Personel Koramil 04/SBB jajaran Kodim 0204/DS Sertu Mardiono melaksanakan kegiatan penegakan disiplin PPKM Skala Mikro di Desa Sidodadi, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deliserdang, Minggu (22/8/2021).
Pengawasan dilakukan terhadap aktivitas masyarakat dan pengendara yang melintas.
Menurut Sertu Mardiono, kegiatan ini untuk memantau masyarakat yang berkumpul dan pengendara yang tidak mematuhi protokol kesehatan.
Kepada warga, ia mengimbau untuk selalu mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19. Menurutnya, covid-19 merupakan penyakit yang berbahaya karena penyebarannya yang sangat cepat.
Untuk memberantas penyakit ini, ujar Sertu Mardiono tidak bisa hanya dilakukan oleh pemerintah, tapi seluruh pihak harus bersinergi.
Terutama masyarakat. Tanpa pelaksanaan protokol kesehatan yang ketat, maka upaya yang dilakukan pemerintah tidak akan banyak berarti.
"Salah satu cara paling efektif untuk mencegah penyebarannya adalah dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik," ujarnya.
Kepada warga yang tidak mematuhi prokes, terutama yang tidak menggunakan masker Sertu Mardiono memberikan teguran. Kemudian pelanggar diberikan masker gratis.
Pun begitu dengan pengendara yang melakukan pelanggaran prokes, terutama tidak memakai masker.
Dengan cara persuasif, ia melakukan teguran dan memberikan masker gratis.