Pisah Sambut Dandim 0204/DS, Ini Pesan dan Kesan Dandim Lama dan Baru

 Keluarga Besar Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan pisah sambut Dandim lama Letkol Kav Jackie Yudhantara S.Sos, M.Han dan komandan baru Letkol Czi Yoga Febrianto SH, M.Si Acara digelar di Lapangan Makodim 0204/DS, Kamis (18/8/2022).

Acara diawali dengan pemakaian pakaian adat oleh Bupati Deliserdang Ashari Tambunan kepada Letkol Czi Yoga Febrianto.

Dalam acara perkenalan, Letkol Yoga Febrianto memuji kinerja Letkol Kav Jackie Yudhantara dan hal itu akan dijadikan bekal untuk mengemban tugas sebagai Dandim 0204/DS.

"Saya merasa cukup terhormat karena cukup banyak yang hadir dan bisa menyatukan 2 Kabupaten 1 kota dan para pimpinannya pun hadir. Betapa hebatnya senior kami dalam bersilaturahmi dengan para pimpinan daerah di sini. Mudah-mudahan saya bisa meneruskan seperti beliau," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Letkol Czi Yoga juga memperkenalkan diri dan pengalaman bertugas mulai dari lukus Akmil tahun 2003 hingga ditugaskan sebagai Dandim 0204/DS.

"Kami merasa terhormat dapat diterima di sini dan disambut baik oleh semua pihak. Semoga saya dapat bekerja sama dan bersinergi dengan Polri dengan Pemda," harapnya.

Sementara itu, Letkol Kav Jackie Yudhantara dalam pesan dan kesannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini telah menunjukkan kerjasama yang luar biasa dalam membangun wilayah teritorial Kodim 0204/DS.

"Kita sudah bersama-sama berjibaku di wilayah Kabupaten Deliserdang, Serdang Bedagai dan Kota Tebingtinggi serta sudah memberikan warna yang luar biasa bagi saya dan keluarga selama menjabat sebagai Dandim," ujarnya.

Pun begitu dengan para Komandan Koramil jajaran Kodim 0204/DS dan Kasdim, Letkol Jackie Yudhantara mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama ia menjabat sebagai Dandim.

"Mungkin nanti tahun depan saya datang ke sini melaksanakan Wasev, yaitu pengawasan dan evaluasi sebagai tamu. Jadi kalian tidak bisa bohong sama saya karena saya juga pernah melayani. Selanjutnya sebagai manusia biasa, saya dan keluarga tentunya tidak terlepas dari kesalahan, untuk itu saya mohon untuk dimaafkan," ujarnya.

Sedangkan Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan mengakui, selama dua tahun terakhir merupakan masa-masa yang teramat sulit akibat pandemi covid-19.

"Namun itu semua berhasil kita lewati berkat kerja keras dan kerjasama kita semua. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerjasama yang telah ditunjukkan keluarga besar Kodim 0204/DS dan tentunya tidak terlepas dari peran besar Dandim Letkol Jackie Yushantara yang telah mencurahkan perhatian penuh untuk mencegah penyebarannya," ujarnya.

Bupati juga mengucapkan selamat datang kepada Letkol Czi Yoga Febrianto dan berharap dapat melanjutkan kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Hadir pada acara itu Bupati Kabupaten Deli Serdang H. Azhari Tambunan dan Wakil H. Muh. Ali Yusuf Siregar, Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya, Walikota Tebing Tinggi Dimiyatih, S.Sos dan Forkopimda Deliserdanh, Serdang Bedagai dan Kota Tebingtinggi. 

Danrem 022/PT Beri Arahan kepada Personil Kodim 0204/DS, Ini Pesannya


 Danrem 022/PT, Kolonel Inf Luqman Arief, SIP, didampingi Ketua Persit KCK Korcab Rem 022 PD I BB, Ny Mia Luqman Arif memberikan arahan kepad Prajurit dan anggota Persit di Kodim 0204/Deliserdang, Kamis (18/8/2022).

Kedatangan Danrem 022/PT di Makodim 0204/DS juga dirangkaikan dengan acara serah terima jabatan Dandim 0204/DS dari Letkol Kav Jacky Yudhantara, SSos, MHan, kepala Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi.

Kedatangan Danrem 022 PT bersama rombongan disambut langsung Dandim 0204 DS yang akan disertijab, Perwira Staf Kodim 0204 DS, Pengurus Persit Kodim 0204 DS dan Personil Kodim 0204 DS.

Sebelum dilaksanakan acara serah terima jabatan, Danrem terlebih dahulu memberikan arahan dan bimbingan pada perwira staf, Personel Kodim 0204 dan Anggota Persit Kodim 0204 DS.

Danrem terlebih dahulu mengenalkan diri dengan menyebutkan bahwa dirinya sudah 6 bulan menjabat Danrem 022 PT dan ia adalah lulusan Akmil angkatan 1996, awal bertugas di satuan Kopasus dan pernah bertugas di Aceh pada saat konflik, lalu pindah tugas di satuan Paspampres, menjadi Dandim di Jakarta dan selanjutnya mengemban tugas negara menjabat Danrem 022 PT.

Dalam arahannya pada personel TNI Kodim 0204 DS Danrem menekannkan agar personel mensyukuri tugas dan tanggung jawab dengan baik, selain itu menjauhi jauhi hal hal yang masuk dalam pelanggaran. 

" Hidup ini perjalanan bukan persaingan, jaga nama baik dan wibawa insitusi, bina kemitraan dengan media, instansi pemeintahan, tokoh dan elemen masyarakat," ucap Darem.

Selain itu, kepada personel untuk tidak terlibat dengan narkoba, fungsi intelijen ditingkatkan. Kepada Babinsa jalankan panduan dasar tugas Babinsa di wilayahnya dan pada ibu Persit harus dapat menghindari hal hal yang tidak perlu dikomentari di media sosial untuk menjaga hal hal yang dapat menimbulkan masalah.  

Untuk tugas Babinsa Danrem 022 PT juga menyampaikan bahwa ia sudah bertemu dengan sejumlah Bupati dan menyampaikan peran Babinsa dilibatkan untuk membentuk karakter Kepala Desa. 

Di sela sela penyampaian amanah dan bimbingannya, suasana pertemuan tampak mencair saat Danrem memberikan beberapa kuis berhadiah pada personel Kodim 022 dan ibu Persit dari mengacak nama lengkap Dandim nama lengkap istri Dandim.

Kegiatan juga diwarnai pemberian cendra mata berupa lukisan pada Danrem 022 PT oleh Dandim 0204 DS Jacky Yudhantara didampingi Istri.

Tanggap Bencana, Babinsa Kodim 0204/DS Ajak Warga Desa Kayu Besar Bersihkan Parit

>

Untuk mencegah bencana banjir, Babinsa, Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS Serla Rizal Husni melakukan kegiatan serbuan teritorial Kamis Tagana di Desa Kayu Besar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai

Kegiatan dilakukan dengan bergotong royong bersama warga membersihkan parit dari lumpur dan sampah yang menyumbat aliran air. Akibat sumbatan tersebut, saat hujan deras turun, air akan meluap ke badan jalan, bahkan hingga menggenangi pemukiman warga.

Melalui kegiatan gotong royong ini, Serda Rizal Husni berharap warga tidak lagi kebanjiran, terutama saat hujan deras mengguyur.

Serda Rizal Husni juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan,  terutama saluran air seperti parit. "Mari kita jaga bersama kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarang. Terutama membuang sampah ke dalam parit, karena bisa berakibat penyumbatan dan banjir," ujarnya. 

Tak luma Serda Rizal Husni mengingatkan warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik sebagai upaya mencegah penyebaran covid-19.

Danrem 022 PT Pimpin Sertijab Komandan Kodim 0204 DS

Sertijab Dandim 0204 DS di Makodim 0204 DS, Lubukpakam, Deliserdang, Kamis 18/08/2022

 Danrem 022 PT Kolonel Inf Luqman Arief S.IP memimpin acara serah terima jabatan Komandan Kodim ( Dandim) 0204 DS di Aula Pandawa Lima Markas Kodim 0204 DS Jalan Galang, Lubukpakam, Deliserdang, Kamis 18/08/2022.

Serah terima jabatan Komandan Kodim 0204 DS dari Letkol Kav Jacky Yudhantara S.Sos Han yang pindah ke tempat tugas baru di Kodiklat Bandung kepada Letkol Yoga Febrianto SH.MSi yang sebelumnya bertugas sebagai Kasiren Denma Mabes AD di Jakarta.

Usai pelaksanaan sertijab yang di pimpin Danrem 022 PT acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan perkenalan Dandim 0204 DS baru.Dalam acara ramah tamah, Letkol Kav Jacky Yudhantara menyampaikan terimakasih kepada Danrem dan ibu, yang  sudah 6 bulan memberikan arahan dan bimbingan.

" Saya dan Istri sudah dua tahun bertugas di Kodim 0204 DS yang memiliki tiga wilayah dua Kabupaten dan satu kota madya, dengan berbekal pengalaman yang sangat komplek di wilayah Kodim 0203 DS dapat menjadi bekal ilmu, pengalaman dan wawasan ditempat tugas yang baru," ucap Letkol Kav Jacky Yudhantara.

Letkol Kav Jacky juga berterima kasih kepada rekan rekan Danramil, staf dan personel atas dukungannya selama ia bertugas memimpin Kodim 0204 DS.

" Awalnya bertugas memang bingung ternyata setelah dilalui banyak ilmu, berkawan dengan rekan kerja dan komponen masyarakat adalah solusi, kami mengucapkan terimakasih dan mohon maaf apabila ada hal selama kami bertugas menyinggung tapi itu semata mata adalah bagian dari pekerjaan saja," ungkapnya.

Ditambahkan Letkol Kav Jacky Yudhantara, kalau boleh kami berpesan kepada para perwira serta Danramil jajaran Kodim 0204 DS untuk tetap solid dalam bertugas, jaga nama baik satuan, laksanakan tugas dengan baik seperti biasa. 

" Kodim 0204 DS ini besar bukan karena pimpinannya namun karena personelnya," ujarnya.

Foto bersama Danrem 022 PT dengan Dandim 0204 DS baru dan Sebelumnya
Sementara itu, Danrem 0204 DS Kolonel Inf Luqman Arief S.IP dalam sambutannya mengatakan, hari ini pelaksanakan sertijab diharapkan berjalan lancar. 

" Saya mengingatkan kalau jabatan adalah amanah, semua titipan sementara, setiap manusia ada kelebihan dan kekurangan. Sudut pandang harus melihat kelebihan. Apa bila ada yang tidak sempurna menjadi evaluasi. Korem 022 PT ada 5 Kodim, bila ada masalah ayo kita bicarakan dan pecahkan bersama . Saya yakin kepada Dandim baru anda yakin mampu melanjutkan tugas dari Dandim sebelumnya," ucap Danrem.

Sementara itupula Dandim 0204 DS Letkol CZi Yoga Febrianto SH.MSi dalam sambutannya menyampaikan terimakasih dan memohon bimbingan serta arahan Danrem 022 PT untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Dandim 0204 DS.

" Sebagai orang yang baru bergabung di Kodim 0204 DS tentunya mengharapkan bimbingan arahan dan dukungan semua pihak terutama personel jajaran Kodim 0204 DS," pungkasnya.

Danrem 022 PT Beri Arahan Personil Kodim 0204 DS Ini Pesannya

Danrem 022/ PT Kolonel Luqman Arief S.IP memberikan arahan personel Kodim 0204 DS 

Danrem 022/ PT Kolonel Luqman Arief S.IP didampingi Ketua Persit Kartika KCK Korcab Rem 022 PD I BB Ny Mia Luqman Arif tiba di Markas Kodim 0204 DS, Kamis 18/08/2022.

Kedatangan Danrem 022 PT di Makodim 0204 DS dalam rangka memimpin acara serahterima jabatan Dandim 0204 DS dari Letkol Kav Jacky Yudhantara S.Sos,Han kepala Letkol CZi Yoga Febrianto SH.MSi.

Kedatangan Danrem 022 PT bersama rombongan disambut langsung Dandim 0204 DS yang akan disertijab, Perwira Staf Kodim 0204 DS, Pengurus Persit Kodim 0204 DS dan Personil Kodim 0204 DS.

Sebelum dilaksanakan acara serah terima jabatan, Danrem terlebih dahulu memberikan arahan dan bimbingan pada perwira staf, Personel Kodim 0204 dan Anggota Persit Kodim 0204 DS.

Danrem terlebih dahulu mengenalkan diri dengan menyebutkan bahwa dirinya sudah 6 bulan menjabat Danrem 022 PT dan ia adalah lulusan Akmil angkatan 1996, awal bertugas di satuan Kopasus dan pernah bertugas di Aceh pada saat konflik, lalu pindah tugas di satuan Paspampres, menjadi Dandim di Jakarta dan selanjutnya mengemban tugas negara menjabat Danrem 022 PT.

Dalam arahannya pada personel TNI Kodim 0204 DS Danrem menekannkan agar personel mensyukuri tugas dan tanggung jawab dengan baik, selain itu menjauhi jauhi hal hal yang masuk dalam pelanggaran. 

" Hidup ini perjalanan bukan persaingan, jaga nama baik dan wibawa insitusi, bina kemitraan dengan media, instansi pemeintahan, tokoh dan elemen masyarakat," ucap Darem.

Selain itu, kepada personel untuk tidak terlibat dengan narkoba, fungsi intelijen ditingkatkan. Kepada Babinsa jalankan panduan dasar tugas Babinsa di wilayahnya dan pada ibu Persit harus dapat menghindari hal hal yang tidak perlu dikomentari di media sosial untuk menjaga hal hal yang dapat menimbulkan masalah.  

Dandim 0204 DS Letkol Kav Jacky Yudhantara S.Sos beri cenderamata pada Danrem 022 PT 
Untuk tugas Babinsa Danrem 022 PT juga menyampaikan bahwa ia sudah bertemu dengan sejumlah Bupati dan menyampaikan peran Babinsa dilibatkan untuk membentuk karakter Kepala Desa. 

Di sela sela penyampaian amanah dan bimbingannya, suasana pertemuan tampak mencair saat Danrem memberikan beberapa kuis berhadiah pada personel Kodim 022 dan ibu Persit dari mengacak nama lengkap Dandim nama lengkap istri Dandim.

Kegiatan juga diwarnai pemberian cendra mata berupa lukisan pada Danrem 022 PT oleh Dandim 0204 DS Jacky Yudhantara didampingi Istri. 

Dandim 0204/DS Hadiri Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Deliserdang

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara S.Sos, M.Han menghadiri upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

Upacara berlangsung di Alun-alun Pemkab Deliserdang di Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Rabu (17/8/2022).

Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Deliserdang, Azhari Tambunan, Perwira Upacara Kapten Inf Agus Tua Panjaitan dan Komandan Upacara Kapten Inf Agus Panjaitan.

Upacara diawali dengan penghormatan pasukan dan laporan Komandan Upacara serta penghormatan kepada Inspektur Upacara.

Dilanjutkan dengan pembacaan Proklamasi oleh Ketua DPRD Deli Serdang, mengheningkan cipta dan doa.

Pengibaran sang Merah Putih diiringi lagu Indonesia Raya oleh kelompok paduan suara SMA Negeri 2 Lubuk Pakam.

Usai upacara Dandim 0204/DS Letkol Kav. Jackie Yudhantara S.Sos mengatakan sesuai dengan HUT RI tahun ini 'Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, Dandim berharap tema ini dapat menambah spirit ditengah perayaan HUT Kemerdekaan.

"Hari Kemerdekaan merupakan momen yang tepat bagi kita untuk bahu membahu dan bergotong royong serta saling membantu di tengah pandemi yang masih berlangsung," ujarnya.

"Kalau kita semuanya saling membantu niscaya kondisi yang terjadi saat ini akibat pandemi akan lebih cepat pulih dan bangkit lebih kuat dari berbagai dampak musibah yang menimpa bangsa Indonesia, terutama akibat covid-19," ujarnya.

Hadir dalam upacara Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan, Wakil Bupati Deli serdang H.M Ali Yusuf Siregar, Ketua DPRD Deli Serdang Zaky Shahri SH, Dandim 0204 Deli Serdang Letkol Kav Jecky Yudhantara S. Sos Han, Dandim 0201 Medan Kol Inf Ferry Muzawwad SIP MSI, Danbrigib 7 RR Letkol Inf I Gede Setiawan, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol. Irsan Sinuhaji SIK, Dansatrol Lantmal XII Letkol. Laut (P) Kariadi Bangun, SE, M.Tr.Hanla.MM.

SekdaKab Deli Serdang Darwin Zein S. Sos, Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Jon Sarman Saragih SH M.Hum, Kajari  Lubuk Pakam Jabal Nur SH MH, BNN Deli Serdang Kombes Muhammad.

Perwakilan dari Imigrasi, OPD Deli Serdang, Camat Lubuk Pakam Danang Purnama Yuda SSTP MAP, Ketua FKUB H. Waluyo beserta anggota, Ketua LVRI beserta anggota dan TNI / Polri.

Sedangkan peserta upacara TNI, Polri, OPD, Mahasiswa, Siswa SMA dan Pramuka. 

Danramil 02/KTL, Ikuti Upacara Detik-detik Proklamasi di Kutalimbaru

Komandan Koramil 20/KTL Kapten Kav G Ketaren mengikuti upacara detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI di SMP Negeri 1 Kutalimbaru

Menurut Danramil, sesuai dengan tema HUT ke-77 Kemerdekaan RI 'Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat' harus dijadikan pesan moral untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. 

"Sehingga kita bisa pulih lebih cepat dan bangkit lebih cepat dalam menghadapi berbagai permasalahan yang terjadi, terutama dampak positif akibat pandemi  covid -19," ujarnya.

Untuk itu, ujar Danramil, perayaan HUT Kemerdekaan ini juga harus dijadikan momentum membangkitkan spirit untuk saling bahu membahu dan bergotong royong menghadapi semua tantangan.

"Mari kita jadikan perayaan HUT Kemerdekaan ini sebagai momentum membangkitkan spirit untuk saling bahu membahu dan bergotong royong menghadapj semua tantangan, sehingga kita bisa pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat dari dampak negatif akibat pandemi covid-19," ujarnya.

Hadir pada perayaan HUT ke-77 Kemerdekaan RI ini Camat Kutalimbaru Rio Lakadewa S.STp MAP, Kacabjari Pancur Batu Yudi, anggota DPRD Deli Serdang Semon Sembiring, Danramil 02 KTL Kapten Kav G Ketaren, Wakapolsek Kutalimbaru Riswan Ginting, para Kades dan Forkopimca Kecamatan Kutalimbaru lainnya.