsa Koramil 11/TJ ke Siswa

 Pelda M Syaiful wasbang   kepada Siswa-siswi/anak anak Sekolah yang pada saat ini Belajar melalui Saring dan Luring, memberikan Pemahaman Tentang Pancasila sebagai Dasar Negara Kita Indonesia yang tak akan dapat digantikan dengan Idiologi lainnya dan memberikan  pemahaman tentang bahayanya Virus Covid-19 agar selalu Hidup bersih sehingga terhindar dari Virus Covid-19 di Desa Juhar, Kec. Bandar Khalifah kabupaten Serdang Bedagai.
 
Untuk itu, lanjut Pelda M Syaiful, para siswa harus saling menghargai di antara sesama, baik antar suku maupun antar agama.
Selain itu, ia juga mengajak para siswa untuk menghargai jasa para para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi merebut dan mempertahankan kemerdekaan RI.
"Kemerdekaan yang kita rasakan saat ini diperjuangkan dengan mengorbankan jiwa dan raga oleh para pahlawan. Untuk itu kita sebagai generasi penerus harus menghargai jasa mereka," katanya.
Caranya, lanjut Pelda M Syaiful, dengan mengisi kemerdekaan melalui kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. Seperti menyumbangkan keterampilan dan pengetahuan yang dimiliki kepada bangsa dan negara. "Itulah wujud menghargai para pejuang dan rasa cinta tanah air," pungkasnya

Babinsa Koramil 10/SR Lakukan Penegakan disiplin Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian

       


Personil Babinsa Koramil 10/SR  Kodim 0204/DS  Serka Hamdani Tarigan melaksanakan kegiatan sosialisasi dan penegakan disipilin protokol kesehatan Covid-19 yang dilaksanakan di pajak baru Sei Rampah Kec. Sei Rampah.
Melaksanakan Himbauan di tempat keramaian dan fasilitas umum untuk pencegahan wabah virus Covid 19, di Sei Rampah . Personil Koramil 10/SR  dalam melaksanakan himbauan kepada masyarakat, terlebih khususnya kepada warga Pajak baru  dalam rangka melaksanakan penerapan disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.
Himbauan yang disampaikan Serka Hamdani Tarigan  Babinsa Koramil 10/SR  ini, masih adanya para warga yang tidak menggunakan masker, dan mereka menganggap biasa kalau tidak mengunakan masker,”Ucap Babinsa.
” Babinsa Koramil 10/SR  selalu mengingatkan bahwa kita harus terus tetap tingkatkan kewaspadan yang terlebih khususnya masyarakat di wilayah Koramil Sei Rampah dengan cara yang dilaksanakan dengan humanis dan tetap tegas agar warga mau mendisiplinkan dirinya sendiri dan keluarganya,” ucapnya.
      Lanjut Babinsa menjelaskan, dalam melaksanakan himbauan kepada warga masyarakat saat melaksanakan kegiatan di luar, harus tetap melaksanakan protokoler kesehatan yang berlaku, bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker serta memberikan teguran agar warga selalu memperhatikan Protokol Kesehatan dengan memakai masker dan mematuhi Jaga Jarak dan mencuci tangan dengan sabun untuk memutus Penyebaran Covid 19.
“Bahwa kami anggota Koramil 10/SR  selalu semangat dalam mendukung pencegahan penyebaran Covid 19 dengan menegakan Protokol Kesehatan yang berlaku dalam memutuskan mata rantai Covid-19 yang sedang mewabah saat ini” Pungkasnya

Babinsa Ramil 09/TM Kodim 0204/DS Tanamkan Wawasan Kebangsaan Kepada Usia Dini



Usia Dini  merupakan jenjang  dasar yang memiliki posisi strategis dalam membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda bangsa, pada fase usia seperti ini tentunya sangat penting diberikan bekal wawasan kebangsaan yang memadai untuk mewarnai perjalanannya meraih cita-citanya dimasa yang akan datang.

Sesuai dengan levelnya, pemberian wawasan tersebut disesuaikan usianya, sehingga mudah dicerna, dipahami dan dimengerti untuk dilaksanakan dalam kehidupan Sehari hari

Seperti halnya yang dilakukan Babinsa 0204/DS  jajaran Kodim 0204/DS dalam memberikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada anak anak

Danramil 0204/DS   mengatakan, penyampaian materi wawasan kebangsaan ini sebagai program yang telah ditentukan oleh Komando Atas, dan merupakan penjabaran program Pembinaan Teritorial (Binter).

“Koramil 09/TM dalam hal ini telah berkoordinasi dengan UPT Dinas Pendidikan Kecamatan  Juhar dan Kepala Sekolah untuk memberikan waktu bagi anggota Koramil dalam rangka memberikan pembekalan Wasbang kepada siswa-siswinya”, kata Danramil.

Lanjut, Danramil dalam pemberian materinya tentunya disesuaikan dengan kemampuan daya pikir anak setingkat SD yaitu dengan pola mengajak kembali untuk menginggat nama-nama para pahlawan nasional serta perjuangannya, menyanyikan lagu-lagu nasional, penanaman nilai-nilai saling menghormati, kesetiakawanan, sopan santun dan giat belajar sebagai bagian dari perjuangannya adik-adik siswa-siswi sekolah dasar.

Ditambahkan Danramil ,  sehingga tumbuh rasa bela negara, rasa cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan yang nantinya dapat menjadi generasi yang berkompeten dalam menjaga kedaulatan NKRI.