Saat KomSos, Babinsa Pantai Cermin Ingatkan Bahaya dan Dampak Narkoba

Bahaya narkoba setiap saat mengintai siapa saja, tidak memandang usia maupun lokasinya bahkan sampai ke pelosok desa terpencil. Sebagaimana disampaikan Babinsa Koramil 08/PC, Sersan Kepala OB Simanjuntak saat melaksanakan KomSos dengan warga Desa Ara Payung, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut

Dikatakannya, bandar maupun agen/pengedar berusaha meracuni orang dengan memberikan iming-iming dengan mengkonsumsi narkoba baik sabu, ganja atau pil ekstasi mendapat ketenangan dan lebih percaya diri itu semua omong kosong. 

“Ingat bagi pemilik dan pemakai bisa terkena sanksi hukum penjara serta dapat merusak kesehatan,” ujarnya sembari mengatakan sebaik menjauhi dan melaporkan hal tersebut kepada aparat hukum dan pemerintahan desa. 

Maka untuk itu jauhilah sebaik mungkin, dan tetap saling menjaga dan mengingatkan bahwa apapun jenis narkoba/narkotika sangat berbahaya.

Babinsa Laksanakan KomSos dan Silaturahmi Dengan Warga Sei Rampah

Personil Babinsa Koramil-10/SR, Kodim DS, Sersan Dua (Serda) Rudi melaksanakan KomSos dan silaturahmi dengan warga serta perangkat Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Serdang Bedagai, Sumut, 

Dalam pertemuan yang berlangsung di Warung milik Suardi, membahas masalah tentang keamanan desa dan menanyakan bantuan yang disalurkan oleh pemerintah apakah sudah diterima oleh orangnya sesuai data. 

Hal ini penting agar tidak timbul kericuhan saat pembagian bantuan kepada orang prasejahtera. 

Koramil Batang Kuis Giat Komsos di Desa Sugiharjo

Babinsa Koramil 05 Batang Kuis melakukan Komunikasi Sosial di Desa Sugiharjo Kecamatan Batang Kuis Deliserdang 

 Personel TNI Babinsa Koramil 05 Batang Kuis, Jajaran Kodim 0204 DS  melakukan kegiatan Komunikasi Sosial ( Komsos) di Desa Sugiharjo Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deliserdang,

Komunikasi Sosial dilaksanakan Babinsa Koramil 05 Batang Kuis, Serka S Sihombing. Adapun kegiatan dilakukan untuk menyerap aspirasi masyarakat di desa binaannya sekaligus bertukar fikiran bagaimana menciptakan lingkungan yang aman dan tertib dimasyarakat.

Serka S Sihombing mengatakan, masyarakat diharapkan meningkatkan rasa kepedulian terhadap Kamtibmas di lingkungannya.

" Komsos merupakan bagian program kegiatan penting, selain menyerap aspirasi masyarakat, bersosialisasi dan silahturahmi," ucap Serka S Sihombing.  

Selama kegiatan komsos yang dilaksanakan Babinsa Koramil 05 Batang Kuis berjalan dengan lancar dan aman.

Antisipasi Lonjakan Covid-19, Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah Gelar Patroli Simpatik


Untuk mencegah terjadinya lonjakan kasus penularan Covid-19, maka Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang kembali mengaktifkan patroli simpatik di desa wilayah binaannya.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah, Serda Hendri Gunawan bersama Bhabinkamtibmas di jalan lintas Pagurawan, dan tempat keramaian seperti warung, dan lainnya di Desa Bandar Khalifah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Sergai, 

"Patroli simpatik dalam rangka monitoring pelaksanaan Protokol Kesehatan ini untuk mengimbau warga masyarakat agar tidak lengah dengan kasus penularan Covid-19 yang sampai kini belum hilang seutuhnya," ucap Serda Hendri Gunawan. 

Dalam kegiatan ini, Serda Hendri Gunawan juga mengajak warga masyarakat untuk ikut berperan aktif mencegah penularan dan penyebaran Covid-19 di wilayah sekitarnya dengan cara menjadi contoh kedisiplinan pelaksanaan Protokol Kesehatan.

"Mari ajak warga masyarakat lainnya untuk menjadikan memakai masker sebagai budaya hidup yang baru di tengah kondisi Covid-19 yang belum sirna, sehingga tidak saja terhindar dari bahaya penularan, tetapi juga ikut aktif memutus mata rantai penyebarannya di masyarakat," pungkas Serda Hendri Gunawan.


Bina Generasi Sehat, Babinsa Koramil 0204-04/Sibiru-Biru Ajak Remaja Olah Raga


Melalui program Serbuan Teritorial Selasa Sehat, Babinsa Koramil 0204-04/Sibiru-Biru, Serda Darwinsyah S melakukan kegiatan olah raga bersama sejumlah remaja Desa Tj Sena, Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deliserdang,

"Kegiatan olah raga apapun bentuknya penting bagi kebugaran dan kesehatan fisik. Karena dengan fisik yang kuat, maka pikiran juga sehat, sehingga tidak mudah terpengaruh kepada hal-hal negatif seperti narkoba atau kriminalitas," ucap Serda Darwinsyah. 

Diharapkan Serda Darwinsyah, kegiatan olah raga ini bisa menjadi kebiasaan dan gaya hidup baru bagi para remaja, khususnya Desa Tj Sena. 

Di samping itu, para remaja juga diharapkan bisa menjadi pelopor bagi lingkungan di sekitarnya untuk membudayakan olah raga dan mengolahragakan masyarakat.

Di kesempatan yang sama, Serda Darwinsyah juga mengingatkan para remaja untuk tidak lengah dengan kasus penularan Covid-19 yang sampai kini masih terjadi. 

"Cara terbaik untuk aman dari Covid-19 adalah selalu menjaga kesehatan diri dengan menjaga Protokol Kesehatan setiap saat, terutama memakai masker saat beraktivitas di luar rumah atau di tempat keramaian," pungkasnya.

Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19, Babinsa Kodim 0204/DS dan Polsek Dolok Merawan Gelar Ops Yustisi Prokes dan PPKM

 Untuk memastikan pandemi covid-19 benar-benar berakhir, para Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS terus melakukan operasi yustisi.

Operasi yang dilaksanakan bersama Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Serma HM Panjaitan dengan personel Polsek Dolok Merawan ini digelar di wilayah hukum Koramil 14/DMR di Desa Dolok Merawan, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Melalui operasi ini petugas gabungan melakukan pengawasan kepada warga yang melaksanakan aktivitas di luar rumah. 

Warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan, terutama yang tidak menggunakan masker, diberi peringatan keras dan diimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Petugas juga memberikan arahan dan imbauan kepada warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan.

"Terutama saat melaksanakan kegiatan di luar rumah, diharapkan warga untuk tetap mematuhi protokol dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19," ujarnya. 

Selasa Sehat, Babinsa Kodim 0204/DS Pimpin Senam Sehat Bersama Ibu-ibu Lansia di Sibolangit

 Dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial Selasa Sehat, Babinsa Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS Sertu M Khumar melaksanakan kegiatan senam sehat bersama ibu-ibu lansia.

Kegiatan senam sehat digelar di lapangan Puskesmas Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, 

Menurut Sertu M Khumar, kegiatan ini untuk menjaga kesehatan para lansia sehingga di usia lanjut tidak tergantung pada orang lain dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

"Menjaga kesehatan merupakan faktor yang sangat penting untuk keberlangsungan hidup. Minimal di usia senja, kesehatan kita terjaga dan tidak tergantung dengan orang lain dalam menjalankan kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Melalui kesempatan itu, Sertu M Khumar mengimbau para lansia untuk selalu menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan bergizi dan rajin berolahraga.