Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Nakes Vaksinasi di Tiga Juhar


 Untuk membantu pemerintah mengejar target vaksinasi, Babinsa Koramil 21/TJ jajaran Kodim 0204/DS Serka Deni Satria melakukan pendampingan petugas tenaga kesehatan melakukan vaksinasi di SMP Negeri 1 Tanjung Beringin, Jumat (8/10/2021).

Vaksin dosis pertama itu dilakukan dalam rangka persiapan kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka.

Serka Deni Satria berharap pendampingan dilakukannya untuk memastikan kegiatan berjalan lancar. "Kegiatan vaksinasi massal ini sebagai persiapan menjelang kegiatan belajar mengajar tatap muka," ujarnya.

Melalui kegiatan itu, Serka Deni Satria juga melakukan sosialisasi protokol kesehatan dan mengimbau kepada para siswa untuk disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik. 

Babinsa Kodim 0204/DS Gotong Royong Bersihkan Parit di Kutalimbaru

 

Dalam rangka melaksanakan kegiatan serbuan teritorial harian Jumat Bersih, Babinsa Koramil 02/KTL jajaran Kodim 0204/DS Serda Agung Kurniawan melakukan gotong royong membersihkan parit.

Kegiatan dilakukan di Dusun Narih Gunung, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Jumat (8/10/2021).

Gotong royong yang diinisiasi Serda Agung Kurniawan itu diawali dengan keluhan warga atas kondisi parit yang tersumbat oleh sampah dedaunan.

Keluhan itu kemudian disikapi dengan mengajak warga setempat melakukan gotong royong. 

Secara bersama-sama mereka membersihkan parit dari sampah, sehingga saluran air itu bersih dari sampah dan air bisa kembali mengalir dengan lancar. 

Sinergi Babinsa Koramil 11/TB Bersama Warga Benahi Jalan Usaha Tani



Babinsa Koramil 11/Tanjung Beringin, Kodim 0204/Deliserdang, Serda E Silaban ikut membantu warga membenahi jalan usaha tani di wilayah Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdangbedagai, Jumat (8/10/2021).

Dalam kegiatan bersama warga ini, Babinsa Serda E Silaban ikut bergotong royong menimbun jalan usaha tani yang rusak guna memudahkan dilalui kendaraan yang mengangkut hasil pertanian.

Di sela kegiatan, Serda E Silaban tak lupa mengingatkan kepada warga agar tidak melalaikan aturan Protokol Kesehatan guna menghindari serta mencegah penyebaran Virus Corona.

“Dalam setiap kegiatan apapun, diharapkan kepada semua warga untuk tetap mematuhi aturan Protokol Kesehatan terutama memakai masker. Karena menggunakan masker bisa membantu mencegah penularan Virus Corona di antara sesama warga,” jelas Serda E Silaban.

Kepada warga, Babinsa juga meminta untuk senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan diri. Seperti mencuci tangan usai bekerja, menjaga jarak dengan sesama, serta rajin berolahraga guna meningkatkan daya tahan (imun) tubuh.

“Virus Corona tidak melihat siapa yang akan ditulari, karenanya setiap warga harus menjaga kesehatan dan kebersihan diri masing-masing, terutama memakai masker dalam kegiatan apapun saat di luar rumah. Ini penting untuk menjadi perhatian kita semua agar terhindar dari terpapar Virus Corona,” pungkas Serda E Silaban.


Babinsa Koramil 12/BKH Bersama Tiga Pilar Dorong Disiplin Prokes Warga Masyarakat



 Disiplin warga masyarakat dalam menjalankan aturan Protokol Kesehatan di tengah pandemi Covid-19 terus dilakukan Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang bersama parangkat terkait.

Seperti di wilayah Koramil 12/Bandar Khalipah di Desa Pekan, Kecamatan Bandar Khalipah, Kabupaten Serdangbedagai, Jumat (8/10/2021) hari ini contohnya.

Unsur Tiga Pilar Kecamatan Bandar Khalipah yang terdiri dari Babinsa Koramil 12/BKH, Serda J Situmorang bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat desa melakukan gerakan disiplin Protokol Kesehatan kepada warga di wilayah setempat.

Dalam kegiatan ini, unsur Tiga Pilar memberi imbauan kepada warga yang beraktivitas di luar rumah untuk tetap mematuhi aturan Protokol Kesehatan 5M. Yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas di luar rumah jika tidak penting.

“Imbauan Prokes 5M ini untuk mencegah penularan dan memutus mata penyebaran Virus Corona di masyarakat. Karenanya, kepatuhan menjalankan Prokes 5M menjadi penting agar keselamatan warga tetap terjamin,” ucap Serda J Situmorang di sela kegiatan.

Unsur Tiga Pilar di kecamatan, lanjut Serda J Situmorang, akan terus memberi imbauan maupun peringatan, sehingga tidak saja keselamatan warga akan lebih terjamin, tetapi juga penularan Virus Corona bisa dihentikan, dan kehidupan masyarakat kembali normal seperti semula.

“Babinsa bersama unsur Pilar kecamatan akan terus memberikan edukasi kepatuhan Prokes sehingga keselamatan warga masyarakat akan tetap terjaga,” pungkas Serda J Situmorang.


Personi Babinsa 16/Dolok Masihul Bantu Korban Terdampak Angin Putingbeliung

Dolok Masihul, Rubrikrakyat.com –
Personil Babinsa Koramil 16/Dolok Masihul, Kodim DS, Jumat (08/10/21) langsung turun ke lokasi membantu warga yang terdampak angin putingbeliung yang terjadi pada Kamis (07/08/21) sore.

Pada kejadian tersebut tidak ada korban jiwa akan tetapi sejumlah rumah yang berada di empat desa dikawasan Dolok Masihul mengalami kerusakan.

Sebagaimana informasi yang diriliskan oleh Kodim DS, Personil Babinsa 16/Dolok Masihul langsung turun ke lokasi untuk pendataan dan perbaikan.

Adapun yang paling terdampak yakni berada di empat desa diantaranya, 

1. Desa Bantan
a. Nama : SuriadiUmur : 45 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
b. Nama : Ahmad Yakin Umur : 63 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
c. Nama : IsmantoUmur : 42 TahunAgama : IslamPekerjaan : WiraswastaAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
d. Nama : NanemUmur : 58 TahunAgama : IslamPekerjaan : Ibu Rumah TanggaAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
e. Nama : WagimanUmur : 75 Tahun Agama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
f. Nama : RamadanUmur : 58 Tahun Agama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 6 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
g. Nama : MasnahUmur : 36 Tahun Agama : IslamPekerjaan : PNSAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
h. Nama : ArilUmur : 48 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
i. Nama : EfendiUmur : 38 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
j. Nama : SopianUmur :  40 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
k. Nama : Selamet RiadiUmur : 32 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
l. Nama : Sopian NasutionUmur : 57 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 1 Desa Banten Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.

2. Desa Martebing
a. Nama : AlfiUmur : 45 TahunAgama : IslamPekerjaan : Buruh HarianAlamat : Dusun 4 Desa Martebing Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
b. Nama : ZulhamUmur : 45 TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 4 Desa Martebing Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
c. Nama : SunardiUmur : 40 TahunAgama : IslamPekerjaan : WiraswastaAlamat : Dusun 2 Desa Martebing Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
d. Nama :  Amir HusinUmur : 47 TahunAgama : IslamPekerjaan Kades MartebingAlamat : Dusun 2 Desa Martebing Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.

3. Desa Pekan Kamis
a. Nama:Mikael Siagian    Umur: 58 Thn    Agama: Kristen    Pekerjaan:Buruh taniAlamat: Dusun 1 desa pekan kamis
b. Nama: K.Barus      Umur: 48 Thn    Pekerjaan: buruh tani    Alamat dusun 2 desa           Pekan Kamis
c.Nama: Syahrumil Aini   Umur: 33 Thn    Pekerjaan: IRT  Alamat dusun 2 desa Pekan Kamis
d.S. Tanjung Umur:56 ThnPekerjaan: buruh taniAlamat dusun 2 desa Pekan Kamise.nama: BP Naibaho    Umur:42 Thn    Pekerjaan: buruh tani    Alamat dusun 2 desa Pekan Kamis
f. Nama: M.Sitinjak    Umur :58    Pekerjaan: buruh tani  Alamat dusun 2 desa Pekan Kamis

4. Desa Batu 13
a. Nama : Darwin sitorusUmur : 41TahunAgama : IslamPekerjaan : PetaniAlamat : Dusun 2 Desa Batu 13 Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
b. Nama : Bastian TampubolonUmur : 44TahunAgama : islamPekerjaan : wiraswastaAlamat : Dusun 1 Desa Batu 13 Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai.
c. Nama : Aslen panjaitanUmur : 34 TahunAgama : IslamPekerjaan : WiraswastaAlamat : Dusun 2 Desa Batu 13 Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai
II. Dampak Bencana Angin Puting Beliung mengakibatkan atap rumah warga terbang dan mengalami kerusakan.

Sampai saat ini Babinsa Koramil 16/Dolok Masihul dan masyarakat turut membantu  rumah warga yang terkena Bencana Angin Puting Beliung.

Serda Juhendri Bersama Polsek Gunung Meriah Laksanakan PPKM Skala Mikro

Sersan Dua (Serda) Juhendri personil Babinsa 22/GM, Kodim DS bersama Personil Polsek Gunung Meriah melaksanakan kegiatan penanganan Covid 19 dan PPKM skala mikro di tempat keramaian.

Dalam kegiatan ini mengingatkan warga untuk melaksanakan Prokes meskipun level telah diturunkan agar tidak kembali meningkat.

Imbau yang dilaksanakan oleh Serda Juhendri dikawasan rumah ibadah, pedagang pasar, warung kopi dan pengendara kenderaan yang berada di wilayah Koramil 22/GM.

Upaya ini dilakukan agar mencegah penularan Covid19, serta mengingatkan warga agar senatiasa menjaga kebersihan.

Kodim 0204/DS Gelar Vaksinasi Pelajar di SMAN 1 Sunggal

Danramil 01/Sunggal, Kapten Inf Slamat Hidayat memantau pelaksanaan vaksinasi terhadap pelajar di SMAN 1 Sunggal. IST
SUNGGAL, teritorial24.com – Kodim 0204/Deliserdang kembali menggelar Serbuan Vaksinasi di Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut), Kamis (7/10/2021).
Vaksinasi kali ini diperuntukkan bagi siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Sunggal dan siswa sekolah di sekitarnya dengan total 1.100 dosis.
Vaksinasi bagi pelajar tersebut dibagi dua sesi, pertama hari ini sebanyak 600 dosis, dan akan dilanjutkan, Jumat (8/10/2021), dengan target sebanyak 500 dosis.
Danramil 01/Sunggal, Kodim 0204/Deliserdang, Kapten Inf Slamat Hidayat, menyampaikan Serbuan Vaksinasi tersebut merupakan upaya TNI untuk membantu pemerintah, khususnya dalam rangka mencegah, mengurangi serta menghambat penyebaran Covid-19 dengan target siswa sekolah.
“Walaupun Kabupaten Deliserdang saat ini sudah masuk dalam Zona Hijau (level 1), namun kita tidak boleh euforia dan harus tetap waspada karena risiko untuk meningkat lagi masih ada. Virus Corona ini masih beredar dan belum habis,” ujar Danramil 01/Sunggal
“Kegiatan vaksinasi untuk usia pelajar ini dibutuhkan agar pembelajaran tatap muka bisa lebih aman,” imbuh Kapten Inf Slamat Hidayat
Pada vaksinasi di SMAN 1 Sunggal itu turut dihadiri Kepala SMAN 1 Sunggal Yetti S MPd, Kapuskes Sei Semayang dr Marcela Pelawi, M Kes serta Tim Nakes dari Puskesmas Sei Semayang, Babinsa Koramil 01/Sunggal serta para guru SMA 1 Sunggal.