Peduli Generasi Muda, Babinsa Kodim 0204/DS Ajak Siswa SDN Batangkuis Senam Pagi

Untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, Babinsa Koramil 05/BK Kodim 0204/DS Serda Susanto mengajak siswa SD mengajak siswa SD Negeri Batangkuis olahraga bersama, 

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Selasa Sehat itu dilaksanakan di halaman sekolah.

Menurut Serda Susanto, melalui olahraga bersama ini diharapkan kesehatan dan kebugaran para siswa dapat terjaga.

Untuk itu, Serda Susanto berharap kepada para siswa untuk melaksanakan kegiatan olahraga ini secara rutin.

"Jika perlu lakukan kegiatan olahraga ringan seperti senam bersama sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai. Sehingga para siswa dalam keadaan bugar dan lebih mudah menerima pelajaran yang diberikan oleh guru," ujarnya. 

Pengurus PP Deliserdang Audensi dengan Dandim 0204

AUDENSI: Junaidi.saat memberikan plakat kepada Dandim 0204/Deliserdang Letkol CZi Yoga Febrianto, SH, MSi (atas). Dan bawah, pengurus MPC PP foto bersama dengan Dandim.

 pengurus MPC Pemuda Pancasila (PP) Deliserdang, Sumatera Utara audensi ke Dandim 0204/Deliserdang Letkol CZi Yoga Febrianto, SH, MSi di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0204/DS Jalan Galang Lubuk Pakam, Selasa (19/09/2023) siang.

Audensi sekaligus memperkenalkan pengurus MPC PP Deliserdang yang baru, Junaidi selaku Ketua MPC Deliserdang turut didampingi Santun Butar Butar (Wakil Ketua), Dahlan L Tobing (Sekjen), Apin (Bendahara), Parluhutan 'Tondi' Siregar (Ketua KOTI MPC Deliserdang), Teguh (pengurus KOTI) dan lainnya.

Dandim 0204/Deliserdang Letkol CZi Yoga Febrianto, SH, M Si menyambut baik kehadiran pengurus MPC PP Deliserdang tersebut.

"Selamat atas terpilihnya Bung Junaidi menjadi Ketua MPC Pemuda Panca Kabupaten Deli Serdang," ujarnya.

Tambah Dandim, Pemuda Pancasila dan Kodim  0204/DS harus bersinergi untuk menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di Kabupaten Deli Serdang. 

Sedangkan Junaidi mengatakan berterimakasih atas sambutan Dandim 0204 Deliserdang yang sudah menerima mereka dengan baik dan penuh keakraban. 

“Kami datang ke Makodim 0204/DS dalam rangka memperkenalkan diri dan meningkatkan tali silaturahmi," ujarnya.

Pria yang akrab disapa John ini juga mendukung Dandim  0204/DS agar Pemuda Pancasila turut serta bersinergi dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Kabupaten Deli Serdang.

"Kami siap turut serta menjaga keamanan dan ketertiban di Deliserdang, terutama jelang pelaksanaan pileg 2024 mendatang," jelasnya.

Pada audensi yang penuh keakraban ini juga dilakukan pemberian plakat oleh Junaidi kepada Letkol Czi Yogi Febrianto, SH, M Si.

Babinsa Koramil 0204-08/PC Hadiri Musdes RKP Desa Kota Pari TA 2023


 Babinsa Koramil 0204-08/Pantai Cermin, Serka MP Simanjuntak menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) RKP (Rencana Kerja Pemerintah) Desa Kota Pari TA 2023 yang digelar di Aula Kantor Desa Kota Pari, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (19/9/2023) sore.

Musdes RKP Desa Kota Pari ini dibuka langsung oleh Camat Pantai Cermin, Zenny Sugara, dan dihadiri segenap unsur terkait. 

Dijelaskan Zenny Sugara, Musdes RKP Desa ini merupakan sarana untuk penyusunan dokumen perencanaan yang memuat pokok-pokok kebijakan pembangunan desa untuk jangka menengah. 

"Digelarnya Musdes RKP Desa ini bertujuan untuk menuntun ke arah tujuan pencapaian visi dan misi desa," jelasnya. 
 

Musdes RKP Desa Kota Pari TA 2023 ini  dilaksanakan dan dipimpin oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan difasilitasi Pemerintah Desa. Inti kegiatan ini bertujuan untuk menyepakati hal-hal yang bersifat strategis dalam pembangunan desa.

Hadir dalam acara, antara lain Kades Kota Pari, Abdul Khoir, Bhabinkamtibmas, Bripka Antonius N, Ketua BPD, Erwin, Ketua LKMD, Ali, para Kadus wilayah Desa Kota Pari, dan perwakilan warga masyarakat. 


Dapat Hancurkan Masa Depan Generasi Muda, Babinsa Kodim 0204/DS Komsos Bahaya Narkoba di SMAK 1 Kutalimbaru

 Ancaman narkoba terhadap generasi muda sangat besar. Tidak hanya merusak fisik, narkoba juga merusak mental.

Untuk itulah generasi muda harus diberikan pemahaman tentang bahaya narkoba, sehingga mereka tidak terjebak menjadi pengguna.

Alasan itulah yang membuat para Babinsa jajaran Kodim 0204/DS rutin melakukan komunikasi sosial tentang bahaya narkoba kepada para siswa.

Seperti yang dilakukan Serka S Tarigan saat melaksanakan program serbuan teritorial harian Rabu Bersinar di SMK Negeri 1 Kutalimbaru di Desa Sawit Rejo, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Pada kesempatan itu, Babinsa Koramil 02/KTL Kodim 0204/DS itu memaparkan tentang bahaya narkoba yang tidak hanya dapat merusak fisik, tapi juga jaringan otak. Sehingga penggunanya tidak lagi mampu berfikir normal.

"Bahkan ketika sudah ketergantungan, penggunanya cenderung melakukan tindakan kriminal. Yang penting mendapatkan uang untuk membeli narkoba," ujar Serka S Tarigan.

Untuk itu, ia mengimbau para siswa SMK Negeri 1 Kutalimbaru untuk menghindari bahaya narkoba, karena dapat merusak masa depan.

Tidak hanya itu, Serka S Tarigan juga berharap para siswa ikut aktif melakukan pengawasan terhadap lingkungan sekolah dan tempat tinggal. "Jika menemukan indikasi penggunaan maupun peredaran narkoba, jangan diam. Segera laporkan ke pihak berwenang, sehingga bisa diambil tindakan sesuai ketentuan hukum yang berlaku," ujarnya. 

Babinsa DS Imbau Waspadai Peredaran Narkoba dan Miras Saat Bertemu Warga

Personil Babinsa Koramil-04/SBB, Kodim DS, Serka Sabri mengimbau warga senantiasa waspada terhadap peredaran narkoba dilingkunganya masing-masing.

“Kepada saudara ku sekalian hendaknya intensif melakukan pengawasan di lingkungannya masing-masing terhadap peredaran narkoba dan miras yang mendapat merusak generasi muda sebagai penerus bangsa,” ucap Serka Sabri saat bertemu dengan warga disebuah warung. 

Dikatakannya, bahaya narkoba maupun mira saat ini sangat mengkhawatirkan karena dapat merusak kejiwaan. 

Khusus untuk narkobagi bagi para pengedar maupun diancam hukuman tinggi. Maka daripada itu, Serka Sabri meminta agar warga tetap waspada. 

Pelda Tukidi Ingatkan Warga Penerima BLT Agar Manfaatkan Untuk Kebutuhan Rumah Tangga

 Pelda Tukidi Personil Babinsa Kodim DS menghadiri pembagian BLT kepada 90 KK yang merupakan warga Desa Jaharun B, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, 

Pembagian kepada 90 KK ini mendapat bantuan Juli, Agustus dan September 2023, dimana perbulannya Rp300 ribu dengan total Rp900 ribu untuk persatu KK.

Tampak Pelda Tukidi didampingi Kepala Desa Jaharun B, Jarno, Bhabinkamtibmas Jaharun B, Bripka Dedi, Pendamping Desa Jaharun B, Perangkat Desa Jaharun B dan BPD Desa Jaharun B, secara simbolis memberikan BLT kepada warga.

Tukidi berpesan kepada warga yang menerima agar memanfaatkan bantuan tersebut untuk keperluan rumah tangga atau pendidikan.

Senada dengan itu, Kades Jaharun B, Jarno menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bantuan kepada warga terdampak Covid19, dalam hal ini kepada keluarga pra sejahtera. 

Pecinta Motor Trail, Mau Uji Nyali Ayo Ada Trabas Digelar Kodim 0204 DS

Trabas Motor Trail 

Bagi pecinta motor trail yang mau uji nyali dan berpetualang ditantang ikut dalam ivent Trabas yang akan digelar oleh Kodim 0204 DS Lubukpakam pada 24 September 2023 mendatang.

Ivent motor trail atau akrab disebut Trabas dengan rute atau Medan yang cukup menantang untuk dijelajahi oleh peserta. Ivent ini juga bagian dari rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun TNI ke 78.

Berkaitan dengan rencana tersebut, Panitia Pelaksana Trabas mempersilahkan pada para pecinta motor trail untuk mendaftar pada kontak person yang tertera. Ivent ini juga menyediakan door prize satu unit sepeda motor.

Adapun waktu tempuh rute sekitar 1,5 jam dari Start Makodim 0204 DS masuk ke arah Galang, melalui jalur Kebun Kelapa Sawit PTPN 2 Pagarmerbau, melintasi rute jalan rawa, nyeberang sungai dan melintasi kebun Serdang tengah Galang lalu menuju arah Desa Kotasan. 

Dalam agenda itu juga Dandim beserta rombongan trabas akan singgah memberikan 10 paket bantuan sembako pada warga kurang mampu di Desa Kotasan dan setelah itu tim bergerak ke finish Makodim 0204 DS.

Dandim 0204 DS  Letkol CZI Yoga Febrianto SH MSI mengatakan kalau kegiatan Trabas ini dalam rangka menyambut HUT TNI ke 78.

" Kegiatan ini juga dapat dijadikan ajang promosi wisata daerah yang dilalui peserta trabas," ujar Dandim Selasa 19/9/2023.

Untuk acara, para peserta nantinya akan memulai start dari Makodim 0204 DS Lubukpakam.