Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, mendampingi Kapoldasu, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, MSi, bersama Kapok Sahli Pangdam I/BB, Brigjen TNI Immer Hotma Patogi Butar Butar, SIP, MM, serta rombongan dalam peninjauan vaksinasi serentak dosis 1, 2 dan 3 di GOR Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Sabtu (12/3/2022).
Di lokasi, selain meninjau jalannya vaksinasi, Kapoldasu bersama Kapok Sahli Pangdam I/BB dan rombongan juga menyapa warga masyarakat serta memberikan semangat kepada vaksinator yang bekerja dengan sepenuh tenaga dan tulus ikhlas.
Setelah peninjauan, acara dilanjutkan dengan zoom meeting pelaksanaan vaksinasi yang dipimpin Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo didampingi Komis 3 DPR RI dan Kemenkes RI, serta diakhiri zoom meeting Polres jajaran Polda Sumut yang dipimpin Kapoldasu.
Dalam arahannya usai zoom meeting, Kapoldasu terlebih dulu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Sumut, Pangdam I/BB dan segenap unsur Forkopimda kabupaten/kota di Provinsi Sumut atas dukungan dan kerja kerasnya dalam mempercepat capaian vaksinasi kepada warga masyarakat.
"Dari 33 kabupaten/kota, ada 14 daerah yang capaian vaksinasi lansia dosis dua masih di bawah 70 persen, dan ini harus kita genjot dengan kerja sama dan kerja keras, sehingga saat masuk Ramadhan nanti mudah-mudahan sudah bisa terpenuhi," ucap Kapoldasu.
Dari 14 daerah itu, lanjut Kapoldasu, salah satunya Kabupaten Deliserdang. Karenanya, diharapkan kepada semua komponen untuk bisa saling bahu membahu dan saling mendukung, sehingga terpenuhi target 70 persen untuk vaksinasi lansia dosia dua.
"Kami dibantu Kodam I/BB dan Provinsi akan memberikan dukungan maksimal agar itu tercepai, karena daerah ini merupakan aglomerasi (daerah penyangga) Kota Medan, sehingga kita semua harus berjibaku untuk memenuhi targetnya," jelas Kapoldasu.
Kegiatan vaksinasi yang mengangkat tema "Bersama Kita Melawan Pandemi Covid 19, Pandemi Pasti Berlalu" ini berlangsung aman dan lancar dengan tetap mengedepan Protokol Kesehatan secara ketat.
Tampak hadir di acara, antara lain Kabinda Sumut, Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana, Wakil Bupati DS, HM Ali Yusuf Siregar, Kapolresta DS, Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH, Camat Lubuk Pakam, Danang Arya, SSTP, serta pejabat TNI-Polri dan unsur Forkopimda Deliserdang lainnya.