Jaga Kebugaran, Babinsa Kodim 0204/DS Ajak Siswa PKL di Koramil 18/GL Senam Bersama

 

Untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, Babinsa Koramil 18/GL Kodim 0204/DS Serda Suherdi mengajak siswa PKL di Makoramil senam bersama.

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Selasa Sehat ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh.

Selain itu, melalui kegiatan ini, Serda Suherdi juga mengajak para pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa untuk rajin dan rutin melaksanakan olahraga sebelum memulai aktivitas sehari-hari.

"Olahraga rutin dan teratur membuat tubuh sehat dan bugar, sehingga dapat meningkatkan aktivitas sehari-hari. Untuk itu, mari kita melakukannya dengan rutin sebelum memulai aktivitas sehari-hari," ujarnya. 

Wadanramil 11/TB Wakili Dandim 0204/DS Hadiri Tabligh Akbar di Perbaungan

 Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yuda Febrianto, SH MSi diwakili Wadanramil 11/TB Kapten Inf Muzakkir menghadiri Tabligh Akbar Ustadz Dr. H. Das'ad Latief S.Sos., S. Ag., M.Si., Ph.D.

Kegiatan keagamaan itu dilaksanakan di Kelurahan Batang Terap, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (12/9/2022).

Acara Tabligh Akbar itu dihadiri Al Ustadz Dr. H. Das'ad Latief S.Sos., S. Ag., M.Si., Ph.D, Bupati Sergai H. Darma Wijaya, unsur Forkopinda Sergai, Ketua PKK Sergai, Ketua Darma Wanita, Ketua Persit KCK Ranting VIII Koramil 07/PB, Kemenag Sergai, Kajari Sergai, Ketua MUI Sergai, Dandim 0204/DS diwakilkan Wadan Ramil 11/TB Kapten Inf Muzakir, Kapolres Sergai diwakilkan Kapolsek Perbaungan AKP Pandiangan S.H, Camat Perbaungan M. Fahmi S.STP.MAP, Camat Pegajahan, Camat Pantai Cermin, Camat Tanjung Beringin, Personel Koramil 07/PB, personel Polsek Perbaungan, Kadus dan Lurah Kec. Perbaungan, Pegajahan, Pantai Cermin dan Tanjung Beringin, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat.

Acara diwali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al Qur'an, sambutan Bupati Serdang Bedagai dan tausyiah oleh tausyiah oleh Al Ustadz Dr. H. Das'ad Latief S.Sos., S. Ag., M.Si., Ph.D.

Senin Kebangsaan, Babinsa Kodim 0204/DS Tanamkan Pemahaman Pancasila ke Siswa SMPN 2 Bandar Khalifah

 

 Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritoril harian Senin Kebangsaan, personel Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS Serda Asrul melaksanakan Komsos dengan siswa SMPN 2 Bandar Khalifah.

Kegiatan Komsos dilakukan di Desa Pekan Bandar Khalifah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Melalui kegiatan itu, Serda Asrul menjelaskan tentang makna butir-butir Pancasila kepada para siswa dan contoh implementasinya dalam kehidupan sehari-hari.

Menurutnya, para siswa tidak boleh membeda-bedakan suku, agama, ras dan antar golongan dalam pergaulan antar sesama teman.

"Meski kita berbeda-beda suku, agama, ras dan antar golongan, namun kita semua terikat kuat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ujarnya. 

Babinsa DS Beri Pembekalan Wasbang dan PBB Bagi Pelajar SMAN I Pekan Tanjung Beringin

 Personil Babinsa Koramil-11/TB, Kodim DS, Sersan Dua (Serda) E.A.J Silaban memberikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Pelatihan Baris Berbaris (PBB) kepada pelajar SMAN I Pekan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Dalam kegiatan tersebut, Serda Silaban meminta agar para pelajar untuk lebih displin dalam menimba ilmu. 

“Diingatkan kepada pelajar terutama SMAN 1 Pekan Tanjung Beringin untuk lebih serius belajar, serta menghindari hal negatif seperti tawuran dan narkoba,” ucapnya. 

Dimana ilmu yang diperoleh merupakan bekal setidaknya untuk melanjutkan ke Perguruan tinggi. Selain itu diingatkan agar tetap memakai masker dan menjaga jarak serta mencuci tangan setelahberaktifitas. 

“Upaya ini sebagai mencegah penularan Covid19,” ujarnya. 

Tanamkan Cinta NKRI, Babinsa Pimpin Upacara Bendera di SDN 101936 Perbaungan


 Upacara bendera hari Senin  di SDN 101936 Perbaungan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Sergai, lain dari yang sebelumnya. Karena, upacara kali ini dipimpin langsung seorang Babinsa dari Koramil 07/Perbaungan, Kodim 0204/DS, Peltu Hendrianto.

Hadirnya Prajurit TNI dalam upacara bendera ini juga bukan tanpa sebab. Salah satu untuk membangkitkan rasa nasionalisme, patriotisme dan cinta tanah air, juga untuk memberi pembekalan kepada para siswa didik tentang disiplin yang merupakan kunci kesuksesan hidup di masa depan.

Pada upacara ini, Peltu Hendrianto memberi arahan tentang pentingnya menghayati, mengamalkan, menjalankan dan mempertahankan Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI sebagai dasar Negara Indonesia. 

"Keempat hal ini merupakan pilar Bangsa Indonesia, dan para pelajar wajib mengetahuinya untuk dipraktikan dalam kehidupan di sekolah maupun di luar lingkungan sekolah," jelas Peltu Hendrianto.


Di kesempatan yang sama, Peltu Hendrianto juga menguraikan makna dan arti dari Lambang Burung Garuda, serta mengajak para siswa untuk rajin olah raga agar kesehatan tubuh terjaga dan terpelihara dari bahaya penyakit terutama virus Covid-19 yang masih ada.

Kegiatan upacara bendera yang dipimpin Babinsa ini diakui sejumlah guru di SDN tersebut sangat memberi kesan mendalam kepada para siswa didik, sehingga diharapkan hal seperti ini bisa dilakukan secara berkelanjutan demi pembangunan mental dan spiritual siswa didik yang Cinta NKRI. 

Babinsa Pantai Cermin Dampingi Tim Vaksinasi PMK di Dua Desa Pantai Cermin

 Personil Babinsa Koramil-08/Pantai Cermin, Kodim DS, Sersan Satu (Sertu) Surya Rahayu mendampingi Tim Vaksinasi PMK Kabupaten Serdang Bedagai, yang melaksanakan vaksinasi PMK pada hewan ternak yang berlangsung di dua Desa yakni Desa Celawan dan Desa Ujung Rambung, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut, 

Team Vaksinasi PMK Hewan Ternak Kabupaten Serdang Bedagai dipimpin Drh Evi Damayanti dan Drh Nurdiniyah bersama Tim Vaksinasi PMK, Yudi Guntara SPT, Teguh Sutoto SPT, Sugi Darmati, Ramot malaeki Tobing, Doni akbari, Bambang, Reksi Mainaki, Budi Saktiawan, Legiono, Sugeng, Masyitah, Kasih,Sukirin dan Tua Tamba Siregar. 

Selain melakukan pemeriksaan kesehatan hewan ternak yang berada di dua desa tersebut juga dilanjutkan dengan vaksinasi PMK, milik Panji Winata sebanyak 200 ekor hewan ternak jenis lembu. 

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Rahayu kembali mengingatkan pemilik maupun penjaga hewan ternak untuk menjaga kebersihan kandang sehingga terhindar dari penyakit. 

Sementara itu, drh Evi Damayanti mengapresiasi pemilik ternak yang menjaga higenis dan sterilisasi kandang dan asupan makanan maupun minuman bagi hewan ternak. 

“Prinsip-prinsip inilah yang harus tetap dijaga sehingga kuantitas dan kwalitas  tetap terjaga,” ujarnya. 

Babinsa Sunggal Berikan Pembekalan Wasbang Kepada Pelajar SMK Taman Siswa

Sejumlah pelajar SMK Taman Siswa Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, mendapatkan pembekalan Wawasan Kebangsaan dari Personil Babinsa Koramil-01/Sunggal, Kodim DS, Sersan Satu M Andri.

Dalam kegiatan tersebut, M Andri memberikan pemahaman tentang rasa cinta terhadap tanah air serta menumbuhkan rasa nasionalisme sesama anak bangsa. 

Tentunya, dengan mengikuti mata pelajaran yang diberikan oleh guru nantinya sangat bermanfaat dan digunakan setelah tamat. Baik itu untuk melamar kerja maupun untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan tinggi. 

Diingatkan kepada para pelajar untuk senantiasa menjaga kekompakan sesama satu sekolah maupun dengan sekolah lainnya. Artinya jangan terpancing dengan aksi tawuran dimana itu hanya membuat rugi diri sendiri dan menyusahkan orang tua. 

Sebagai pelajar tentunya harus meraih prestasi yang membanggakan kedua orang tua, dimana harapan orang tua dengan memberikan pendidikan kepada anaknya supaya lebih mandiri.