Koramil Batang Kuis Sosialisasi Ajak Warganya Hindari Narkoba

Babinsa Koramil Batang Kuis Sosialisasi Desa Bersih Narkoba 

Personel TNI Koramil 05 Batang Kuis jajaran Kodim 0204 DS terus melakukan sosialisasi mengajak warganya untuk menjauhi narkotika agar terhindar dari pidana dan mencegah kehancuran masa depan generasi muda dilingkungan mereka. 

Babinsa Koramil 05/Batang Kuis  Sertu S Simatupang mengatakan dengan mensosialisasikan kepada warga masyarakat tentang kecintaan terhadap tanah air dan dampak buruk penggunaan Narkoba, diharapkan dapat menekan pengaruh narkoba di wilayahnya.

" Kami terus menghimbau selalu kepada masyarakat tetap saling mengingatkan terutama dilingkungan sekitar kita untuk menjauhi narkoba karena dapat merusak generasi bangsa dan menciptakan lingkungan yang tidak kondusif," ujar Sertu S Simatupang.

Sosialisasi dilakukan dengan lancar dan warga mengaku mereka juga sepakat untuk menjauhi narkoba serta berperan aktif melaporkannya ke pihak berwajib bila ada mengetahui kegiatan haram tersebut dikampung mereka.

Babinsa DS Ingatkan Bahaya Narkoba dan Minuman Berakholol



Personil Babinsa Koramil-18/GL, Kodim DS, Sersan Satu ER Purba mengingatkan warga tetap waspada dengan peredaran narkoba yang dapat mengakibatkan merusak kesehatan dan ada sanksi pidana penjaranya.

“Kepada warga dalam mencegah terjadinya peredaran narkoba sebaiknya waspada dengan lingkungan disekitarnya,” ucap Sersan Satu ER Purba kepada warga Desa Pulau Gambar, Kecamatan Serba Jadi,

Karena bahaya narkoba bisa merusak siapa saja sehingga harus mewaspadainya, selain itu juga harus mewaspadai peredaran minuman berakholol yang dapat menghilangkan kesadaran diri.

Jadi Narkoba maupun minuman berakholol harus diwaspadai karena dapat merusak generasi muda bangsa. 

Serka Sunar Kawal Penyerahan Hadiah Desa Pelaksana PTP2W-KKS 2023 Kecamatan STM Hulu

Kegiatan penyerahan hadiah Desa Pelaksana PTP2W-KKS Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Deliserdang di Kecamatan STM Hulu 
 Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Serka Sunar ikut mengawal kegiatan penyerahan hadiah Desa Pelaksana PTP2W-KKS (Program Terpadu Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera) Tingkat Kabupaten Deliserdang Tahun 2023, bertempat di Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Senin (18/12/2023).

Program PTP2W-KSS ini adalah program peningkatan peran perempuan yang mempergunakan pola pendekatan lintas bidang pembangunan, dan dilakukan secara terkoordinasi dengan upaya yang diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga guna mencapai tingkat hidup yang berkualitas.
 
Kegiatan penyerahan hadiah Desa Pelaksana PTP2W-KKS Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Deliserdang di Kecamatan STM Hulu 

Dari hasil penilaian tim juri, keluar sebagai juara pertama Desa Tanah Gara Hulu, disusul juara kedua Desa Ranggitgit, dan Desa Rumah Sumbul diposisi ketiga. 

Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah bersama masyarakat untuk penanggulangan kemiskinan melalui peningkatan peran perempuan dalam pembangunan.  
 
Kegiatan penyerahan hadiah Desa Pelaksana PTP2W-KKS Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Deliserdang di Kecamatan STM Hulu 

Program ini juga merupakan upaya untuk mengembangkan SDM dan SDA serta lingkungan untuk mewujudkan dan mengembangkan keluarga sehat sejahtera dan bahagia untuk pembangunan masyarakat dengan perempuan sebagai penggeraknya.

Hadir dalam acara, Plt Bupati Deliserdang diwakili dr Cipta Perdana, MSP, Ketua TP PKK Pemkab Deliserdang, Ny Sri Pepeni, Camat STM Hulu, Budiman Sembiring, Bhabinkamtibmas, Aipda E Ambarita, serta Kepala Desa se Kecamatan STM Hulu. 


Personel Kodim 0204/DS Ikuti Upacara Hari Bela Negara Tahun 2023 di Kabupaten Deliserdang

 Personel Kodim 0204/DS ambil bagian pada upacara Hari Bela Negara Tahun 2023 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Deliserdang, Selasa (19/12/2023).

Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar bertindak sebagai Inspektur Upacara dan dihadiri Sekretaris Daerah kabupaten Deli Serdang H. Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP, Mewakili Kapolresta Deli Serdang Kasat Samapta Kompol, Supendi,SH, para Asisten Pemkab Deli Serdang, Pimpinan OPD Kabupaten Deli Serdang, Seluruh Staf Ahli Pemkab Deli Serdang, para Kabag,  dan Camat se Kabupaten Deliserdang.

Sedang peserta upacara antara lain TNI Kodim 0204/DS, Polri, ASN, Siswa - Siswi SMA Sederajat, Rempala, FKPPI, Pramuka, BKPRMI, dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP).

Upacara diawali dengan menyanyikan lagu mars Bela Negara, pembacaan Ikrar Bela Negara, dan sambutan Presiden RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara.

Dalam amanatnya Presiden mengatakan, pada tanggal 11 Desember 2023 ini kita dapat memperingati hari bela negara ke-75 hari bela negara ini merupakan momentum bagi kita untuk bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang kita cita-citakan.

"Saudara-saudara sebangsa dan setanah air tantangan ke depan semakin tidak terduga kita bukan hanya menghadapi ancaman fisik tetapi juga ancaman yang tak kasat mata pandemi konflik global revolusi teknologi hingga krisis ekonomi telah membawa dampak dari resiko ketahanan negara kita harus memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu," ujar Presiden.

Semangat bela negara, ujar Presiden, bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat.

"Ini adalah tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan Negara kesatuan Republik Indonesia bela negara di Indonesia bukan hanya terkait pada aspek militer tetapi harus lebih luas lagi merangkul semua lapisan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari setiap tindakan sekecil apapun yang dilandasi cinta kepada bangsa dan negara," ujar Presiden lagi.

Cinta kepada Pancasila dan NKRI adalah wujud konkret bela negara yang saya cintai dan saya banggakan pada peringatan Hari bela negara ke-75 tahun 2023 ini saya mengajak masyarakat Indonesia untuk mengobarkan semangat bela negara dan meningkatkan roda cinta tanah air.

"Semoga Allah subhanahu wa ta'ala Tuhan yang maha kuasa senantiasa memberikan perlindungan petunjuk dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia maju bersatu berdaulat Mandiri dan sejahtera amin amin ya robbal alamin. Selamat hari bela negara ke-75 korbankan bela negara untuk Indonesia maju terima kasih," pungkas Presiden. 

Dandim 0204/DS Hadiri Upacara Bela Negara ke-75 Tahun 2023 di Serdang Bedagai

 Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH, M.Si menghadiri upacara Hari Bela Negara ke-75 Kabupaten Serdang Bedagai. Upacara digelar di Lapangan Kantor Bupati Sergai Komplek Perkantoran Jl Negara No. 300 Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (19/12/2023).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Serdang Bedagai H Darma Wijaya.

Upacara diawali dengan menyanyikan lagu Mars Bela Negara, dilanjutkan dengan pembacaan Ikrar Bela Negara oleh Ketua DPRD Sergai M Ilham Ritonga SE dan amanat Presiden RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara.

Dalam amanatnya, Presiden RI mengatakan, Hari Bela Negara ini merupakan momentum bagi kita untuk bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang kita cita-citakan.

Untuk itu, Presiden RI mengajak masyarakat Indonesia untuk mengobarkan semangat Bela Negara dan meningkatkan rasa cinta tanah air. 

"Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia Maju, Bersatu, Berdaulat, Mandiri, dan Sejahtera. Semangat  ," ujar Presiden.

Hadir dalam upacara tersebut Bupati Serdang Bedagai (H.Darma Wijaya, SE), Sekda Kab. Serdang Bedagai (H. M. Faisal Hasrimy, AP, MAP), Ketua DPRD Kab. Serdang Bedagai (M. Ilham Ritonga, SE), Dandim 0204/DS (Letkol Czi Yoga Febryanto, SH, M.Si), Waka Polres Serdang Bedagai (Kompol Damos Cristian  Aritonang, SIK), Ketua MUI Serdang Bedagai (H. Haspul ahuznain, SH), Mewakili Kajari Serdang Bedagai (Bapak Fredy),  Mewakili Kepala Pengadilan Agama Sei Rampah (Ibu Nursah Arini SHI, MH), Para Pimpinan OPD Serdang Bedagai, Para ASN Serdang Bedagai. 

Kasdim 0204/DS Ajak Siswa SMAN 1 Sunggal Bersatu dalam Kebhinekaan

Kasdim 0204/DS, Mayor Czi TM Panjaitan, SH, saat tampil memberikan materi dalam acara Orientasi dan Pengayaan Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila Terhadap Generasi Muda TA 2023 di Kecamatan Sunggal.

 Kepala Staf Kodim 0204/Deliserdang (Kasdim 0204/DS), Mayor Czi TM Panjaitan, SH, mengajak pelajar SMAN 1 Sunggal, Kecamatan Sunggal untuk tetap bersatu dalam kebhinekaan guna merawat persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai NKRI.

Ajakan itu disampaikan Kasdim saat tampil menjadi pemateri dalam acara Orientasi dan Pengayaan Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila Terhadap Generasi Muda TA 2023 yang digelar di Aula SMAN 1 Sunggal, Jl Sei Mencirim,  Desa Sei Semayang, Senin (18/12/2023).

Kasdim menjelaskan, kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk memberi pembekalan kepada para pelajar sebagai generasi penerus bangsa tentang Pancasila dan UUD 1945. 

"Adik-adik harus tahu dan memahami apa itu Pancasila, dan UUD 1945," ucap Mayor TM Panjaitan. 
 
Siswa SMAN 1 Sunggal saat mengikuti acara
Orientasi dan Pengayaan Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila Terhadap Generasi Muda TA 2023.

Untuk memahami hal itu, lanjutnya, para siswa harus terus belajar dan berlatih. "Jangan berhenti kalau belum tercapai tujuanmu," tegasnya. 

Di Indonesia saat ini, ada enam agama yang diatur dan diakui oleh negara. "Jadi kita harus hidup rukun antara umat beragama dan Bhinneka tunggal Ika dan kamu yakinkan dirimu bisa menggapai impian dan cita-cita mu," urainya. 

Diterangkan Mayor TM Panjaitan lagi, saat ini banyak sekolah kedinasan yang terbuka lebar dan luas untuk adik-adik semua dalam menggapai cita-cita. Dan semua peluang itu bisa diraih dengan sukses apabila adik-adik tetap tekun belajar dan berlatih. 

"Seperti di dunia tentara. Tidak ada Prajurit hebat, yang ada Prajurit terlatih. Begitu juga kalian. Tidak akan mendapat kesuksessan tanpa belajar dan berlatih dengan keras," pungkasnya. 

Sementara itu, Kepala SMAN 1 Sunggal, Asron Batubara, SPd, MSi, sangat berharap kegiatan ini bisa memberi motivasi lebih kepada para siswa didik untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari maupun di lingkungan sekolah. 
 
Kegiatan Orientasi dan Pengayaan Aktualisasi Nilai-Nilai Pancasila Terhadap Generasi Muda TA 2023 di SMAN 1 Sunggal, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Badan Kesbangpol Deliserdang, Surya Putra, bahwa output kegiatan ini diharapkan bisa mencegah para pelajar dari perbuatan negatif yang merugikan diri sendiri, keluarga, sekolah maupun bangsa dan negara. 

Kegiatan pembekalan Pancasila yang mengangkat tema "Bersatu dalam Kebhinekaan" ini berlangsung secara interaktif, di mana para siswa diberi kesempatan untuk bertanya kepada pemateri yang hadir mengisi acara.

Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Danramil 0204-01/Sgl, Kapten Kav Ishak Iskandar, Sekcam Sunggal, Nella, Ketua FKDM Sunggal, Ustadz Rahman, Babinsa Serka Almuksid, serta para guru, staf dan siswa SMAN 1 Sunggal.


Danramil Bangun Purba Rakor Lintas Sektoral di Silinda

Koramil Bangun Purba Ikut Rakor di Kecamatan Silinda 

 Personel TNI Koramil 19 Bangun Purba  jajaran Kodim 0204 DS melakukan kegiatan rapat kordinasi ( rakor) lintas sektoral bersama muspika Kecamatan Silinda, Kabupaten Serdang Bedagai. Senin 18/12/2023.

Sebelum dilaksanakan rakor, Danramil Bangun Purba Kapten Inf Warsito yang diwakili Sertu Adi Swatman juga mengikuti upacara memperingati hari kesadaran nasional.

" Hari ini kami hadiri undangan dalam rangka upacara hari Kesadaran Nasional dan dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral  Kecamatan Silinda," ucap Sertu Adi.

Upacara digelar di Lapangan, sementara rakor digelar di aula Kantor Camat Silinda. Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Silinda Budiman Damanik S.Km M.Si, Kapolsek Kotarih diwakili oleh Aipda R Purba, Sekcam silinda Podang Nauli Hutagalung, Kasi PMD Flora br Ginting, Seluruh Kades Kecamatan silinda dan perangkatnya, UPTD Puskesmas Silinda dan Kepala sekolah SE kec Silinda.


Hasil rapat koordinasi yang digelar dari UPTD Puskesmas Silinda terdata stanting dari 22 orang menjadi 23 orang, bertambah satu orang dari Desa Batu Masagi. UPT pertanian panen padi sudah selesai.

Anjuran dari Kasi pemerintahan agar masing masing perangkat desa supaya mengisi Links perangkat desa. Untuk Perpajakan yaitu pajak PBB menjadi pengharapan Pengkab Sergei.

Diketahui tahun ini PAD dari PBB mengalami devisit sebanyak 45 M untuk menggaji Pegawai. Adapun anjuran agar pendapat pajak supaya ditingkatkan lagi.

Sementara Kasi PMD meminta RKPdes segera diterbitkan dan terkait BLT DD segera di bayarkan bulan 10.11 dan 12.

Laporan dan segera ditindak lanjuti Kades yaitu ada beberapa pekerjaan fisik belum selesai supaya di selesaikan. Untuk Babinsa dan Babinkamtibmas agar terus kerja sama dengan pemdes lebih ditingkatkan lagi menjelang Pemilu, terkhusus narkoba, balap liar dan geng motor diwaspadai serta di laporkan.