Untuk mengatasi jalan berlubang dan becek pada musim penghujan, Batuud Koramil 15/SPP Kodim 0204/DS Pelda Muhasmuni, bersama Muspika dan warga Sipispis melaksanakan kegiatan gotong royong (goro) massal.
Kegiatan bersih-bersih dilaksanakan di Pekan Pajak Tradisional Sipispis, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai,
Melalui kegiatan gotong royong itu, dilakukan penimbunan badan jalan yang berlubang dan becek. Selama ini badan jalan yang berlubang-lubang sangat menghambat para pengendara dan becek di musim penghujan. Melalui kegaitan ini, diharapkan hal itu tidak terjadi lagi.
"Kita berharap setelah kegiatan gotong royong ini, badan jalan di depan pasar Tradisional Sipispis mulus dan tidak lagi berlobang serta becek saat musim penghujan," ujarnya.
Selain itu, lanjut Pelda Muhasmuni, badan jalan yang mulus membuat Pasar Tradisional Sipispis kelihatan bersih dan indah.
Pelda Muhasmuni mengucapkan terima kasih atas inisiatif memperbaiki badan jalan ini. "Ke depan, saya berharap kegiatan-kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara kontinu, sehingga Kecamatan Sipispis bersih, indah dan nyaman," ujarnya.