Dandim 0204/DS Hadiri Halal Bi Halal di Rumah Wabup Serdang Bedagai

 Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH, MSi menghadiri acara halal bi halal di rumah Wakil Bupati Serdang Bedagai di Dusun XV, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Raampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (4/5/2023).

Acara juga dihadiri Bupati Serdang Bedagai H Darma Wijaya dan ibu, Bupati Deliserdang Ashari Tambunan dan ibu, Wakil Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar beserta ibu, Wakil Bupati Serdang Bedagai H Adlin Umar Yusri Tambunan dan ibu,  Kapolres Serdang Bedagai AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K beserta PJU jajaran, Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon, S.I.K., M.K.P beserta PJU jajaran, Kasdim 0204/DS Mayor Czi. T.M. Panjaitan, S.H, Sekda Kab. Serdang Bedagai H. M. Faisal Hasrimy, A.P., M.A.P dan para unsur Forkopimda Serdang Bedagai dan Deliserdang.

Wakil Bupati Serdang Bedagai H Adlin Umar Yusri Tambunan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para tamu yang menghadiri acara halal bi halal.

"Bahwa acara Halal Bi Halal selain sebagai wadah mempererat tali silaturahmi, juga sebagai wadah agar tetap terjaga momen untuk saling memaafkan atas salah dan khilaf yang telah lalu," ujarnya.

Wabup juga mengajak semua pihak untuk menjadikan momen acara Halal Bi Halal pada tahun 2023 ini sebagai penambah semangat dan kekompakan dalam menjalankan tugas mewujudkan Kabupaten Serdang Bedagai MAJU TERUS (Mandiri, Sejahtera dan Religius). 

Danramil 0204-02/Ktl Paparkan Wasbang dan Cinta Tanah Air di Acara Sosialisasi Iluminasi Hukum Desa Sei Mencirim


 Danramil 0204-02/Kutalimbaru, Kapten Kav Gawah Ketaren tampil menjadi salah satu pemateri di acara Sosialisasi Iluminasi Hukum Desa Sei Mencirim, Kecamatan Kutalimbaru, Deliserdang, 

Acara yang digelar di Aula Desa Sei Mencirim dan dibuka oleh Kepala Desa Sei Mencirim, Johan Wahyu, SPdi, itu, juga menghadirkan pemateri lainnya. Seperti sosialisasi tentang ITE oleh Rizaldi, SH, yang merupakan penyuluh hukum wilayah Deliserdang, dan Sosialisasi Iluminasi Hukum oleh Kapolsek Kutalimbaru, AKP Kasir Nasution.

Di hadapan 50 peserta sosialisasi, Kapten Kav Gawah Ketaren menjelaskan, semangat kebangsaan dan menanamkan rasa cinta tanah air di kalangan pemuda dan masyarakat penting untuk terus dilakukan, karena bertujuan untuk meningkatkan semangat kebangsaan dan menanam rasa cinta tanah air, memupuk persatuan dan kesatuan bangsa 

"Pemahaman tentang Wawasan Kebangsaan dan Cinta Tanah Air perlu untuk mengantisipasi terkikisnya rasa nasionalisme di kalangan muda yang dikhawatirkan akan berdampak buruk kepada persatuan dan kesatuan bangsa," jelas Kapten Ketaren. 

"Peranan pemuda sangat dibutuhkan untuk membangun bangsa. Untuk itu perlu pendidikan dan pembinaan karakter bangsa untuk memajukan peradaban bangsa agar menjadi bangsa yang semakin terdepan dengan sumber daya manusia berilmu, berwawasan, dan berkarakter," tambahnya.

Hadir di acara, antara lain Sekcam, Muhammad Arif Budiman Tarigan, Kades Namorube Julu, Sedta E Ginting, Pendamping Desa, Saiful serta perwakilan warga Desa Namorube dan Sei Mencirim.


Korem 022/PT Gelar Acara Silaturahmi Bersama TNI-Polri dan Pemda serta Mitra di Makorem Pematangsiantar

Korem 022/PT Gelar Acara Silaturahmi 
Bersama TNI-Polri dan Pemda serta Mitra 
di Makorem Pematangsiantar 

 Dalam rangka Memperkokoh Sinergitas dan Soliditas serta Menjaga Keutuhan NKRI maka Tiga Pilar Bangsa yakni Unsur TNI-Polri bersama Pemerintah Daerah menggelar kegiatan Silaturahmi bertempat di Aula Pantai Timur Makorem 022/PT Jalan Asahan Km 3,5 Kecamatan Siantar Kab. Simalungun, Rabu (03/05/2023).

Dalam sambutannya Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief S.I.P mengatakan acara ini merupakan momentum yang sangat baik untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan rasa kebersamaan diantara kita. 

Oleh karena itu, Silaturahmi ini bukan hanya sebagai acara seremonial semata, namun ada hakikat penting yang terkandung didalamnya yaitu saling mengenal dan saling mempererat tali persaudaraan dengan menerima semua keberagaman serta perbedaan untuk membangun persatuan dan kesatuan sebagai wujud syukur atas rahmat Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa yang dilimpahkan kepada kita semua. 
Korem 022/PT Gelar Acara Silaturahmi 
Bersama TNI-Polri dan Pemda serta Mitra 
di Makorem Pematangsiantar 

"Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan, dengan memperkokoh tali silaturahmi dan persaudaraan, serta menjadikan setiap perbedaan yang ada sebagai suatu hal yang indah untuk mempersatukan kita agar menjadi lebih baik dan lebih kompak lagi kedepannya," ucap Danrem.

Mari kita bersama-sama berpartisipasi aktif dalam upaya menciptakan kondisi wilayah yang aman, damai dan tenteram untuk menjamin kelancaran roda pemerintahan dan kehidupan masyarakat, karena stabilitas wilayah yang aman dan kondusif merupakan modal utama untuk membangun daerah.

Akhir akhir ini banyak kejadian bentrok antara prajurit TNI dengan Polri, dimana kejadian tersebut hanya disebabkan masalah yang sepele, seperti ketersinggungan dan kesalahpahaman, Ego pribadi/Ego Institusi dll. Untuk itu saya mengajak kita semua agar menjaga soliditas dan sinergitas antara TNI, Polri dan Pemda agar situasi dan kondisi di wilayah kita dapat terjaga dan tetap Kondusif dengan mengadakan kegiatan bersama seperti, Olahraga bersama, Patroli bersama serta kegiatan lainnya yang dapat meningkatkan kekompakan dan sinergitas di wilayah. 
Korem 022/PT Gelar Acara Silaturahmi 
Bersama TNI-Polri dan Pemda serta Mitra 
di Makorem Pematangsiantar 

"Untuk itu, melalui acara ini saya sampaikan bahwa kita semua memiliki tanggung jawab bersama dalam mewujudkan kedamaian dan kerukunan di daerah ini. Saya tegaskan, bahwa pemerintah tidak akan mampu mewujudkan keamanan, kerukunan dan kesejahteraan sendirian, namun itu semua hanya dapat diwujudkan jika semua pihak terlibat secara aktif, mengambil peran strategis sesuai tanggungjawabnya masing-masing serta didukung oleh oleh seluruh elemen masyarakat,” ujar Danrem.

Dan diakhir sambutannya masih dalam suasana Idul fitri, Kolonel Luqman menyampaikan “Selamat Idul Fitri 1444 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin”

Tampak hadir dalam acara tersebut Walikota P.Siantar, Danrindam I/BB di wakili Kabaglat Rindam I/BB, Wakil Bupati Kab. Sergei, Dandim 0207/Sml, Dandim 0204/DS, Danyonif 122/TS , Dankasatdisjan, Kapolres P.Siantar, Kapolres Simalungun, Danki Brimob , Kajari Pematang Siantar, Kajari Simalungun, Kepala Cabang Bank BI Pematang Siantar, Kepala Cabang Bank BRI Pematang Siantar, Kepala Cabang Bank BRI Simalungun, Kepala Cabang Bank Mandiri Pematang Siantar, Dirut PTPN IV, Dirut PT. STTC Diwakili Bapak Khairul dan Humas, Dirut PT. Wings, Dirut PT. Inalum Diwakili Pa Pam, Dirut PDAM Tirta Uli Pematangsiantar.


Tingkatkan Sinergitas, Korem 022/PT Gelar Acara Silaturahmi dan Olahraga Bersama TNI, Polri, Pemda serta Mitr

 Dalam rangka Memperkokoh Sinergitas dan Soliditas serta Menjaga Keutuhan NKRI maka Tiga Pilar Bangsa yakni Unsur TNI-Polri bersama Pemerintah Daerah menggelar kegiatan Silaturahmi bertempat di Aula Pantai Timur Makorem 022/PT Jalan Asahan Km 3,5 Kecamatan Siantar Kab. Simalungun.Rabu (03/05/2023).

Dalam sambutannya Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief S.I.P mengatakan acara ini merupakan momentum yang sangat baik untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan rasa kebersamaan diantara kita. Oleh karena itu, Silaturahmi ini bukan hanya sebagai acara seremonial semata, namun ada hakikat penting yang terkandung didalamnya yaitu saling mengenal dan saling mempererat tali persaudaraan  dengan menerima semua keberagaman serta perbedaan untuk membangun persatuan dan kesatuan sebagai wujud syukur atas rahmat Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa yang dilimpahkan kepada kita semua. 

Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan, dengan memperkokoh tali silaturahmi dan persaudaraan, serta menjadikan setiap perbedaan yang ada sebagai suatu hal yang indah untuk mempersatukan kita agar menjadi lebih baik dan lebih kompak lagi kedepannya.

Mari kita bersama-sama berpartisipasi aktif dalam upaya menciptakan kondisi wilayah yang aman, damai dan tenteram untuk menjamin kelancaran roda pemerintahan dan kehidupan masyarakat, karena stabilitas wilayah yang aman dan kondusif merupakan modal utama untuk membangun daerah.

Akhir akhir ini banyak kejadian bentrok antara prajurit TNI dengan Polri, dimana kejadian tersebut hanya disebabkan masalah yang sepele, seperti ketersinggungan dan kesalahpahaman, Ego pribadi/Ego Institusi dll. Untuk itu saya mengajak kita semua agar menjaga soliditas dan sinergitas antara TNI, Polri dan Pemda agar situasi dan kondisi di wilayah kita dapat terjaga dan tetap Kondusif dengan mengadakan kegiatan bersama seperti, Olahraga bersama, Patroli bersama serta kegiatan lainnya yang dapat meningkatkan kekompakan dan sinergitas di wilayah. 

"Untuk itu, melalui acara  ini saya sampaikan bahwa kita semua memiliki tanggung jawab bersama dalam mewujudkan kedamaian dan kerukunan di daerah ini. Saya tegaskan, bahwa pemerintah tidak akan mampu mewujudkan keamanan, kerukunan dan kesejahteraan sendirian, namun itu dapat diwujudkan jika semua pihak terlibat secara aktif  mengambil peran strategis sesuai tanggungjawabnya masing-masing serta didukung oleh seluruh elemen masyarakat” ujar Danrem.

Acara silaturahmi ini dirangkai dengan kegiatan Olahraga bersama TNI, Polri dan unsur Pemda di seluruh satuan Jajaran Korem 022/PT sebagai wujud kebersamaan dan Sinergitas guna memperkokoh persatuan dan kesatuan.

Dan diakhir sambutannya masih dalam suasana Idul fitri, Kolonel Luqman menyampaikan “Selamat Idul Fitri 1444 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin”

Tampak hadir dalam acara tersebut Walikota P.Siantar, Danrindam I/BB di wakili Kabaglat Rindam I/BB, Wakil Bupati Kab. Sergai, Dandim 0207/Sml, Dandim 0204/DS, Danyonif 122/TS , Dankasatdisjan, Kapolres P.Siantar , Kapolres Simalungun, Danki Brimob , Kajari Pematang Siantar, Kajari Simalungun, Kepala Cabang Bank BI Pematang Siantar, Kepala Cabang Bank BRI Pematang Siantar, Kepala Cabang Bank BRI Simalungun, Kepala Cabang Bank Mandiri Pematang Siantar, Dirut PTPN IV, Dirut PT. STTC Diwakili Bapak Khairul dan Humas, Dirut PT. Wings, Dirut PT. Inalum Diwakili Pa Pam, Dirut PDAM Tirta Uli Pematang Siantar, Kapolsek, Camat serta Danramil Siantar dan Simalungun.

Mewakili Dandim DS, Kasdim Hadiri Pembukaan Raimuna Cabang Kwatir Deli Serdang VIII

 Mewakili Dandim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto, Kasdim 0204/DS, Mayor Czi TM Panjaitan menghadiri kegiatan Upacara Pembukaan Raimuna Cabang Kwartir Deli Serdang VIII yang berlangsung di Taman Cadika Lubuk Pakam dihadiri peserta 300 Orang, Kamis (04/05/23).

Kegiatan yang dibuka langsung Bupati Deli Serdang H.Ashari Tambunan, yang dihadiri Wakil Bupati Deli Serdang, H. M. Ali Yusuf Siregar, Kasdim 0204/DS (Mayor. Czi. T.M Panjaitan, SH, Anggota DPRD Deli Serdang Fraksi PPI, Hj. Saadah Lubis, MAP, Anggota DPRD Deli Serdang Fraksi P. Demokrat, H. Ismayadi, Ka. BNN Deli Serdang, Kombes Pol. Muhammad, Asissten III Setdakab Deli Serdang, Dedi Maswardy, Kaban Kesbangpol Deli Serdang, Drs. Zainal Abidin Hutagalung, Ka. Bapenda Deli Serdang, Drs. Hendra Wijaya, Kabag Umum Setdakab Deli Serdang, Wagino Sajali, Camat Se-Deli Serdang serta Para Ketua Kwaran Pramuka Se-Deli Serdang.

Dalam arahan dan bimbingan Pembina Upacara, H. Ashari Tambunan, sekaligus Membuka Raimuna Cabang Deli Serdang VIII, menegaskan bahwa Pramuka Kwartir Cabang Deli Deli Serdang diselenggarakan setiap 5 tahun sekali. 

Dikatakannya penyelenggaraan kegiatan ini penting dilaksanakan sebagai wadah untuk pengembangan diri peningkatan kualitas dan pendorong kemajuan generasi muda inilah yang melandasi dilaksanakannya kwartir cabang gerakan Pramuka Deli Serdang dengan tema ceria, berkarakter, beradaptasi ini memiliki makna yang penting sebagaimana yang adik-adik ketahui bahwa gerakan Pramuka adalah gerakan pendidikan non formal yang diharapkan akan membentuk karakter generasi muda bangsa dalam pengetahuan dan membina semangat kebersamaan sehingga gerakan Pramuka ini dapat menjadi wahana bagi adik-adik untuk berpola pikir dan inovatif, kreatif, edukatif, dan produktif klasik dan menyenangkan.

Diharapkan nanti setelah pulang dari mengikuti kegiatan ini para anggota pramuka penegak dan Pramuka penggalang dapat lebih solid dalam persaudaraan dan persatuan serta dapat mengembangkan potensi diri menjadi pribadi yang sesuai dengan tema kegiatan ini baik di lingkungan keluarga maupun di lingkungan sosial masyarakat.

Bupati Deli Serdang mengatakan bahwa adik-adik Pramuka adalah generasi yang unggul, generasi yang hebat, generasi yang kreatif, generasi berkreasi dan berkarya.

“Isi waktu muda dengan kegiatan yang positif dan produktif, sentuh rasa cinta karena seorang Pramuka itu harus berani termasuk berani melakukan inovasi, seorang Pramuka itu harus terampil termasuk terampil dalam menggunakan teknologi secara positif gunakan kemajuan teknologi informasi untuk menyebarkan pesan-pesan gerakan Pramuka menggnakan media sosial untuk mengajak anak-anak muda lainnya bergabung ke gerakan Pramuka sehingga menarik,”pesannya lagi. 

Diutarakannya, bahwa kegiatan pramuka yang keren, asik dan menyenangkan yang paling penting lagi adalah adik-adik harus ingat bahwa seorang Pramuka haruslah seorang yang mencintai tanah air, selalu mau menolong sesama dan bertakwa kepada Tuhan Yang maha esa.

“Saya titipkan kepada segenap anggota gerakan Pramuka kuartir cabang Deli Serdang ingatlah selalu hymne Pramuka bahwa Pramuka Indonesia adalah manusia Pancasila agar jaya Indonesia,” pesan Bupati. 

Ditegakkannya, jadilah patriot Bangsa yang tetap kokoh menjaga bhineka tunggal Ika dengan kejayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Diakhir sambutannya, Bupati Deli Serdang dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim senantiasa berserah diri dan berharap ridho dari Allah subhanahu wa ta’ala Tuhan yang maha pengasih lagi maha penyayang dan ini kegiatan raimuna cabang gerakan Pramuka kuartir cabang Deli Serdang tahun 2023 resmi dinyatakan dibuka. 

Wakili Dandim 0204/DS, Kasdim Hadiri Pembukaan Raimuna Pramuka Kwartir Cabang Deliserdang

Dandim 0204/DS diwakili Kasdim Mayor. Czi. T.M Panjaitan, SH menghadiri pembukaan Raimuna Kwartir Cabang Deliserdang di Taman Cadika Lubuk Pakam, Kamis (4/5/2023).

Raimuna Kwartir Cabang diikuti 300 orang pramuka se Kabupaten Deliserdang.

Upacara pembukaan langsung dipimpin Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan sebagai Pembina Pramuka Kwartir Cabang Deliserdang.

Dalam amanatnya, Bupati mengatakan, Pramuka Kwartir Cabang Deli Deli Serdang diselenggarakan setiap 5 tahun sekali.  Penyelenggaraan kegiatan ini penting dilaksanakan sebagai wadah untuk pengembangan diri, peningkatan kualitas dan pendorong kemajuan generasi muda.

"Inilah yang melandasi dilaksanakannya Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deli Serdang dengan tema ceria, berkarakter, beradaptasi ini memiliki makna yang penting. Sebagaimana yang adik-adik ketahui bahwa gerakan Pramuka adalah gerakan pendidikan non formal yang diharapkan akan membentuk karakter generasi muda bangsa dalam pengetahuan dan membina semangat kebersamaan sehingga gerakan Pramuka ini dapat menjadi wahana bagi adik-adik untuk berpola pikir dan inovatif, kreatif, edukatif, dan produktif klasik dan menyenangkan," ujarnya.

Lanjut Bupati, diharapkan nanti setelah pulang dari mengikuti kegiatan ini para anggota pramuka penegak dan Pramuka penggalang dapat lebih solid dalam persaudaraan dan persatuan serta dapat mengembangkan potensi diri menjadi pribadi yang sesuai dengan tema kegiatan ini baik di lingkungan keluarga maupun di lingkungan sosial masyarakat.

"Saya yakin adik-adik Pramuka adalah generasi yang unggul, generasi yang hebat, generasi yang kreatif, generasi berkreasi dan berkarya," ujarnya.

Isi waktu muda dengan kegiatan yang positif dan produktif, sentuh rasa cinta karena seorang Pramuka itu harus berani termasuk berani melakukan inovasi, seorang Pramuka itu harus terampil termasuk terampil dalam menggunakan teknologi secara positif gunakan kemajuan teknologi informasi untuk menyebarkan pesan-pesan gerakan Pramuka menggnakan media sosial untuk mengajak anak-anak muda lainnya bergabung ke gerakan Pramuka sehingga menarik.

"Untuk terlibat dalam kegiatan pramuka yang keren, asik dan menyenangkan yang paling penting lagi adalah adik-adik harus ingat bahwa seorang Pramuka haruslah seorang yang mencintai tanah air, selalu mau menolong sesama dan bertakwa kepada Tuhan Yang maha esa," lanjut Bupati.

"Saya titipkan kepada segenap anggota gerakan Pramuka kuartir cabang Deli Serdang ingatlah selalu hymne Pramuka bahwa Pramuka Indonesia adalah manusia Pancasila agar jaya Indonesia. Jadilah patriot Bangsa yang tetap kokoh menjaga bhineka tunggal Ika dengan kejayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujarnya.

Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim senantiasa berserah diri dan berharap ridho dari Allah subhanahu wa ta'ala Tuhan yang maha pengasih lagi maha penyayang Bupati membuka secara resmi kegiatan raimuna cabang gerakan Pramuka kuartir cabang Deli Serdang tahun 2023 resmi dinyatakan dibuka.

Turur hadir dalam upacara Bupati Deli Serdang H.Ashari Tambunan, Wakil Bupati Deli Serdang H. M. Ali Yusuf Siregar, Kasdim 0204/DS Mayor. Czi. T.M Panjaitan, SH, anggota DPRD Deli Serdang Fraksi PPI Hj. Saadah Lubis, MAP, anggota DPRD Deli Serdang Fraksi P. Demokrat H. Ismayadi, SH. 

Ka. BNN Deli Serdang Kombes Pol. Muhammad, S.IK, MM, Asissten III Setdakab Deli Serdang Dedi Maswardy,S.Sos, M.AP, Kaban Kesbangpol Deli Serdang Drs. Zainal Abidin Hutagalung, Ka. Bapenda Deli Serdang Drs. Hendra Wijaya, Kabag Umum Setdakab Deli Serdang Wagino Sajali, para camat dan para Ketua Kwaran Pramuka Se-Deli Serdang.

Dandim 0204/DS Ikuti Vidcon Paparan TMMD ke-116 TA 2023 Bersama Pangdam I/BB

Komandan Kodim 0204 / Deli Serdang Letkol Czi Yoga Febrianto mengikuti kegiatan Vidcom  tentang paparan  kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke - 116 tahun 2023, bertempat di ruang data Makodim 0204 / DS. Kamis (4 /5/2023 ).

Kegiatan Vidcom ini di pimpim langsung oleh Pangdam 1 / Bukit Barisan Mayjen TNI Ahmad Daniel Chardien dan di ikuti Kasdam 1 / Bukit Barisan, Kapoksahli, Asren Kasdam 1 / BB, Aster Kasdam 1 / BB,  para Danrem,  Dandim jajaran Kodam 1 / Bukit Barisan, serta para Bupati, ketua DPRD dan Kepala Dinas terkait di Provinsi Sumatera Utara.

Dalam paparan Dandim menyampaikan, bahwa kegiatan TMMD ke 116 akan di laksanakan pada tanggal 10 Mei s.d 8 Juni 2023 di Desa Pergulaan, Kec. Sei Rampah, Kab. Serdang Bedagai.

Adapun sasaran fisik yang akan di kerjakan yakni, pengerasan jalan sepanjang 6.016 meter, membuat bronjong sepanjang 70 meter, pasang box culvert di tiga titik, membuat tembok penahan tanah, serta merehab rumah tidak layak huni sebanyak tiga unit.

Kemudian untuk sasaran non fisik diantaranya, penyuluhan bela negara, wasbang, pelayanan kesehatan, sosialisasi pertanian, pendidikan, KB, Kes, Narkoba, serta kegiatan sosialisasi lainnya. 

Dandim juga menyampaikan bahwa kegiatan TMMD ini dilakukan bertujuan untuk membantu Pemda dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memantapkan kemanunggalan TNI dan rakyat khususnya di wilayah Kodim 0204 / Deli Serdang.