Guna menciptakan kehidupan yang aman dari bahaya Covid-19, Babinsa Koramil 21/Tiga Juhar, Kodim 0204/Deliserdang, Serma Junaidi selalu aktif memberikan edukasi pentingnya menerapkan Protokol Kesehatan ke warga desa binaannya.
Seperti hari ini, Kamis (21/10/2021). Serma Junaidi kembali melakukan anjangsana ke sejumlah warga desa di wilayah Kecamatan Tiga Juhar, Kabupaten Deliserang.
Dalam anjangsana ini, Serma Junaidi melakukan komsos tata cara mencegah sekaligus memutus mata rantai penularan dan penyebaran Virus Corona.
“Menerapkan Protokol Kesehatan 5M dalam kehidupan sehari-hari, terutama memakai masker sangat penting dilakukan. Karena dengan masker, bisa mencegah diri dan orang lain di sekitar dari terpapar Virus Corona yang sangat menular,” jelas Serma Junaidi.
Dalam kegiatan ini, Serma Junaidi juga mengajak warga untuk selalu kompak dan bahu membahu menjadikan aturan Protokol Kesehatan sebagai kebutuhan dalam aktivitas sehari-hari.
“Jangan lengah apalagi sepele dengan aturan Protokol Kesehatan 5M terutama anjuran memakai masker. Karena kita tidak pernah tahu apakah lingkungan sekitar aman dari Virus Corona atau tidak,” pungkasnya.
Kegiatan berlangsung aman dan lancar dengan penerapan Protokol Kesehatan secara ketat.