Wadanramil-11/TB Pimpin Pelaksanaan Karya Bhakti di Desa Mangga Dua

 Sejumlah Personil Babinsa dipimpin langsung Wadanramil-11/TB, Kodim DS, Kapten Inf Muzakir melaksanakan Karya Bakti di Desa Mangga Dua, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai.

Dihadiri Perangkat Desa dan Bhabinkamtibmas serta warga melaksanakan penataan taman dipinggir jalan dan juga membersihkan sampah serta rumput liar.

Dengan penataan yang tertata maka akan terlihat asri dan nyaman di pandang mata. 

Di sela-sela kesempatan tersebut, Wadanramil-11/TB, Kodim DS, Kapten Inf Muzakir menyampaikan apresiasi kepada perangkat desa, bhabinkamtibmas serta elemen masyarakat yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. 

Ini merupakan sinergitas dan kolaborasi antara instansi pemerintah dengan warganya dalam mengwujudkan lingkungan yang asri. 

Bersama Petani, Babinsa DS Laksanakan Penanaman Bibit Padi

 Personil Babinsa Koramil-10/SR, Kodim DS, Kopral Dua Suhendra bersama para petani di Desa Pematang Ganjang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut,  melaksanakan kegiatan menanam padi.

Dalam kegiatan tersebut, tampak juga penyuluh pertanian sehingga tata letak jarak padi yang ditanam pas sehingga bisa menghasilkan kualitas panen yang maksimal. 

Tampak para petani tampak gembira dengan kehadiran babinsa dan penyuluh pertanian yang memberikan pengarahan dan mempraktekannya langsung. 

Dalam hal ini bertepatan dengan kegiatan rutin serbuan teritorial ‘Komsos’ yang dilaksanakan setiap pekannya. 

Begitu juga sekaligus bersilaturahmi dengan warga disekitar khusus di wilayah binaan Koramil-10/SR.

Bina Silaturahmi, Babinsa Koramil 0204-04/Sbb Ikut Senam Aerobik Bersama Nakes

Saat melihat sejumlah nakes (tenaga kesehatan) sedang melakukan senam aerobik, Serma Sumarlis bersama seorang rekannya langsung ikut bergabung. 

"Biar para nakes tambah semangat olah raganya. Jadinya kita ikut gabung," ucap Serma Sumarlis, 

Pagi tadi, Babinsa Koramil 0204-04/Sibiru-Biru ini tengah melakukan aktivitas monitoring wilayah dalam rangka pelaksanaan serbuan teritorial program Selasa Sehat di wilayah Desa Sibiru-Biru, Kecamatan Sibiru-Biru, Kabupaten Deliserdang.

Ketika melintasi Kantor Puskesmas Sibiru-Biru, Serma Sumarlis melihat sejumlah nakes tengah melakukan kegiatan senam aerobik.

Tanpa pikir panjang, Serma Sumarlis langsung ikut bergabung. Harapannya, selain untuk membangkitkan semangat para nakes dalam berolahraga, juga bisa lebih mendekatkan hubungan dan silaturahmi dengan elemen masyarakat di Desa Sibiru-Biru.

"Pelaksanaan tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggung jawab Babinsa, tidak akan maksimal kalau tidak punya kedekatan hubungan dengan berbagai lapisan masyarakat. Karena itulah, dalam setiap aktivitas warga masyarakat di desa binaan, kita sebagai Babinsa akan selalu hadir agar kedekatan dan harmonisasi tetap terjalin dengan baik," pungkasnya.


Ciptakan Kondusifitas, Babinsa Koramil 0204-14/Dmr Ajak Warga Jaga Kerukunan


 Menjelang tahun politik 2024 mendatang, Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang semakin aktif melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga dan komponen masyarakat lainnya di desa binaan.

Komsos ini bertujuan untuk menjaga persatuan dan kerukunan di lingkungan desa serta menghindari ada perpecahan di antara warga akibat perbedaan pandangan politik.

Hal seperti inilah yang kini tengah dilakukan Babinsa Koramil 0204-14/Dolok Merawan, Koptu Sarwoto di Desa Pabatu Satu, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai,

Bersama Bhabinkamtibmas, Koptu Sarwoto mengumpulkan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh agama guna membahas hal-hal yang perlu dilakukan untuk kepentingan bersama warga di Desa Pabatu Satu.

Koptu Sarwoto berharap, seluruh elemen masyarakat di Desa Pabatu Satu ini bisa mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi, kelompok maupun golongan.

"Perbedaan pandangan politik adalah hal yang wajar dalam iklim demokrasi. Justeru perbedaan itu menjadi negara kita kaya akan budaya, adat dan suku. Dan perbedaan itu tidak seharusnya dipertentangkan, tetapi menjadi perekat persatuan dan kesatuan," jelasnya.

Hal lain yang menjadi konsern Koptu Sarwoto kepada warga adalah masalah kenakalan remaja yang dipicu oleh penyalahgunaan narkoba. 

Menurut Koptu Sarwoto, pengaruh narkoba saat ini sudah masuk hingga ke pelosok desa, dan ini tidak bisa didiamkan, karena dampaknya yang rugi adalah masyarakat desa sendiri.

"Seperti geng motor. Tidak hanya marak di perkotaan, tapi bisa juga merembet ke Dolok Merawan ini bila para orang tua tidak responsif menjaga dan mengontrol pergaulan anak-anaknya. Karenanya, mari kita rapatkan barisan untuk menjaga kondusifitas di wilayah sekitar kita dengan peduli dan tidak masa bodoh," pungkasnya.


Galang Persatuan, Babinsa Suka Makmur Beri Pembinaan Wasbang Pemuda Desa

Babinsa Koramil 0204-02/Kutalimbaru, Sertu Poniman memberikan pembinaan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada sejumlah pemuda di Desa Suka Makmur, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,
Pembinaan Wasbang yang dilakukan Sertu Poniman ini sebagai bentuk pelaksanaan tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggung jawab seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) dalam rangka membangun Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Dalam komsos Wasbang ini, Sertu Poniman mengajak para pemuda desa untuk menghindari pergaulan bebas terutama yang mengarah pada kenakalan remaja, seperti mengonsumsi miras (minuman keras) atau penyalahgunaan narkoba.

"Kalian adalah harapan bangsa ini di masa depan. Kalau kalian sudah terkontaminasi dengan perilaku hidup tidak sehat, seperti miras bahkan narkoba, maka bisa dipastikan hidup kalian tidak akan sukses. Malah kalian akan menjadi penyakit di masyarakat, karena pengaruh miras dan narkoba itu menyebabkan kalian nekat untuk berbuat kriminal," terang Sertu Poniman. 

Karena itu, untuk menghindari dari pengaruh buruk miras dan narkoba, Sertu Poniman menyarankan para pemuda Desa Suka Makmur untuk aktif melakukan kegiatan-kegiatan positif. Seperti ikut Karang Taruna atau bergabung dalam remaja masjid.

Di samping itu, para pemuda juga diimbau untuk aktif melakukan aktivitas olah raga. Karena dengan olah raga bisa mencegah seseorang terjerumus ke dalam kegiatan negatif.

Hal lain yang diingatkan Sertu Poniman adalah agar para pemuda desa bisa tampil sebagai pelopor persatuan di masyarakat sekitarnya, terutama di saat menjelang tahun politik 2024.

Babinsa DS Berikan Pengarahan Wasbang Kepada Pelajar SMKN 1 Lubuk Pakam

 Koramil-06/LP, Kodim DS, Sersan Satu Zul’Afwan Simanullang melaksanakan kegiatan Wawasan Kebangsaan kepada siswa baru di SMK Negeri 1, Lubuk Pakam, 

Dalam kegiatan tersebut, memberikan materi tentang cinta tanah air terutama saling menghargai perbedaan. 

Selain itu juga, maraknya aksi tawuran remaja, kepada para pelajar untuk tidak ikut-ikutan atau pun terlibat. 

Karena ini tentunya memberikan efek negatif kepada keluarga mau sekolah. Untuk itulah kita mengharapkan untuk menjaga nama baik keluarga dan sekolah.

Pelda Usman Hadiri Muscab Muhammadiyah

 Personil Babinsa Koramil-10/SR, Kodim DS, Pelda Usman Nawawi menghadiri Muscab Muhammadiyah yang berlangsung di Aula Serdang Komplek Perkantoran Bupati Serdang Bedagai, Sumut 

Dalam kegiatan tersebut, selain Muscab Muhammadiyah dilanjutkan dengan pemilihan Ketua Aisyiah Kecamatan Sei Rampah. 

Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar.