Peringati HUT Ke-76, Persit KCK Cabang XXXIII Ziarah ke TMP Lubuk Pakam

Untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan sekaligus memperingati HUT ke-76, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIII Kodim 0204/DS melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Lubuk Pakam, Jumat (1/4/2022).

Upacara dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS yang juga ibu Dandim 0204/DS Ny. Asri Jackie Yudhantara.

Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XXXIII selaku pimpinan ziarah.

Kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga yang juga dilakukan oleh pimpinan ziarah.

Acara ditutup dengan penghormatan terakhir dan penaburan bunga ke makam para pahlawan serta foto bersama.

Hadir pada kegiatan itu dihadiri Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DA, seluruh Ketua Ranting Persit, para pengurus Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DSLL

Kegiatan yang terlaksana dengan protokol kesehatan ketat itu berlangsung aman dan lancar.

Peringati HUT Ke-76, Persit KCK Cabang XXXIII Ziarah ke TMP Lubuk Pakam

Lubuk Pakam, Sinarsergai.com – Untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan sekaligus memperingati HUT ke-76, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIII Kodim 0204/DS melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Lubuk Pakam, Jumat (1/4/2022).

Upacara dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS yang juga ibu Dandim 0204/DS Ny. Asri Jackie Yudhantara. Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XXXIII selaku pimpinan ziarah.

Kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga yang juga dilakukan oleh pimpinan ziarah.

Acara ditutup dengan penghormatan terakhir dan penaburan bunga ke makam para pahlawan serta foto bersama.

Hadir pada kegiatan itu dihadiri Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DA, seluruh Ketua Ranting Persit, para pengurus Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS.

Kegiatan yang terlaksana dengan protokol kesehatan ketat itu berlangsung aman dan lancar. 

Peringati HUT ke-76 dan Sambut Ramadhan, Persit KCK Cabang XXXIII Gelar Syukuran dan Doa Bersama

Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIII DIM 0204/DS Koorcab Rem 022 PD I/BB menggelar acara syukuran dan doa bersama dalam rangka HUT ke-76 dan menyambut bulan Suci Ramadhan 1443 H.

Acara itu sekaligus dirangkai dengan penyerahan hadiah lomba logo design Persit KCK Cabang XXXIII.

Ketua Persit KCK Cabang XXXIII yang juga ibu Dandim 0204/DS, Ny. Asri Jackie Yudhantara mengajak ibu-ibu Persit KCK Cabang XXXIII untuk menjadikan peringatan HUT ini menjadi momen untuk meningkatkan pengabdian kepada bangsa.

“Melalui kegiatan perayaan HUT Persit KCK ini mari kita jadikan momentum untuk meningkatkan pengabdian kepada bangsa dan negara dengan mendukung tugas-tugas suami,” ujarnya.

Ketua Persit juga mengajak ibu-ibu Persit untuk menjadikan perayaan ini sebagai ajang untuk bersilaturahmi dan saling memaafkan menjelang bulan suci Ramadhan. 

Acara yang berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat ini berlangsung lancar dan aman.

Babinsa DS Laksanakan Pendampingan Vaksinasi Booster Bagi Warga Sumber Rejo

Personil Babinsa Koramil 06/LP, Kodim DS, Sersan Satu Sucipto bersama Bhabinkamtibmas Polsek Lubukpakam melakukan pendampingan Vaksinasi Massal Dosis II dan Booster yang berlangsung di Desa Sumber Rejo, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, Sumut,

Dalam kegiatan tersebut, Sucipto menyampaikan apresiasi kepada warga yang datang untuk melaksanakan vaksinasi lanjutan dan tetap melaksanakan Prokes meski sudah menjalani vaksinasi dosis I, II, dan Booster. 

“Vaksinasi untuk menjaga imunitas tubuh, dan kepada warga selalu mengkonsumsi sayuran serta protein dibarengi dengan berolahraga,” Imbau nya. 

Tampak tim nakes melakukan pemeriksaan kesehatan kepada peserta, sebelum mendapatkan suntikan vaksinasi. 

Dapat Kabar Warganya Ada Yang Sakit, Serka B Gultom Langsung Menjenguk ke Rumah Sakit

Personil Babinsa Koramil 16/DMS, Kodim DS, Sersan Kepala B Gultom langsung mendatangi Dewi (58) yang tengah mendapatkan perawatan dirumah sakit.

Saat bertemu, Serka B Gultom menanyakan kabar kondisi warganya dan menyemangati agar cepat sembuh dan kembali berkumpul dengan keluarga. “Semangat Bu, cepat sehat dan kembali berkumpul dengan keluarga,” ujarnya. 

Dewi yang merupakan warga Dolok Masihul menyampaikan terimakasih telah dikunjungi oleh Serka B Gultom. “Terimakasih pak atas waktu menjenguk kondisi kesehatan saya,” ujar Dewi. 

Masih dalam kunjungan, ia juga mengingatkan keluarga yang sedang menjenguk anggota keluarga agar tidak berkerumun dan tetap menjaga jarak sebagai upaya mencegah penularan Covid19. 

Babinsa DS Bersama Polsek Tebing Tinggi ingatkan Pemilik Kafe, Minimarket dan Warkop Patuhi PPKM Skala Mikro

Personil Babinsa Koramil 24/TTSB, Kodim DS, Serda Abdul Muthalib bersama Empat Personil Polsek Tebing Tinggi dipimpin Waka Polsek, Ipda Rudi Asman melaksanakan kegiatan operasi Yustisi Penegakan Disiplin (Gakplin) Prokes dan PPKM.

 tim gabungan ini mendatangi sejumlah mini market baik itu alfamart, indomaret, dan Kafe atau Warkop serta penjual makanan dan minuman tempat tongkrongan warga. 

Didampingi Waka Polsek Tebing Tinggi, Ipda Rudi Asman, Babinsa 24/TTSB, Serda Abdul Mutalib mengimbau warga untuk mematuhi ketentuan PPKM yang ditentukan oleh pemerintah. 

Termasuk diingatkan kepada pemilik usaha baik itu minimarket, kafe dan penjual makanan tetap melaksanakan prokes dan membuka usahanya hingga pukul 21.00 wib, agar tidak menimbulkan kerumunan orang. 

Dalam kegiatan tersebut, membagikan masker kepada warga yang tak memakai masker. 

Kodim 0204 DS Gelar Komsos Semester 1 Tahun 2022 Dengan Aparat Pemerintah

Kodim 0204 DS Gelar Komsos Semester 1 Tahun 2022 Dengan Aparat Pemerintah di Makodim 0204 DS, Kamis 31/03/2022.



Demi mempererat sinergitas dengan aparat pemerintah di wilayah teritorial Kodim 0204 DS, Dandim 0204 DS Letkol Kav Jackie Yudhantara diwakili oleh Kasdim Mayor Czi. TM Panjaitan di Makodim Lubukpakam, Kamis 31/03/2022.

Dalam sambutan Dandim 024 DS yang dibacakan Kasdim 024 DS menyebutkan, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin hubungan silaturahmi yang baik dan harmonis guna menunjang tugas pokok TNI AD dalam mendukung program pemerintah di wilayah teritorial Kodim 0402 04 DS.

Kodim 0204 DS  melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan aparat pemerintah dengan tema pemanfaatan media sosial di era digital.

"Komunikasi sosial merupakan salah satu metode pembinaan teritorial yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan sinergitas dan kerjasama menjalin silaturahmi dengan segenap komponen masyarakat diantaranya perangkat pemerintah desa. Mari kita laksanakan tugas kita masing-masing dengan dilandasi niat dan keikhlasan serta tanggung jawab yang tinggi sehingga bangsa kita bisa menjadi bangsa yang besar dan dihormati oleh bangsa lain," ungkapnya.

Dandim berharap kepada semua yang hadir harus bijak dalam menggunakan media sosial agar tidak merugikan diri sendiri diantaranya dapat membatasi informasi yang bersifat pribadi, pastikan foto atau video yang diposting tidak akan merugikan diri sendiri atau orang lain, jangan merespon email dari pengirim yang tidak dikenal dan jangan membuka link yang diberikannya.

"Segala sesuatu yang bersifat pribadi lebih baik tidak dipublikasikan di halaman yang bisa diakses umum, jangan tergoda tawaran penambahan teman like dan follower secara instan dan cepat dan jangan mengakses konten ilegal seperti pornografi perjudian rasisme pelecehan dan SARA," tegasnya.

Hadir dalam kegiatan sebagai narasumber  dari dinas Kominfo Kabupaten Deliserdang yang diwakili Dhani rezeki dan diikuti sejumlah Lurah/ Kades dan para perangkat desa wilayah kodim 0204/DS.