Dandim 0204/DS Pimpin Doa Bersama Sukseskan TMMD Ke-111

 


Memasuki hari kedua paska dibukanya TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/Deliserdang, Dandim Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, memimpin doa bersama untuk kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan kegiatan TMMD. 


Kegiatan doa bersama ini dilaksanakan di Masjid Al Husada Makodim 0204/DS, Jln Galang Km 2, Rabu (16/6/2021).


Dandim menjelaskan, doa bersama ini bertujuan untuk kelancaran pekerjaan di lapangan dan keselamatan personel yang bertugas sebagai Satgas, sehingga target pengerjaan TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS bisa selesai tepat waktu dan memberi manfaat kepada kesejahteraan masyarakat di lokasi sasaran. 


"Mudah-mudahan Allah SWT meridhoi dan memberikan kemudahan kepada kita dalam merampungkan pekerjaan di lokasi sasaran fisik TMMD di Dusun VII dan VIII, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang," pungkas Dandim. 


Kegiatan doa bersama berlangsung dengan penerapan Protokol Kesehatan secara ketat, dan dihadiri Kasdim 0204/DS, Mayor Inf Toto Triyanto serta sejumlah Perwira Staf dan personel Kodim 0204/DS lainnya.

Aktif Tangani Covid-19 dan PPKM Skala Mikro, Babinsa Kodim 0204/DS dan Kades Pasar V Kebun Kelapa Bagi Masker Gratis di Beringin


Untuk mencegah penyebaran covid-19, Babinsa Koramil 23/BRG jajaran Kodim 0204/DS Serka R Siregar bersama Kepala Desa Pasar V Kebun Kelapa dan perangkat desa lainnya melaksanakan kegiatan penanganan Covid-19 dan PPKM Skala Mikro.

Kegiatan dilakukan di Dusun Lestari, Desa Pasar V Kebun Kelapa, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Selasa (15/6/2021).

Sasaran kegiatan kali ini masyatakat dan warga yang melintas. Kepada warga yang tidak mematuhu protokol kesehatan, terutama yang tidak menggunakan masker diberikan pemahaman dan peringatan dengan bahasa yang persuasif dan diberikan masker secara gratis.

Tidak hanya itu, petugas juga melakukan pengukuran suhu tubuh dengan termogun. "Ini kita lakukan untuk memantau kesehatan warga sebagai langkah antisipatif terhadap penyebaran covid-19," ujarnya.

Menurut Serka R Siregar, tujuan kegiatan ini memberikan masker kepada warga yang beraktivitas di luar rumah dan memberikan imbauan kepadaa masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan covid-19 dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik.

"Melalui kegiatan ini kita juga melakukann pengawasan kepada masyarakat agar terus mematuhi protokol kesehatan covid-19," ujarnya.

Jaga Kesehatan, Personel Koramil 16/DMS Kodim 0204/DS Senam Pagi Bersama


 Untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, personel Koramil 16/DMS jajaran Kodim 0204/DS melaksanakan senam pagi.

Kegiatan dilakukan di halaman Makoramil 16/DMS, 

Senam pagi itu juga dimaksudkan meningkatkan imunitas tubuh sebagai upaya untuk mengantisipasi paparan covid-19 di kalangan personel Koramil 16/DMS.

"Selain untuk meningkatkan kesehatan san kebugaran tubuh, melalui kegiatan senam pagi ini juga untuk meningkatkan imunitas tubuh sebagai upaya untuk mencegah paparan covid-19," ujar salah seorang personel.

Diharapkan seluruh personel menjadikan olahraga sebagai kegiatan rutin sebelum memulai aktivitas.

Tubuh yang prima juga menunjang keberhasilan dalam menjalankan aktivitas di tengah- tengah masyarakat. 

TMMD 111 Kodim 0204/DS Resmi Dibuka





Program lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS, Korem 022/PT, Kodam I/BB, Selasa (15/6/2021) resmi dibuka oleh Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan di Pendopo Kantor Bupati Deliserdang di Lubukpakam.

Upacara pembukaan program TMMD bertemakan “TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri” ini dilakukan secara terbatas.

Tampak hadir di acara, Wakil Bupati DS, HM Ali Yusuf Siregar, Danrem 022/PT, Kolonel Inf Asep Nugraha, Dandim 0204/DS yang juga Dansatgas TMMD, Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, Kapolresta DS, Kombes Pol Yemi Mandagi, Kajari Lubukpakam, Jabal Nur, SH, MH, Kasdim 0204/DS, Mayor Inf Toto Triyanto, serta mewakili Kades Pemdes Provsu, Syafrida.

Bupati Ashari sangat berharap implementasi TMMD ke-111 Kodim 0204/DS ini bisa meningkatkan taraf ekonomi warga di lokasi sasaran fisik, termasuk Sumber Daya Manusia (SDM)-nya.

“Karena itu, saya tegaskan bahwa program TMMD ini merupakan wahana silaturahmi antara Pemkab DS, Kodim 0204/DS, Polresta DS dan elemen masyarakat dalam mengedepankan nilai-nilai keterpaduan untuk meningkatkan ekonomi warga masyarakat di daerah, terutama di masa pandemi saat ini,” ucap Bupati Ashari.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan pengarahan Danrem 022/PT, kemudian penandatanganan naskah kerja sama antara Bupati DS dengan Dansatgas TMMD, penyerahan secara simbolis alat kerja dan diakhiri dengan peninjauan ke lokasi sasaran fisik di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang.


TMMD 111 KODIM 0204/DS RESMI DIBUKA OLEH BUPATI DELI SERDANG” H. ASHARI TAMBUNAN.

 Program lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS, Korem 022/PT, Kodam I/BB, Selasa (15/6/2021) resmi dibuka oleh Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan di Pendopo Kantor Bupati Deliserdang di Lubukpakam.

Upacara pembukaan program TMMD bertemakan "TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri" ini dilakukan secara terbatas.

Tampak hadir di acara, Wakil Bupati DS, HM Ali Yusuf Siregar, Danrem 022/PT, Kolonel Inf Asep Nugraha, Dandim 0204/DS yang juga Dansatgas TMMD, Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, Kapolresta DS, Kombes Pol Yemi Mandagi, Kajari Lubukpakam, Jabal Nur, SH, MH, Kasdim 0204/DS, Mayor Inf Toto Triyanto, serta mewakili Kades Pemdes Provsu, Syafrida.

Bupati Ashari sangat berharap implementasi TMMD ke-111 Kodim 0204/DS ini bisa meningkatkan taraf ekonomi warga di lokasi sasaran fisik, termasuk Sumber Daya Manusia (SDM)-nya.

"Karena itu, saya tegaskan bahwa program TMMD ini merupakan wahana silaturahmi antara Pemkab DS, Kodim 0204/DS, Polresta DS dan elemen masyarakat dalam mengedepankan nilai-nilai keterpaduan untuk meningkatkan ekonomi warga masyarakat di daerah, terutama di masa pandemi saat ini," ucap Bupati Ashari.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan pengarahan Danrem 022/PT, kemudian penandatanganan naskah kerja sama antara Bupati DS dengan Dansatgas TMMD, penyerahan secara simbolis alat kerja dan diakhiri dengan peninjauan ke lokasi sasaran fisik di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang. 

"TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri" Resmi di Buka


 Program lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS, Korem 022/PT, Kodam I/BB, Selasa (15/6/2021) resmi dibuka oleh Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan di Pendopo Kantor Bupati Deliserdang di Lubuk pakam. 

Upacara pembukaan program TMMD bertemakan "TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri" ini dilakukan secara terbatas. 

Tampak hadir di acara, Wakil Bupati DS, HM Ali Yusuf Siregar, Danrem 022/PT, Kolonel Inf Asep Nugraha, Dandim 0204/DS yang juga Dansatgas TMMD, Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, Kapolresta DS, Kombes Pol Yemi Mandagi, Kajari Lubukpakam, Jabal Nur, SH, MH, Kasdim 0204/DS, Mayor Inf Toto Triyanto, serta mewakili Kades Pemdes Provsu, Syafrida. 

Bupati Ashari sangat berharap implementasi TMMD ke-111 Kodim 0204/DS ini bisa meningkatkan taraf ekonomi warga di lokasi sasaran fisik, termasuk Sumber Daya Manusia (SDM)-nya. 

"Karena itu, saya tegaskan bahwa program TMMD ini merupakan wahana silaturahmi antara Pemkab DS, Kodim 0204/DS, Polresta DS dan elemen masyarakat dalam mengedepankan nilai-nilai keterpaduan untuk meningkatkan ekonomi warga masyarakat di daerah, terutama di masa pandemi saat ini," ucap Bupati Ashari. 

Rangkaian acara dilanjutkan dengan pengarahan Danrem 022/PT, kemudian penandatanganan naskah kerja sama antara Bupati DS dengan Dansatgas TMMD, penyerahan secara simbolis alat kerja dan diakhiri dengan peninjauan ke lokasi sasaran fisik di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang.

Galian C Ilegal Marak, Polresta Deliserdang Gelar Rakor dengan Muspika


Polresta Deliserdang menggelar rapat koordinasi dengan mengundang Muspika dari sejumlah Kecamatan di Wilayah Hukum Polresta Deliserdang. Rapat Koordinasi ini digelar untuk mengatasi maraknya aktivitas Galian C ilegal di Wilayah Hukum Polresta Deliserdang, Selasa (15/06/2021).

Dalam rapat koordinasi ini turut hadir Kapolresta Deliserdang Kombespol Yemi Mandagi Sik didampingi  Kasatreskrim Polresta Deliserdang Kompol Muhammad Firdaus Sik, Asisten II Bupati Deliserdang Putra Jaya Manalu, mewakili Dandim 0204 DS Kapten Arh JP Girsang, Kepala Cabang Dinas ESDM Provsu Syahrul, Kadis Lingkungan Hidup Deliserdang Hartini Marpaung, Kadis Perizinan dan Penanaman Modal Pemkab Deliserdang Muhammad Salim, PLT Kasatpol PP Deliserdang Darwin Sianipar, Kabid PUPR Robert Sembiring,Camat Batang Kuis Avro Wibowo, Camat Sibiru Biru M.Dani MS, Camat Galang Ahmad Fitriyan Sukri dan Camat Tanjung Morawa Marianto Irawadi.

Dalam rapat koordinasi jelas dengan tegas kalau para Camat yang daerahnya dilalui oleh aktivitas Galian C ilegal merasa keberatan karena merusak jalan dan dikeluhkan masyarakat.

Seperti yang ditegaskan oleh Camat Biru biru M.Dani MS ,menyampaikan bahwa Galian C memang menjadi masalah serius untuk daerah Biru-biru, ada salah satu pengusaha tambang yang bernama Andi Barus yang tidak memiliki izin pertambangan dan selalu menjadi sorotan  rutin media masa. Akan tetapi didukung oleh sebagian masyarakat dikarenakan dalam kegiatan pertambangan, pengusaha galian C ilegal itu memberdayakan masyarakat,menerima penghasilan dari hasil pertambangan yang dilakukannya.

Hal senada juga dikeluhkan oleh Camat Batang Kuis Avro Wibowo bahwa di wilayahnya Kecamatan Batang Kuis terdapat tiga  kegiatan penambangan Galian C tidak memiliki izin dan terus menjadi sorotan  media baik cetak maupun online. 

"Efek daripada kegiatan tersebut memang  Jalan raya Desa Sena menjadi rusak dan upaya yang telah dilakukan sudah dihentikan dan dihimbau pada pelaku pengusaha, bahkan dengan membuat portal di persimpangan jalan masuk ke Jalan raya Desa Sena, akan tetapi terhadap armada yang membawa tanah hasil galian golongan C tersebut dibawa dari jalan lain yang langsung tembus ke jalan Arteri Kualanamu," keluhnya.

Sementara itu, Kapolresta Deliserdang berharap agar pihak Dinas terkait dapat membantu  pelaku usaha untuk mengurus perizinan terkait pertambangan/galian golongan C, dan mengutamakan kegiatan Humanis daripada melakukan penindakan hukum. "Karena penindakan hukum adalah hal yang terakhir," sebut Kapolresta Deliserdang.

Dalam masalah ini, Kapten Arh JP Girsang yang mewakili Dandim 0204 DS menyampaikan bahwa TNI siap mendukung kegiatan terkait membantu dan mendorong pelaku usaha pertambangan/Galian golongan C untuk mengurus perizinan yang berpengaruh terhadap pendapatan asli daerah (PAD) dan jika dalam penindakan terhadap Galian golongan C yang tidak memiliki izin.

" TNI juga siap untuk membantu unsure terkait untuk melakukan penindakan . Dikarenakan selama ini terkesean oknum TNI dan POLRI membackup kegiatan Galian golongan C," tegasnya.

Kegiatan Rapat Koordinasi ini berjalan aman dan lancar, kesemuanya bersepakat menyelesaikan permasalahan aktivitas Galian C ilegal di wilayahnya.

Sekedar informasi, bahwa aktivitas Galian C ilegal masih berlangsung hingga saat ini dan seperti bermain kucing kucingan dengan petugas yang terkadang menghentikan kegiatan itu setengah hati, terutama Galian C ilegal yang beroperasi dilahan PT Perkebunan Nusantara II  di Kecamatan STM Hilir, Kecamatan Tanjung Morawa dan Kecamatan Batang Kuis.