Danramil 0204-18/GL Ikut Rembuk Stunting di Wilayah Desa Petumbukan


 Danramil 0204-18/Galang, Kapten Kav Sudirno ikut dilibatkan dalam merumuskan penanganan masalah stunting di wilayah Desa Petumbukan, Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang.

Hal ini terlihat pada acara Penilaian Hasil Rapat Lintas Sektoral Puskesmas Petumbukan Bersama Superior Kabupaten Deliserdang tentang Stunting yang digelar di Aula Puskemas Petumbukan, Senin (6/11/2023).
 

Kegiatan Rembuk Stunting ini merupakan langkah penting yang dilakukan pemerintahan desa untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting.

Acaranya sendiri dibuka oleh Camat Galang, Rahmat Azahar Siregar, dengan dihadiri unsur terkait lainnya. 
 

Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak di wilayah Desa Petumbukan sekitarnya dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal.

Hadir di acara, antara lain Kapolsek Galang diwakili Iptu Asbulah, Kepala Dinas Kesehatan Deliserdang diwakili dr Teti Kaliat, KUPT Puskesmas Petumbukan, drg Ade Aprilliani, staf Dinas Kesehatan Kabupaten Deliserdang, para Nakes Puskesmas Petumbukan, serta Babinsa Serka Ediyanto Simanungkalit. 

Senin Kebangsaan di Pantai Cermin, Ini Pesan Babinsa Kodim 0204/DS ke Warga

 Babinsa Koramil 08/PC Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan Senin Kebangsaan di Sekolah Dasar Desa Besar 2, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Kepada para siswa-siswi, Babinsa memberikan arahan tentang cinta tanah air dan pemahaman nilai-nilai Pancasila.

Menurutnya, cinta tanah air bisa diimplementasi dengan cara rajin-rajin belajar, menghormati orangtua, guru dan menyayangi sesama teman. 

"Sebagai wujud cinta terhadap tanah air, kalian harus rajin-rajin belajar, menghormati orangtua, guru dan menyayangi sesama teman. Sehingga kalian nantinya menjadi penerus yang memiliki ilmu, adab dan berguna bagi sesama," ujarnya.

Selain itu, para siswa juga dianjurkan untuk mengimplementasikan butir-butir Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Pancasila, ujarnya merupakan dasar negara dan pandangan hidup seluruh bangsa Indonesia.

"Mari kita implementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, karena Pancasila merupakan dasar negara dan pandangan hidup bagi seluruh rakyat Indonesia," ujarnya. 

Dandim 0204 DS Pimpin Apel Pagi, Tekankan Netralitas TNI Pada Pemilu 2024

Dandim 0204 DS Letkol CZI Yoga Febrianto SH MSI memimpin Apel Pagi di Makodim Senin 6/11/2023.

 Dandim 0204 DS Letkol CZI Yoga Febrianto SH.MSi memimpin upacara apel pagi di Lapangan Hijau Makodim 0204 DS Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang. Senin 6/11/2023.

Apel diikuti sedikitnya 380 orang personel Kodim 0204 DS terdiri dari Perwira Staf, Danramil jajaran, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim.

Dandim 0204/DS selaku pimpinan apel menyampaikan arahan pada personel terus berbuat terbaik dalam melaksanakan tugas dan hindari pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan dirisendiri,keluarga dan satuan sesuai dengan tupoksi masing-masing.


Dandim juga meminta anggota perhatikan penampilan kerapian di dalam melaksanakan tugas karena personel TNI Kodim 0204 DS sebagai contoh di mata masyarakat. Sebagai anggota TNI yang berpedoman dengan Santi aji (Sapta Marga,Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI) mari kita tunjukan kepribadian kita,disiplin dan berwibawah mari kita tunjukkan kepada masyarakat ttg jati diri TNI untuk Manunggal Rakyat.

Dalam berlalulintas kita dijalan raya jangan sampai arogan kemudian patuhi lalulintas dalam berkendaraan setiap berkendaraan lengkapi administrasi berkendaraan baik kendaraan dinas maupun pribadi.

Pada tahun ini dan tahun kedepan adalah tahun politik, dimana TNI Netralitas dengan tidak memihak dan tidak memberikan dukungan kepada partai politik manapun beserta Paslon yang diusung serta tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis

" Mari saling menjaga kesehatan Kita dan keluarga akhir akhir ini cuaca kurang bersahabat dan  Kita bersama sama mendoakan saudara kita di Palestina semoga  terciptanya perdamaian dunia terhentinya genjatan senjata," ujar Dandim

Respon Keluhan Rakyat, Babinsa Rutin Komsos di Desa Binaan


 Selain menjalin silaturahmi agar semakin erat, Babinsa yang rutin melakukan komunikasi sosial (komsos) di desa binaanya juga bertujuan untuk merespon berbagai keluhan rakyat guna ditanggapi dan dicarikan jalan solusinya.

Seperti itu juga yang dilakukan Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang dari Koramil 0204-15/Sipispis, Serda Fika Sahputra di Desa Baja Dolok, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Di desa tersebut, tepatnya di salah satu warung, Serda Fika Sahputra menemui beberapa warga yang sedang ngopi pagi. 

"Kegiatan komsos seperti ini sering saya lakukan. Di samping untuk membangun kedekatan dan keakraban dengan warga, juga untuk monitoring keadaan wilayah desa binaan, termasuk mendata berbagai masalah dan kendala yang dialami warga," jelas Serda Fika Sahputra. 
 

Dalam kegiatan komsos Minggu Harmonis seperti ini, baik Serda Fika Sahputra maupun para Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS lainnya, senantiasa mengingatkan kepada warga untuk selalu menjaga kekompakan dan persatuan dalam menghadapi setiap persoalan di sekitarnya. 

"Utamakan musyawarah untuk mufakat dalam setiap menghadapi permasalah di lingkungan desa, sehingga persatuan dan kesatuan di antara warga di desa tetap terpelihara dengan baik," pungkasnya. 

Mantapkan Bintahwil, Babinsa Sosialisasikan Kampung Pancasila di Marjanji Pematang


Program serbuan teritorial "Minggu Harmonis" menjadi ajang bagi para Babinsa untuk memantapkan pembinaan ketahanan wilayah (Bintahwil) di desa binaanya.

Seperti yang dilakukan Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang dari Koramil 0204-22/Gunung Meriah, Sertu Juhendri di Desa Marjanji Pematang, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Di salah satu warung di desa tersebut, Sertu Juhendri menggelar pertemuan dengan warga. Sambil ngopi, Sertu Juhendri menyosialisasikan tentang Kampung Pancasila. Yakni kampung yang akan menjadi wadah konkret bagi warga untuk mendalami dan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 

"Sosialisasi ini untuk mendapatkan dukungan warga guna pendirian Kampung Pancasila di Desa Marjanji Pematang ini," jelas Sertu Juhendri.

Keberadaan Kampung Pancasila sangat penting bagi warga desa. Karena Kampung Pancasila mencontohkan penerapan nilai luhur Pancasila, yakni sebagai contoh sikap toleransi antar umat beragama, dan sebagai contoh hidup damai tanpa adanya konflik.

"Dengan memahami nilai-nilai Pancasila, yakni Ketuhanan, Kemanusiaan, Persatuan, Kerakyatan dan Keadilan, maka diharapkan warga Desa Marjanji Pematang bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga tercipta kedamaian dan ketenteraman dalam kehidupan bermasyarakat," ungkapnya.


Silaturahmi Kepada Warga, Babinsa Sei Rampah Ingatkan Untuk Saling Menghormati

 Hari libur dimanfaatkan Personil Babinsa Koramil-10/SR, Kodim DS, Sersan Satu Daswir di Kampung Pancasila, Desa Pematang Pelintahan, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten, Serdang Bedagai, 

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Sei Rampah ini pun menyapa warga dan mengingatkan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. 

Terlebih dengan momentum mendekati kontestasi pesta demokrasi diharapkan tidak terpengaruh propaganda atau informasi hoak. 

Ini lanjut Babinsa Sei Rampah mengatakan agar masyarakat saling menghormati satu dengan yang lainnya dalam pesta demokrasi yang diselenggarakan sekali dalam lima tahun tersebut. 

Artinya apapun pilihan merupakan gak pribadi dengan tetap saling menghormati dan menjaga silaturahmi meski berbeda pilihan.

Babinsa Kodim 0204/DS Lakukan Perawatan Kebun TOGA di Kampung Pancasila Dolok Merawan

 Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Serda SD Batubara bersama aparatur Kampung Pancasila di desa Gunung Para, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai melaksanakan perawatan kebun tanaman obat keluarga (TOGA),

Menurut Serda SD Batubara, perawatan kebun TOGA perlu dilakukan secara berkala. Soalnya, selain untuk kebutuhan juga sebagai media edukasi bagi warga.

"Kita berharap warga bisa belajar cara menanam tanaman obat di pekarangan masing-masing sebagai perawatan kesehatan bagi masyarakat," ujarnya.

Oleh karena itu, tanpa perawatan berkala maka tujuan dari kebun TOGA tidak akan tercapai.

"Saya berharap perawatan berkala ini harus tetap dilakukan, sehingga tujuannya sebagai media edukasi dan sosialisasi dapat tercapai," ujarnya.