Babinsa Koramil Sibolangit giat Pendampingan |
Koramil Sibolangit Pendampingan Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera
Danramil Bersama Pj Walikota Tebing Tinggi Laksanakan Gotong Royong
Danramil 13/TT, Kodim DS, Kapten Inf Yudi Chandra bersama Pj Walikota Tebing Tinggi Drs Syarmadani M.Si dan Forkopimda Kota Tebing Tinggi dan masyarakat Kelurahan Badak Bejuang, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan ilalang dan melakukan pengorekan parit,
Dalam kegiatan tersebut, Walikota Tebing Tinggi Syarmadani bersama Danramil-13/TT, Kodim DS, Kapten Inf Yudi Chandra tampak menyapa warga yang berada dilokasi sekaligus memberikan apresiasi karena turut melaksanakan gotong royong.
Pada kegiatan ini sebagai wujud kepedulian dan mempererat silaturahmi dan komunikasi dengan warga sekitar.
Sementara itu Kapten Yudi Chandra menyampaikan bahwa ini merupakan suatu kebesaran bagi warga sekitar dimana selain bergotong royong juga mengenal sosok pimpinan mereka.
Perkuat Silaturahmi, Babinsa Kodim 0204/DS Sambangi Warga Sipispis
Untuk memperkuat silaturahmi dengan warga binaan, Babinsa Koramil 15/SPP Kodim 0204/DS Serka H Sinaga menyambangi warga Dusun 4, Desa Bartong, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai,
Silaturahmi itu dimanfaatkan Serka H Sinaga untuk melakukan komunikasi sosial (komsos) kepada warga.
Banyak hal yang dibicarakan dengan warga seperti masalah keamanan, kebersihan dan hal-hal lain menyangkut kepentingan warga binaan.
Menurut Serka H Sinaga, selain ajang silaturahmi melalui pertemuan di warung kopi itu juga untuk mengetahui permasalahan apa saja yang terjadi di masyarakat untuk kemudian dicari solusinya.
"Sesuai dengan perintah pimpinan tertinggi TNI AD bahwa prajurit TNI harus menjadi solusi di tengah-tengah masyarakat. Melalui kesempatan ini kita membicarakan berbagai permasalahan untuk dicari solusinya," ujar Serka H Sinaga.
Wujud Ukhuwah Islamiah, Babinsa Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW Masyarakat Desa Sumbul
Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Serda A Hanafi menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah/2023 Masehi yang digelar warga masyarakat Desa Sumbul, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang,
Sabtu Simpati, Babinsa Kodim 0204/DS Jenguk Warga Sei Rampah yang Sakit
Sebagai wujud kepedulian kepada warga binaan, Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Sertu Daswir menjenguk warga yang sedang sakit.
Kegiatan bhakti sosial ini dilaksanakan di Desa Pematang Pelintahan, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,
Menurut Sertu Daswir, kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial Sabtu Simpati ini merupakan wujud kepedulian kepada warga yang sedang tertimpa musibah.
"Kegiatan menjenguk warga yang sedang sakit merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial kepada warga di wilayah binaan. Selain itu menjenguk orang yang sedang sakit juga akan menjadi obat mujarab untuk menumbuhkan semangat melawan penyakit," ujarnya.
Selain itu, ujar Sertu Daswir, kegiatan ini juga menjadi kewajibannya selaku prajurit Babinsa untuk membantu dan memberi perhatian kepada masyarakat, bukan hanya dalam kegiatan sosial, tapi juga secara pribadi kepada warga yang sedang sakit.
"Saya sebagai Babinsa ikit prihatin atas penyakit yang mendera warga. Semoga lekas sembuh," harapnya.
Sinergitas TNI-Polri, Babinsa Kodim 0204/DS dan Bhabinkamtibmas Bagi Sembako ke Warga Pegajahan
Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritorial harian Sabtu Simpati, Babinsa Koranil 07/PB Kodim 0204/DS Sertu Wimpi Novianis bersinergi dengan Bhabinkamtibmas berbagi ke warga kurang mampu.
Kegiatan dilaksanakan di Desa Sennah, Kecamatan Pegajahan, Kabupaten Serdang Bedagai,
Bantuan yang diberikan berupa paket sembako seperti beras, minyak goreng dan mie instan.
"Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian aparat kewilayahan kepada warga yang membutuhkan," ujarnya.
Sementara itu, salah seorang warga penerima ibu Suliyani, salah seorang warga penerima memgucapkan terima kasih kepada Sertu Wimpi Noviaris atas bantuan yang telah diberikan.
"Saya mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada saya. Saya tidak menyangka mendapat bantuan yang diberikan oleh bapak TNI. Mudah-mudahan bapak selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam menjalankan tugas sehari-hari," ujarnya.
Babinsa Ikut Mengawal Penyerahan BLT-DD Tahap III Desa Kelapa I Galang
Babinsa Koramil 0204-18/Galang, Sertu JE Siregar ikut mengawal penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap III untuk warga Desa Kelapa I, Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang,