Ketua Persit KCK Koorcab Rem 022 PD I/BB Ny. Mia Lukman Ariel didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS Ny. Kartika Yoga Febrianto melakukan anjangsana ke Panti Asuhan Al Jam'iyatul Washliyah di Jalan T Raja Muda, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Jumat (15/10/2022).
Selain untuk mempererat silaturahmi itu, Ny Mia Lukman Ariel dan rombongan juga memberikan bantuan. Ny Mia berharap bantuan itu bisa menjadi berkah dan bermanfaat kepada anak yatim di Panti Asuhan Al Jam'iyatul Washliyah Deliserdang.
"Kami keluarga besar Korem 022 Pantai Timur dan Kodim 0204/DS alhamdulillah melaksanakan anjangsana ke panti asuhan ini. Ternyata sejak tahun 1946 Panti Asuhan ini sudah ada dan terima kasih kami sudah diterima dengan baik. Kami akan memberikan bantuan mudah-mudahan bisa berkah dan berguna untuk adek-adek panti asuhan," ujarnya.
Pengurus Panti Asuhan Al Jamiatul Washliyah melalui M. Arapan Kifrawi mengucapkan selamat datang kepada Ketua Persit KCK Koorcab Rem 022 PD I/BB.
"Kami menyambut dengan hati dan tangan tebuka kedatangan ibu ibu sekalian semoga dimudahkan selalu rezekinya. Kami mengucapkan selamat datang kepada ibu ibu Persit," ujar Arapan.
Menurutnya, total anak yang diasuh di Panti Asuhan Al Jam'iyatul Washliyah Deliserdang sebanyak 58 orang.
"Anak-anak asuh kami total 58 orang dan bukan hanya dari hanya dari Deliserdang tapi ada yang dari Nias, Pasir Pangarayan dan Sidikalang," ujarnya.
Para penghuni Panti Asuhan di sini, lanjut Arapan, terdiri dari empat golongan masing-masing yatim, piatu, yatim piatu dan dari keluarga pra sejahtera. "Mereka di sini mendapat kehidupan yang layak," ujarnya.
Menurutnya, bukan kali ini saja, TNI memberikan bantuan ke panti asuhan Al Jam'iyatul Washliyah Deliserdang. "TNI terus membantu kami dan sangat berjasa kepada panti asuhan kami," ujarnya.
Hadir dalam kegiatan itu, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 022 PD I/BB Ny. Mia Lukman Ariel, Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS Ny Kartika Yoga Febrianto, Kasdim 0204/DS Mayor Czi. TM. Panjaitan, Camat Lubuk Pakam Drs. Syahdin Setia Budi Pane, Danramil 06/LP Kapten Inf. JP. Girsang, Kasi Kessos Lubuk Pakam Rudy Melyadi, SS, Kasi Trantib Lubuk Pakam Arapen Ginting, S. Sos. Pimpinan Panti Asuhan Alwashliyah Hj Hulaimi Dumeiri.
Acara diakhiri dengan penyerahan bantuan dan foto bersama.