Dandim 0204/DS Hadiri Peringatan Hari Pahlawan TA 2023 di Tebingtinggi


Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, menghadiri upacara peringatan Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023 di Lapangan Merdeka Sri Mersing Kota Tebingtinggi, Jumat pagi (10/11/2023). 

Upacara Hari Pahlawan yang mengangkat tema "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan" ini dipimpin Pj Wali Kota Tebingtinggi, Drs Syarmadani, MSi selaku Irup dengan Komandan Upacara, Iptu H Marpaung, SH, serta Perwira Upacara, AKP Lamhot Manullang, SH.
 

Dalam amanatnya, Irup menyampaikan, tema peringatan kali ini menjadi renungan bagi generasi penerus bahwa saat ini ancaman penjajahan modern kian nyata bagi Bangsa Indonesia.

Hal ini karena sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral yang dimiliki Indonesia.
 

"Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi kita sebagai generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara ke depan," ucap Pj Wali Kota.

Namun demikian, Syarmadani yakin ancaman dan tantangan itu akan bisa taklukkan dengan berbekal semangat yang sama seperti yang dicontohkan para pejuang 10 November 1945. 
 

"Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena Pahlawan Bangsa telah mengajarkan kita nilai-nilai perjuangan. Nilai yang jika kita ikuti niscaya membawa jejak kemenangan. Karena kita bukan bangsa pecundang, melainkan bangsa pejuang, sehingga kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan, akan kita hadapi dengan tangan mengepal dan dada menggelora," ungkapnya. 
 

Usai membacakan amanat, Pj Wali Kota bersama Dandim serta unsur Forkopimda Tebingtinggi lainnya melakukan ziarah dan tabur bunga ke pusara para pahlawan. 

Turut hadir di acara, Kapolres, AKBP Andreas Tampubolon, Kajari, Muchsin, SH. MH, Ketua PN, Cut Carnelia, SH, MH, Ketua DPRD, Basyruddin Nasution, SH, unsur Forkopimda lainnya serta tamu dan undangan kehormatan. 


Danramil 0204-02/Ktl Ikuti Upacara Bendera Hari Pahlawan di SMPN 2 Sampecita


 Danramil 0204-02/Kutalimbaru, Kapten Kav Gawah Ketaren turut mengikuti upacara bendera peringatan Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023 yang digelar di SMPN 2 Desa Sampecita, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Jumat pagi (10/11/2023).

Peringatan Hari Pahlawan yang bertemakan "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan" ini dipimpin Camat Kutalimbaru, Avro Wibowo, SSTP, selaku Inspektur Upacara.
 

Kegiatan diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, menyanyikan Lagu Mars Deliserdang, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945, serta pembacaan pesan-pesan pahlawan dan amanat inspektur upacara.

Hadir di acara, Kacabjari Pancur Batu, Yudi, Sekcam Kutalimbaru, Silvia Tabhita, SSTP, Kapolsek diwakili Ipda Pol Syaiful, Kapuskesmas, dr Lidya Brahmana, Kasi Pem Kecamatan, Ika Perangin Angin, KUPT Pendidikan, Amat Yanto, Kepsek se Kecamatan Kutalimbaru, Kepala KUA Kutalimbaru, Syakban, Karang Taruna, dan warga masyarakat sekitar.

Berlangsung Khidmat, Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-78 di Sergai Diwarnai Pertunjukkan Teatrikal

Berlangsung Khidmat, Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-78 di Sergai Diwarnai Pertunjukkan Teatrikal

 Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai), Jumat (10/11/23) melaksanakan upacara dalam rangka peringatan Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023 dengan tema " Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan". Kegiatan ini di gelar di Bantaran Sei Ular Kecamatan Perbaungan.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Wakil Bupati (Wabup) Sergai Adlin Tambunan dengan Perwira AKP. Royamber Panjaitan dan Komandan Upacara kapt Inf. Abdul Malik. Upacara juga diikuti oleh jajaran unsur Forkopimda Sergai, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) H M Faisal Hasrimy, AP, M.AP, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, ASN, Kades se-Kecamatan Perbaungan, Pasukan dari Polres dan TNI, Pramuka, Paskibra, Pelajar, Ormas dan unsur veteran serta undangan lainnya.

Membacakan sambutan Menteri Sosial RI Tri Rismaharini, Wabup Sergai Adlin Tambunan menyampaikan jika tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata. Mengingat kita merupakan bangsa yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa. Seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral.

"Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan bangsa dan negara. Ancaman dan tantangan ini akan kita taklukkan berbekal semangat yang sama seperti yang dicontohkan para pejuang 10 November 1945. Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena pahlawan bangsa telah mengajarkan kita nilai-nilai perjuangan. Nilai yang jika kita ikuti niscaya membawa jejak kemenangan," kata Mensos.

Lebih lanjut disampaikan Wabup bahwa para pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa kita bukan bangsa pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal dan dada menggelora.

Disampaikannya juga saat ini kita harus tetap bersyukur. Semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri. Semangat yang berasal dari nilai perjuangan pahlawan bangsa di tahun 1945. Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan.

Kemudian, menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Mewujudkan masa depan yang lebih baik.

>

"Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera. Selamat Hari Pahlawan tahun 2023. Marilah kita panjatkan doa bagi para pahlawan yang telah gugur mendahului kita," ucap Wabup Adlin Tambunan menutup pidato Mensos RI.

Usai upacara digelar dilanjutkan dengan pertunjukkan teatrikal tentang perjuangan bangsa Indonesia yang dilakukan oleh para pelajar SMA Negeri 1 Kecamatan Perbaungan.

Babinsa Ajak Orang Tua Peduli Pergaulan Anak yang Beranjak Remaja


 Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang dari Koramil 0204-07/Perbaungan, Serka SP Harefa menggelar Komsos "Bersinar" (Bersih dari Narkoba) dengan sejumlah orang tua di wilayah desa binaan,

Dalam komsos tersebut, Serka SP Harefa mengajak para orang tua untuk peduli dengan pergaulan anak-anaknya terutama dari pengaruh buruk yang dapat menjerumuskan ke dalam perbuatan negatif yang merugikan diri sendiri dan lingkungan sekitarnya. 

"Sebagai orang tua, mesti memberi perhatian ekstra terhadap tumbuh kembang anak-anaknya terutama saat mereka beranjak remaja," ucap Serka SP Harefa. 

Karena kealpaan para orang tua justeru dikhawatirkan menyebabkan anak-anak menjadi tidak terkendali dan terjebak dalam pergaulan yang merugikan diri sendiri.

Seperti narkoba yang saat ini begitu marak peredarannya. Begitu juga dengan geng motor yang dampaknya tak kalah gawat dibanding narkoba. 

Menurut Serka SP Harefa, kedua hal inilah yang harus menjadi fokus perhatian para orang tua, di samping yang lainnya. Seperti pergaulan seks bebas, miras dan bentuk kenakalan remaja lainnya.

"Jangan sampai terlambat dan kita baru tersadar ketika semuanya sudah terjadi. Makanya, lakukan cegah diri dengan membangun komunikasi yang masif terhadap anak-anak di rumah, sehingga mereka tidak tumbuh tanpa perhatian dari orang terdekat di lingkungan keluarganya," pungkas Serka SP Harefa. 

Dalam komsos Bersinar ini juga, Serka SP Harefa mengingatkan para orang tua untuk menjaga persatuan dan kerukunan di antara warga di lingkungan sekitarnya, terutama dari perbedaan pandangan politik menjelang Pemilu 2024. 

"Jangan karena beda pilihan, justeru dengan sesama tetangga sendiri tidak saling tegur dan sapa. Itu tidak benar. Perbedaan bukan untuk dipertentangkan, tapi menjadikannya sebagai wadah untuk bersatu. Karena negara kita memang dibangun dari beragam perbedaan yang tercermin dalam Bhinneka Tunggal Ika," urainya. 


Babinsa Bersama Muspika STM Hilir Sambut Tim PTP2WKSS Provinsi Sumut


Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Serka Mangku Sitepu bersama unsur Muspika STM Hilir menyambut kehadiran Tim PTP2WKSS (Program Terpadu Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera) Provinsi Sumut di Desa Penungkiran, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang,

Kedatangan Tim PTP2WKSS Provsu ini untuk melakukan evaluasi pelaksanaan terbaik desa/kelurahan di wilayah Kecamatan STM Hilir, khususnya Desa Penungkiran.

Tim datang bersama Plt Bupati Deliserdang yang diwakili Asisten I Pemkab Deliserdang, Drs Citra Effendi Capah, MSP, serta Plt Ketua PKK Pemkab Deliserdang, Hj Sri Pepeni MA Yusuf Siregar. 

Kegiatan dihadiri Camat STM Hilir, Wahyu Rismiana, SSTP, MAP, para Kades se Kecamatan STM Hilir, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda. 

Program PTP2WKSS ini adalah program peningkatan peran perempuan dengan menggunakan pola pendekatan lintas bidang pembangunan, secara terkoordinasi dengan upaya yang diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga guna mencapai tingkat hidup yang berkualitas.

"Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah bersama masyarakat untuk penanggulangan kemiskinan melalui peningkatan peran perempuan dalam pembangunan," ucap Drs Citra Effendi Capah, MSP, dalam sambutannya.

Dalam kegiatan ini, dilakukan penyerahan dan penyampaian dokumen dari para Kades, Ketua TP PKK Desa, LKD dan Ketua Warga Desa Binaan.


Koramil Sibolangit Giat Tagana Bersama Warga Tambunan




Personel TNI Babinsa Kodim 0204 DS Koramil Sibolangit melakukan kegiatan Kamis tanggap bencana ( Tagana) bersama warga di Desa Tambunan Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang.

Dalam kegiatan itu warga bersama Babinsa Koramil Sibolangit membuat tanggul penahan tanah guna mengurangi resiko longsor yang dapat menyebabkan banjir akibat curah hujan yang tinggi.

Babinsa Serda Hakim Ginting mengatakan, kegiatan Kamis Tagana bergotong royong bersama warga membuat tanggul penahan tanah.

" Hal ini untuk mengurangi resiko longsor dan banjir disebabkan  tingginya curah hujan di Desa Tambunan Kecamatan Sibolangit," ucapnya.

Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar hingga selesai.


Cegah Banjir, Babinsa Kodim 0204/DS Bersihkan Parit di Desa Gunung Paribua

Untuk mencegah banjir dan penyebaran penyakit, Babinsa Koramil 22/GM Kodim 0204/DS Sertu Juhendri gotong royong membersihkan parit.

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Kamis Tagana ini dilakukan di Desa Gunung Paribuan, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Deliserdang,

Sebelumnya, parit di kiri dan kanan badan jalan Desa Gunung Paribuan dipenuhi sampah dan sedimentasi. Sehingga terjadi penyumbatan.

Akibatnya saat hujan deras turun, parit tidak mampu menampung debit air, sehingga kerap meluap menggenangi badan jalan bahkan hingga ke pemukiman penduduk.

Kondisi itulah yang kemudian menimbulkan inisiatif untuk mengajak warga bergotong royong membersihkan parit.

"Kegiatan gotong royong ini merupakan wujud kepedulian kami selaku garda terdepan TNI AD di tengah-tengah masyarakat. Melalui gotong royong ini kita juga ingin mengimplementasikan instruksi pimpinan bahwa prajurit TNI harus jadi solusi di manapun ditugaskan," ujarnya.