Dandim 0204/DS Hadiri Penutupan Turnamen Sepakbola U-12 Kapolres Sergai Cup

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH, MSi menghadiri kegiatan penutupan dan penyerahan hadiah/trofi turnamen sepakbola U-12 Kapolres Sergai Cup di lapangan mini Polres Serdang Bedagai, Senin (26/6/2023).

Acara diawali dengan pertandingan memperebutkan tempat ketiga antara  tim Polsek Firdaus A vs Polsek Perbaungan. Pertandingan dimenangkan oleh tim PS Perbaungan dengan skor 1-0.

Kemudian dilanjutkan dengan pertandingan memperebutkan tempat pertama antara tim U-12 Kapolres Serdang Bedagai vs SSB Garuda Matapao. Dalam pertandingan yang berlangsung cukup seru itu dimenangkan oleh tim PS Pores Sergai dengan skor 1-0.

Setelah pertandingan penutup turnamen Kapolres Sergai Cup itu, juga dilakukan pertandingan final mini soccer juga memperebutkan piala Kapolres Sergai. Pertandingan final yang mempertemukan tim gabungan staf Polres Sergai dan Sat Reskrim itu dikemangkan oleh Tim Staf dengan skor 1-0.

Setelah itu dilakukan pertandingan aksibisi antara tim Forkopimda Sergai vs tim Polres Sergai yang dimenangkan oleh tim Forkopimda dengan skor 6-3.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Serdang Bedagai, H. Darma Wijaya, Ketua DPRD Kabupaten Serdang Bedagai, H. Ilham Ritonga, SE, Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Oxy Yudha Pratesta, SIK, Dandim 0204/DS, Letkol Czi.Yoga Febrianto, SH, M.Si, Kajari Serdang Bedagai, M. Amin, SH, MH, Kadis PMD Kab.Sergai, Fajar Simbolon, PJU Polres Serdang Bedagai dan Kapolsek sejajaran Polres Serdang Bedagai, Ketua KONI Kab.Serdang Bedagai, Aspul A. Lubis.

Hadir juga Ketua PSSI Askab Serdang Bedagai, Darma Sutra, Ketua PWI Kab.Serdang Bedagai, Edi Saputra, seluruh pemain, pelatih dan manager tim U-12 yang bertanding. 

Babinsa Kodim 0204/DS Hadiri HUT ke-6 Karang Taruna Desa Perpanden

 Babinsa Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS Sertu Suhendrawan menghadiri acara peringatan HUT ke-6 Karang Taruna di Desa Perpanden, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Senin (26/6/2023).

Kehadiran Sertu Suhendrawan pada acara itu sebagai wujud kepedulian terhadap mitra binaan. Menurutnya, selama ini Karang Taruna merupakan salah satu mitra binaan dalam menjalankan tugasnya selaku personel Babinsa di Desa Perpanden.

Camat Kutalimbaru yang diwakili oleh Sekcam, Arif S.Tp dalam sambutannya mengucapkan, selama kepada Karang Taruna Desa Perpanden yang telah berusia 6 tahun.

Sekcam berharap agar Karang Taruna Desa Perpanden bisa lebih berperan aktif dan bersinergi dalam membangun desa, menjadi teladan dan menjadi contoh bagi masyarakat. 

Menurut Sekcam, jangkauan Karang Taruna hingga ke pedesaan harus bisa dimanfaatkan dengan optimal untuk menumbuhkan energi positif di tengah-tengah masyarakat. 

"Karang Taruna adalah organisasi kepemudaan yang dari tingkat pusat hingga keluharan dan desa. Jika dilihat jangkuan dan pergerakkannya organisasi ini sangat luar biasa," ujar Arif.

Hadir dalam kegiatan tersebut Sekcam Kutalimbaru Arip S.Tp, Kepala Desa Perpanden  Setia Budi Sinulingga, Babinsa Sertu Suhendrawan, Babinkamtibmas Brigadir Rijal Saragih, ketua BPD Rahmad Ginting, perangkat desa dan para kadus. 

Koramil Batang Kuis Sosialisasi Wasbang dan Cinta Tanah Air

Babinsa Koramil Batang Kuis Sosialisasi Wasbang 

 Personel TNI Babinsa Koramil 05 Batang Kuis jajaran Kodim 0204 DS melakukan kegiatan sosialisasi wawasan Kebangsaan pada masyarakat diwilayah teritorialnya. 

Dalam kegiatan itu, Babinsa Koramil Batang Kuis Serda Mahadi memberikan sedikit materi wawasan kebangsaan dan rasa cinta terhadap tanah air kepada masyarakat di desa binaannya.

Menurut Serda Mahadi, dalam era globalisasi ini perlu ditanamkan rasa kecintaan terhadap tanah air untuk mempererat rasa persatuan dan kesatuan bangsa. Masyarakat harus tetap mempertahankan budaya gotong royong, saling hormat menghormati sesama budaya, agama dan adat istiadat masing masing suku dan agama.

" Bhineka tunggal Ika harus tetap terjaga dengan menjunjung tinggi rasa toleransi umat beragama dan berbudaya, demi menciptakan suasana yang kondusif dan harmonis dilingkungan masyarakat," ujar Personel TNI Kodim 0204 DS ini.

Kegiatan Senin Kebangsaan merupakan bagian dari komunikasi sosial dengan warga desa binaan tentang cinta tanah air yang dilakukan rutin oleh Babinsa Koramil Batang Kuis.

Senin Kebangsaan, Babinsa Kodim 0204/DS Bekali Remaja dengan Nilai-nilai Pancasila dan UUD 45

Dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial Senin Kebangsaan, Babinsa Koramil09/TM Kodim 0204/DS Serda Andi melaksanakan komsos kepada para remaja. 

Kegiatan komsos dilaksanakan di Desa Pekan Sialangbuah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai,

Melalui kegiatan itu, Serda Andi menjabarkan tentang poin-poin Pancasila dan makna UUD 45. Ia berharap, para remaja dapat mengaplikasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 45 dalam kehidupan sehari-hari.

Serda Andi juga berharap kepada para remaja agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas dan menghindarkan diri dari narkoba.

"Banyak generasi muda yang akhirnya terjerumus dalam pergaulan bebas dan mengkonsumsi narkoba, sehingga mereka kehilangan masa depan. Untuk itu, kepada adik-adik remaja sekalian, jangan sampai kalian terjerumus dalam pergaulang bebas dan narkoba. Raih masa depan dengan kegiatan-kegiatan yang positif untuk mengembangkan potensi diri," ujarnya. 

Perkenalkan Sistem Pertahanan Semesta, Ini Penjelasan Babinsa Kodim 0204/DS ke Warga Bandar Khalifah

Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritorial harian Senin Kebangsaan, Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS Serda M Yansahadi mengunjungi warga binaan di Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Dalam pertemuan silaturahmi yang berlangsung di warung kopi tersebut, Serda M Yansahadi mengajak warga untuk memahami tentang sistem pertahanan negara. Menurutnya, sistem pertahanan negara kita merupakan sistem pertahanan semesta.

"Melalui sistem pertahanan semesta, jika dalam keadaan darurat militer atau dalam keadaan perang, maka semua elemen masyarakat ikut angkat senjata melakukan perlawanan untuk melindungi dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujarnya.

Sistem pertahanan semesta ini, ujar Serda M Yansahadi, sudah terbukti saat seluruh rakyat ikut berjuang untuk merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Indonesia.

Gelar Wasbang, Babinsa Bina Sinergi dengan Perangkat Desa Kutalimbaru


Untuk terus menjaga sinergi antara TNI dengan Pemerintah, Babinsa Koramil 0204-02/Kutalimbaru, Sertu Effendi melakukan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan perangkat pemerintahan Desa Kutalimbaru, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, 

Dalam komsos ini, selain membahas materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) tentang nilai-nilai Pancasila, UUD 1946, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI, Sertu Effendi juga mengulas soal keamanan dan ketertiban lingkungan desa menjelang tahun politik 2024 mendatang.

Kepada perangkat Desa Kutalimbaru, Sertu Effendi berharap untuk tidak meninggalkan nilai-nilai kebangsaan, persatuan dan kesatuan dalam setiap melaksanan tugas dan tanggung jawab sebagai Abdi Negara.

"Pembinaan dan penggalangan persatuan dan kesatuan masyarakat harus menjadi prioritas. Karena hal tersebut berkaitan langsung dengan ketertiban dan keamanan di wilayah," jelas Sertu Effendi.

Dalam menjembatani setiap persoalan dan permasalahan di lingkungan warga desa, lanjutnya, prinsip musyawarah dan mufakat harus menjadi landasan utama untuk mencapai sebuah keputusan.

Begitu juga menjelang tahun politik 2024 mendatang. Perangkat desa diharapkan bisa menjadi penengah dalam perbedaan pandangan dan politik di antara warga. 

"Perbedaan bukan untuk dipertentangkan, justeru harus dijadikan perekat dalam merajut kebersamaan dan persatuan," ungkapnya.

Dalam komsos ini, Sertu Effendi juga mengajak perangkat pemerintahan desa untuk bahu membahu menjaga keamanan dan ketertiban wilayah desa dengan membangun sinergi kepada TNI-Polri maupun komponen bangsa lainnya.


Babinsa DS Laksanakan Pembekalan Wasbang Kepada Pelajar Magang di Kelurahan Galang

 Personil Babinsa Koramil-18/Galang, Kodim DS, Sersan Dua Nasrun melaksanakan kegiatan pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada para pelajar yang sedang melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Kantor Kelurahan Galang Kota, Kecamatan Galang, Deli Serdang, 

Kepada pelajar yang sedang PKL atau Magang ini pun dilatih Peraturan Baris Berbaris (PBB). 

Tujuan salah bentuk kebersamaan dan setia kawan, masih dalam pembekalan tersebut, kepada pelajar untuk lebih serius dalam menimba ilmu dengan senantiasa mengikuti arahan dari guru maupun para aparatur kelurahan tentang administrasi perkantoran.