Sejumlah Babinsa Koramil 04/Sibiru-Biru, Kodim 0204/DS yang dipimpin Serda Eslon Sembiring melakukan patroli simpatik cegah penularan Covid-19 di wilayah Desa Sidodadi, Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deliserdang,
Babinsa Koramil 04/Sbb Terus Gempur Covid-19 dengan Patroli Simpatik
Sejumlah Babinsa Koramil 04/Sibiru-Biru, Kodim 0204/DS yang dipimpin Serda Eslon Sembiring melakukan patroli simpatik cegah penularan Covid-19 di wilayah Desa Sidodadi, Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deliserdang,
Jaga Silaturahmi TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 16/Dms Gelar Jumat Bersih di Lingkungan Warga
Babinsa Koramil 16/Dolok Masihul, Kodim 0204/DS, Sertu Sarwo Edi Sirait melakukan kegiatan Jumat Bersih di Desa Pekan Dolok Masihul, Kecamatan Dolok Masihul, Kabupaten Serdang Bedagai,
Personel TNI Koramil Kutalimbaru Bersama Warga Korek Parit Cegah Banjir
Sertu Suhendrawan Babinsa Koramil Kutalimbaru melakukan Kamis Tagana. |
Serbuan teritorial Koramil 02 Kutalimbaru melakukan kegiatan komunikasi sosial bersama warga desa binaannya mengorek parit untuk mencegah banjir dan genangan air,
Babinsa Koramil Kutalimbaru, Sertu Suhendrawan bersama perangkat desa melaksanakan Program Kamis Tagana,mengeruk parit yang berada di pemukiman warga masyarakat agar tetap bisa lancar untuk mengalirkan airnya apabila turun hujan yang deras sehingga tidak menggenang dan meluap ke badan jalan.
"Kami melakukan gotong royong perbaikan saluran drainase parit dari sampah dan sendimen yang menghambat jalan air, agar bila musim penghujan turun air dapat mengalir dengan lancar dan tidak mengakibatkan genangan air dan banjir," ucapnya.
Disebutkan Sertu Suhendrawan, kegiatan gotong royong bersama masyarakat adalah salah satu program kemanunggalan TNI bersama rakyat yang menjadi bagian dari tugas Babinsa, pungkasnya.
Babinsa DS Ingatkan Perangkat Desa Paya Pasir Peredaran Narkoba dan Miras
Para perangkat Desa Paya Pasir, Kecamatan Tebing Syahbandar diingatkan senantiasa mewaspadai peredaran narkoba/narkotika dilingkungan kerja masing-masing. Penegasan ini disampaikan Koptu Ade Irwansyah saat mensosialisasi dan tanggap kewaspadaan terhadap peredaran narkoba/narkotika,
Sambung Koptu Ade bahwa peredaran narkoba/narkotika saat sekarang ini sudah merambah ke pedesaan, dimana para bandar, agen dan kurir hanya mengejar keuntungan semata.
Selain narkoba, para perangkat desa untuk menertibkan lokasi tempat penjualan miras karena ini juga menganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat disekitarnya.
Masih dalam kegiatan tersebut, ia juga meminta perangkat desa juga menggandeng unsur tokoh agama, masyarakat dan pemuda setempat dalam memberantas narkotika, narkoba dan miras.
Personil TNI/Polri Ingatkan Warga Dolok Merawan Taati Prokes
Lebih baik mencegah daripada mengobati, secuil kalimat ini patut menjadi perhatian dalam mencegah penularan Covid19.
Tampak personil Babinsa Koramil-14/DM, Kodim DS, Sersan Mayor HM Panjaitan bersama personil Polsek Dolok Merawan dipimpin Aipda Iwan Nasution memberikan masker kepada warga yang berada di sebuah warung dikawasan Desa Gunung Para, Kecamatan Dolok Merawan, Serdang Bedagai, diberikan masker dan langsung memakainya.
Serma HM Panjaitan pun meminta kewaspadaan itu penting agar tidak mudah terinfeksi Covid19, meski saat ini telah dilonggarkan namun bila ditempat keramaian tetap melaksanakan Prokes.
Antisipasi Banjir, Babinsa DS Bersama Warga Pantai Cermin Lakukan Pengorekan Parit
Personil Babinsa Koramil-08/PC, Kodim DS, Sersan Kepala (Serka) Sumeh bersama warga melaksanakan gotong royong pembenahan dan pengorekan parit dikawasan Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut,
Kegiatan gotong royong agar saluran parit menjadi lancar, sehingga saat hujan turun tidak terjadi banjir. “Jadi kita minta agar warga tetap menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah ke dalam parit,” Imbaunya.
Diutarakannya dalam mengantisipasi terjadinya banjir maka pihaknya selain imbau juga melakukan kordinasi dengan perangkat desa maupun kecamatan serta dinas terkait untuk melakukan pengorekan dan perbaikan bagi dinding parit yang mengalami longsor.
Di sela-sela kegiatan ia pun mengimbau agar warga tetap memakai masker dan menjaga jarak sebagai upaya pencegahan penularan Covid19.
Babinsa Koramil 06/LP Kodim 0204/DS Dampingi Petugas Medis di Posbindu Lansia
Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritorial harian Kamis Tagana Babinsa Koramil 06/LP Kodim 0204/DS Serda Amrodin melakukan pendampingan Posbindu Lansia.
Kegiatan dilakukan di di Kelurahan Pakam Pekan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang,
Dalam kegiatan itu, Serda Amrodin melakukan sosialisasi dan penyuluhan kepada Lansia. Penyuluhan dilakukan di sela-sela pemeriksaan kesehatan para Lansia.
Dalam penyuluhan itu, Serda Amrodin memaparkan tentang pentingnya menjaga pola hidup agar tetap sehat dan bugar di usia tua.
Menurutnya, para lansia perlu menjaga jam istirahat dan pola makan. "Usia Lansia merupakan masa yang rentan dengan segala penyakit, karena daya tahan tubuh sudah jauh berkurang. Paling penting diperhatikan adalah cukup istirahat karena bisa mempengaruhi tekanan darah. Selain itu pola makan juga dijaga," ujarnya.
Serda Amrodin juga mengimbau agar Lansia tetap mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci rangan dan menjaga jarak fisik.