Babinsa DS Bersama Tiga Pilar Laksanakan Operasi Yustisi Gakplin Prokes

Bandar Khalipah, Sinarsergai.com – Personil Babinsa 12/BKH, Kodim DS, Sersan Dua Yansahadi melaksanakan operasi Yustisi Gakplin Prokes dan PPKM Skala Mikro di Jalan Lintas kawasan Desa Pekan, Kecamatan Bandar Khalipah, Serdang Bedagai, Sumut, 

Dalam kegiatan tersebut, bagi warga yang mengabaikan Prokes dikenakan sanksi dan disuruh membaca pamplet tentang wajibnya melaksanakan Prokes guna menghindari penyebaran virus Covid19. 

Serda Yansahadi pun mengingatkan warga jangan mengabaikan Prokes, karena pandemi Covid19 belum berakhir. 

Dalam kegiatan tersebut, tidak hanya melaksanakan operasi Yustisi di jalan raya dan warung serta kafe maupun tempat keramaian agar tetap melaksanakan Prokes. 

Babinsa DS Ingatkan Pandemi Belum Berakhir Dan Tetap Laksanakan Prokes

Tiga orang personil Babinsa Koramil 19/BP, Kodim DS, dipimpin Sersan Satu Adi Swatman melaksanakan kegiatan penanganan Covid19 dan PPKM Skala Mikro dikawasan Pasar Tradisional, Desa Bangun Purba, Kecamatan Bangun Purba, Deli Serdang,

Selama kegiatan juga penegakan disiplin protokol kesehatan kepada para pembeli dan pedagang yang tidak sesuai dengan Prokes yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi keluar rumah. 

Sertu Adi juga mengimbau warga jangan mengabaikan Prokes karena pandemi belum berakhir. 

Dalam kegiatan tersebut, Adi meminta warga melaksanakan vaksinasi guna memperkuat imunitas tubuh sebagai upaya mencegah penularan Covid19. 

Ia pun mengimbau kepada pelaku usaha agar membatasi aktifitas sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

Koramil 20/TK Kodim 0204/DS Ops Yustisi Gakplin dan PPKM

Untuk mengantisipasi melonjaknya kembali angka penyebaran covid-19, dua personel Koramil 20/TK jajaran Kodim 0204/DS bersama Pemerintahan Desa LBB, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang melakukan operasi yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan dan PPKM Skala Mikro.

Kegiatan dilakukan terhadap warga yang sedang mengurus surat-surat  di kantor Lurah LBB,

Kegiatan dilakukan agar masyarakat yang sedang mengantri untuk mengurus administrasi di kantor lurah selalu mematuhi dan menjadikan protokol kesehatan sebagai kebiasaan hidup baru.

Untuk itulah mereka tak pernah bosan melakukan operasi yustisi agar kesadaran masyarakat terus meningkat.

Termasuk pada kegiatan kali ini. Petugas mengingatkan warga untuk selalu menjaga protokol kesehatan setiap kali melakukan aktivitas di luar rumah.

"Kita harus terus mematuhi protokol kesehatan setiap melakukan aktivitas di luar rumah untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kembali lonjakan angka penyebaran covid-19. Untuk itu masi kita disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik," harap salah seorang personel. 

Babinsa Kodim 0204/DS Bersama Polsek Dolok Merawan Imbau Warga Patuhi Prokes

.

Untuk menjaga agar angka penyebaran covid-19 tidak melonjak kembali, Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Serda M Sinaga bersama personel Polsek Dolok Merawan yang dipimpin Aiptu G Gurning mengimbau warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Imbauan itu dilakukan di Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Dalam pelaksanaannya, tim gabungan melakukan pengawasan terhadap warga yang sedang melakukan aktivutas di luar rumah.

Warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan, terutama yang tidak menggunakan masker, diberikan peringatan. Mereka juga diberikan masker gratis.

"Mari kita tetap mengindahkan dan mematuhi peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah tentang protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik," ujar Serda M Sinaga.

Melakui kesempatan itu, personel gabungan juga mengimbau warga yang belum divaksin agar segera melakukan vaksinasi.

"Mari kita melakukan vaksin sebagai salah satu upaya untuk mengakhiri pandemi ini. Bagi yang sudah divaksin, jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," ujarnya. 

Tak Lelah Hadapi Sikap Apatis Warga, Babinsa Koramil 12/Bkh Terus Gencarkan Operasi Pengetatan Prokes


 Babinsa Koramil 12/Bandar Khalipah, Kodim 0204/DS, Serda Hendri Gunawan kembali melakukan operasi pengetatan Protokol Kesehatan (Prokes) bersama unsur Pilar Desa Pekan, Kecamatan Bandar Khalipah, Kabupaten Sergai, 

Operasi yang menyasar para pengguna kendaraan di jalan lintas Bandar Khalipah-Pagurawan. 

"Kita tak akan lelah menegakan disiplin Prokes ini, meski harus terus menghadapi sikap warga yang kerap membandel dan masa bodoh dengan aturan yang dikeluarkan pemerintah," ujar Serda Hendri Gunawan. 

Menghadapi sikap warga masyarakat yang apatis ini, Serda Hendri Gunawan bersama unsur Pilar Desa tetap bertindak tegas namun dengan cara-cara yang sopan dan humanis. 

"Mungkin warga merasa sudah aman, sehingga lalai memakai masker. Dan terhadap pemahaman keliru seperti inilah, kita terus memberikan edukasi, ajakan dan imbauan, bahwa mentaati Prokes terutama memakai masker adalah untuk kebaikan dan keselamatan bersama di tengah wabah Covid-19 yang belum usai," pungkasnya. 

Kegiatan berlangsung aman dan lancar dengan tetap menjalankan aturan Prokes secara ketat. 


Kian Solid, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tak Bosan Bina Ketaatan Prokes ke Warga Gunung Meriah


Tanpa pernah berpikir untuk berhenti, Babinsa Koramil 22/Gunung Meriah, Kodim 0204/DS terus menjalin soliditas bersama Bhabinkamtibmas Polsek Gunung Meriah dalam pembinaan ketaatan Protokol Kesehatan ke warga masyarakat di sekitarnya. 

"Ini penting dilakukan secara berulang dan terus menerus kepada warga. Karena ketaatan Prokes merupakan kunci untuk bisa terhindar dari terpapar Covid-19 varian Omicron yang kini semakin marak," ucap Babinsa Koramil 22/GM, Serda D Simatupang di sela kegiatan Operasi Yustisi PPKM Mikro di Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Sergai,

Operasi yang menyasar ke tempat-tempat keramaian, seperti rumah ibadah, pedagang (warung), dan jalan raya, dilakukan secara humanis namun tetap tegas. 

Artinya, warga masyarakat yang tidak patuh dan sengaja melalaikan Prokes, terutama memakai masker, akan diberikan teguran dan sanksi sosial bila dikemudian hari mengulangi kesalahan serupa. 

"Operasi pengetatan Prokes ini tetap dilaksanakan secara edukatif dan persuasif, dengan harapan akan terbangun kesadaran warga masyarakat secara mandiri untuk menjaga keselamatan dirinya dan orang lain di sekitar dengan senantiasa menjalankan aturan Protokol Kesehatan," ungkap Serda D Simatupang. 

Dalam operasi ini, baik Babinsa maupun Bhabinkamtibmas tak lupa mengingatkan setiap warga untuk vaksin bagi yang belum, dan segera melakukan vaksinasi lanjutan (booster) bagi yang sudah divaksin lengkap. 

Selama kegiatan berlangsung, seluruh personil yang terlibat tetap mengutamakan disiplin Protokol Kesehatan secara ketat. Yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan sebelum dan sesudah kegiatan usai. 


Raih Simpati Warga, Babinsa Koramil 02/Ktl Kembali Salurkan Bantuan Sembako


 Tak pernah berhenti membantu dan mengatasi kesulitan rakyat di sekitarnya. Itulah yang terus dilakukan para Babinsa di jajaran Kodim 0204/Deliserdang dalam mengimplementasikan Delapan Wajib TNI yang menjadi tanggung jawab dan kewajiban pelaksanaan tugas pokok Sumpah Prajurit. 

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 02/Kutalimbaru, Sertu Efendi di Dusun II, Desa Kutalimbaru, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Dengan membawa sekarung beras ukuran 10 Kg, Sertu Efendi menyambangi kediaman ibu Rosita guna menyerahkan bantuan sembako. "Ini ada sedikit bantuan untuk ibu. Semoga bermanfaat dan memberi berkah kepada kami para Prajurit TNI AD untuk bisa terus membantu dan mengatasi kesulitan warga masyarakat yang kesulitan di tengah pandemi Covid-19 ini," ucapnya. 

Ibu Rosita hanya bisa mengucapkan syukur kepada Allah SWT dan rasa terima kasih yang mendalam kepada Babinsa Sertu Efendi. Ia pun mengaku, di tengah kesulitan yang dihadapinya, ternyata masih ada kemudahan yang diterima dari tangan Babinsa yang baik hati dan murah senyum. 

"Semoga Allah SWT menambahkan berkahnya kepada bapak-bapak TNI, sehingga semakin banyak bisa memberikan bantuan kepada warga yang susah seperti kami ini," ucap wanita 60 tahun ini. 

Sebelum mengakhiri kegiatan Sabtu Simpati ini, Sertu Efendi memberikan imbauan kepada ibu Rosita maupun para tetangga sekitarnya untuk tidak lengah menerapkan disiplin Prokes, terutama memakai masker saat di luar rumah, serta segera vaksin bagi yang belum.