Untuk memulihkan akses warga dari dan ke Desa Kwala Lau Bicik, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Praka Ngamanken bersama warga membersihkan batang pohon yang tumbang akibat diterpa hujan deras.
Hujan yang turun, telah menumbangkan pohon dan melintang di badan jalan. Akibatnya akses warga ke Dusun II Namu Buhara terputus total. Hingga Jumat pagi, sebagian pepohonan sudah berhasil disingkirkan.
Begitupun akses jalan harus dilakukan dengan cara buka tutup. Serka Ngamanken yang mendengar peristiwa tersebut langsung turun ke lokasi. Bersama warga, personel Babinsa Koramil 02/KTL jajaran Kodim 0204/DS itu berjibaku menyingkirkan batang pohon yang menghalangi arus lalulintas.
Berkat gotong royong, dalam waktu singkat ruas jalan sudah bersih dari pepohonan yang tumbang dan arus lalulintas kembali lancar.
Serka Ngamanken berharap kepada warga untuk berhati-hati di musim cuaca ekstrim ini. "Saya berharap warga hati-hati. Jika hujan turun, lebih baik menunda perjalanan, karena bencana pohon tumbang dan longsor mengancam keselamatan kita," nasehatnya kepada warga.