Koramil Sibolangit Sosialisasi Wasbang Dengan Pelajar

Babinsa Koramil Sibolangit Giat Wasbang di Desa Bandar Baru Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang

Personel TNI Koramil 03 Sibolangit jajaran Kodim 0204 DS melakukan kegiatan Komunikasi Sosial dengan Masyarakat. Sasaran kali ini mendatangi salah satu Sekolah Dasar di Desa Bandar Baru Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang. 

Adapun tujuan Babinsa Koramil 03 Sibolangit adalah memberikan sosialisasi tentang pemahaman wasawan Kebangsaan pada para siswa Sekolah Dasar Negeri 101842 di Desa Bandar Baru.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Koramil Sibolangit Serda Heri Purwanto memberikan bimbingan pembelajaran dengan tema menjadi pemimpin yang amanah dan menerapkan nilai nilai Pancasila dalam penerapan kehidupan sehari hari.

 " kita mengusung tema dalam Wasbang ini yaitu menjadi pemimpin yang amanah dan menjadi pemimpin yang mengamalkan sila sila dari Pancasila dalam pergaulan sehari hari disekolah," sebut Serda Heri Purwanto.

Dalam kegiatan wawasan Kebangsaan itu para siswa antusias mendengarkan dan para guru yang ada juga merasa senang karena siswa mereka juga mendapat pembinaan dan pengajaran tentang nilai kebangsaan dari pihak TNI Kodim 0204 DS melalui Koramil jajaran.

Babinsa DS Berikan Pemahaman Pancasila kepada Pelajar di Desa Bandar Baru

 Babinsa Koramil-03/Sibolangit, Kodim DS, Sersan Satu (Sertu) Mulia Khumar Tarigan melaksanakan sosialisasi kepada sejumlah pelajar maupun remaja pencinta alam yang berada dikawasan Kampung Pancasila, Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Deli Serdang, Sumut,

Dalam kegiatan tersebut, Mulia Khumar Tarigan mengajak para remaja mengamalkan pancasila dengan menghargai perbedaan dan keberagaman budaya. 

“Marilah kita saling menghormati perbedaan dan keberagaman yang telah menyatukan Indonesia dari sabang sampai merauke,” ujarnya. 

Ia juga kepada remaja yang sedang liburan menjelajah alam hendaknya memperhatikan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Wujud Kepedulian yang Tinggi, Hari Liburpun Dimanfaatkan Babinsa Kodim 0204/DS Bantu Warga STM Hilir

Wujud kepedulian yang begitu tinggi terhadap warga binaan, para Babinsa jajaran Kodim 0204/DS tak lagi memiliki hari libur. Seharipun tak pernah alpa untuk hadir di tengah-tengah masyarakat.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 20/TK Kodim 0204/DS Sertu Suhariono di Desa Siguci Kampung Pancasila, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang,

Pada kesempatan itu, Sertu Suhariono ikut melakukan gotong royong dengan membersihkan parit dan selokan bersama warga setempat. Gotong royong dimaksudkan agar Desa Siguci Kampung Pancasila tidak lagi kebanjiran meski hujan turun lebat.

Selama ini, ujar Sertu Suhariono, berdasarkan pengakuan warga, jika hujan deras turun air dari parit dan selokan meluap ke badan jalan dan pemukiman penduduk. Kondisi ini terjadi, karena tersumbat dan daya tampung parit yang terbatas akibat tumpukan sampah dan sedimentasi lumpur di dasar parit.

"Melalui kegiatan ini, kita membersihkan sampah dan sedimentasi yang mengendap di dasar parit, sehingga selain air dapat mengalir lancar, daya tampung parit juga akan semakin besar. Diharapkan ketika hujan turun, air tidak meluap ke badan jalan dan pemukiman warga," ujarnya.

Babinsa Koramil 0204-22/GM Sosialisasikan Kampung Pancasila ke Warga Gunung Sinembah


Untuk menciptakan warga masyarakat pedesaan yang berwawasan kebangsaan, maka Babinsa Koramil 0204-22/Gunung Meriah, Serda Budi Handoko Sihombing melaksanakan sosialisasi Kampung Pancasila di Desa Gunung Sinembah, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Serda Budi menjelaskan, warga pedesaan penting memiliki wawasan kebangsaan. Karena desa merupakan bagian wilayah pertahanan, sehingga butuh sentuhan pembangunan di bidang sumber daya manusia (SDM)-nya.

"Tujuan Sosialisai Kampung Pancasila ini agar Pancasila dapat dipahami, diminati, dirasakan dan diamalkan sampai ke level paling bawah warga masyarakat yang ada di pedesaan. Dengan Pancasila diharapkan kita menjadi pribadi yang lebih baik dalam berbangsa, bernegara dan beragama," jelas Serda Budi.

Sosialisasi Kampung Pancasila ini, lanjut Serda Budi, juga untuk penguatan karakter nasionalisme di lingkungan warga pedesaan, sehingga terwujud profil warga desa Pancasila. 

"Inti dari Pancasila adalah membentuk warga masyarakat yang berketuhanan yang mengedepankan prinsip gotong royong, mempersatukan pikiran dan pandangan, bahwa bekerjasama akan menjadikan pekerjaan lebih ringan dan mudah terselesaikan," ungkapnya.

Di kesempatan yang sama, Serda Budi juga mengingatkan warga untuk tidak lengah menjaga kesehatan dan keselamatannya, terutama dari bahaya penularan virus seperti Covid-19 yang sampai kini masih berpotensi untuk mewabah. 

"Biasakan memakai masker saat kondisi tidak sehat. Karena bisa mencegah penularan ke orang lain, termasuk menghindari pernafasan dari debu dan polusi udara," pungkasnya.


Peduli Warga Kurang Mampu, Koramil Galang Sumbang Sembako

Babinsa Koramil Galang Sumbang Sembako Warga kurang Mampu di Wilayahnya 

 Meningkatkan kepedulian sosial terhadap warga kurang mampu di wilayahnya, Personel TNI Koramil 18 Galang jajaran Kodim 0204 DS memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada salah seorang warga Desa Tanah Merah Kecamatan Galang Kabupaten Deliserdang. 

Dalam kesempatan itu, personel TNI Babinsa Koramil 18 Galang, Serka Sinai Suhendra mendatangi rumah Ibu Salmah Warga Desa Tanah Merah. Personel TNI AD ini memberikan sembako untuk membantu sedikit beban ekonomi warga desa binaannya.

" Kami memberikan bantuan sembako sedikit untuk mengurangi beban ekonomi masyarakat di Wilayah Koramil Galang. Semoga hal ini bermanfaat bagi masyarakat," ucap Serka Sinai Suhendra.

Tak menyangka akan dikunjungi Anggota TNI, Ibu Salmah sempat kaget, tak menyangka akan dikasi bantuam sembako. Ia mengucapkan terimakasih atas kepedulian Koramil Galang mau memberikan sembako padanya.

Kegiatan berlangsung aman dan lancar. Program memberikan bantuan sembako pada masyarakat kurang mampu terus dilaksankan setiap Minggu oleh Personel TNI Koramil Galang jajaran Kodim 0204 DS.

Ciptakan Keceriaan Warga Kurang Mampu, Babinsa Koramil 0204-12/Bkh Beri Bantuan Sembako

 Untuk menciptakan keceriaan hidup bagi warga kurang mampu, Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang terus menggencarkan kegiaan Serbuan Teritorial Sabtu Simpati. 

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 12/Bandar Khalifah Kodim 0204/DS , Serka Ariko Muji di Desa Kayu Besar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai

Di salah satu sudut desa ini, Serka Ariko Muji menemui seorang warga binaan yang kurang mampu dari segi ekonomi untuk memberikan bantuan.

"Bantuan sembako ini sebagai wujud kepedulian TNI AD melalui Koramil 12/Bkh Kodim 0204/DS  Semoga bermanfaat buat ibu dan memberi berkah kepada kita semua," ucap Serka Ariko Muji.

Di kesempatan yang sama, Serka Ariko Muji juga mengimbau untuk selalu menjaga kesehatan dengan rajin olah raga serta mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

"Menjaga kesehatan agar tetap prima juga dipengaruhi gaya hidup. Seperti selalu memakai masker saat beraktivitas di luar rumah. Karena selain bisa mencegah tertular virus, juga dengan masker bisa menghindari pernafasan dari debu dan bau tidak sehat," ungkap Serka Ariko Muji.


Danramil 02/KTL Kodim 0204/DS Hadiri EXPO Education di SMAN I Kutalimbaru

Komandan Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS Serma Junaidi menghadiri undangan EXPO Education di SMAN 1 di Jalan Pendidikan Pasar IV Desa Sukarende, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Kegiatan EXPO Education itu juga dihadiri Kacab Disdik Wilayah I Sumut, Augus Sinaga, S.Pd, MAP, Camat Kutalimbaru Avro Wibowo SSTP.

Dalam sambutannya Kacabdisdik Wil I Sumut August Sinaga S Pd MAP memberikan apresiasi kepada SMAN 1 Kutalimbaru yang telah menggelar kegiatan EXPO Education ini.

August berharap kepada peserta EXPO Education dan pihak-pihak lainnya untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya.

Acara juga dirangkai dengan pembukaan yang ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng dan fashion show yang dibawakan oleh para siswa/siswi SMAN 1 Kutalimbaru.