Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, M.Si menghadiri apel gelar pasukan Operasi Lilin Toba Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, kamis (21/12/2023). Apel yang dipimpin Kapolresta Deliserdeang AKBP Raphael Cahya Priambodo, S.Ik itu dilaksanakan di Alun-alun Pemkab Deliserdang di Kecamatan Lubuk Pakam.
Upacara diawali dengan Laporan Komandan Apel kepada Pemimpin Apel, pemeriksaan barisan, penyematan pita tanda operasi dan amanat pimpinan apel.
Dalam amanat yang dibacakan pimpinan apel, Kapolri Jendral Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo mengatakan, apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan Natal 2023 serta tahun baru 2024 dapat berjalan dengan optimal.
"Pengamanan nataru merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan berjalan dengan aman, nyaman dan lancar sebagaimana penekanan Bapak Presiden Joko Widodo bahwa Natal dan tahun baru ini rutinitas tetapi apapun tetap harus direncanakan harus dipersiapkan utamanya yang berkaitan dengan transportasi pasokan dan distribusi bahan pokok hal tersebut penting karena momentum nataru telah menjadi bagian tradisi masyarakat Indonesia yang berimplikasi terhadap meningkatnya mobilitas masyarakat," ujarnya.
Oleh sebab itu, ujar Kapolri, dalam rangka pengamanan nataru Polri didukung oleh TNI, Kementerian lembaga, Pemda Mitra Kamtibmas dan stakeholder terkait menggelar operasi kepolisian terpusat dengan sandi operasi lilin 2023 dan diberlakukan selama 12 hari Mulai tanggal 22 Desember 2023 sampai dengan 2 Januari 2024.
Operasi ini melibatkan 129.923 personil yang terdiri dari TNI Polri serta stakeholder terkait lainnya yang ditempatkan pada 1668 pos pengamanan 670 pos pelayanan dan 113 pos terpadu di mana untuk menjamin keamanan 49.676 objek pengamatan.
Adapun objek pengamanan adalah pembatasan operasional angkutan barang, penerapan rekayasa lalu lintas, pengendalian arus lalu lintas penyeberangan laut dan penundaan perjalanan.
"Selain itu laksanakan patroli jalan guna mencegah terjadinya kejahatan selanjutnya pada sisi Kamtibmas untuk menjamin pelaksanaan ibadah Natal berlangsung dengan aman dan khidmat pastikan setiap lokasi ibadah sudah disterilisasi dan libatkan ormas keagamaan dalam kegiatan pengamanan sebagai wujud toleransi beragama serta pastikan kehadiran negara pada setiap kegiatan ibadah masyarakat," ujarnya.
Pada pengamanan perayaan malam tahun baru lakukan pengamanan pada setiap keramaian dengan maksimal terutama yang melibatkan masa dalam jumlah yang besar. Selain itu lakukan pengaturan lalu lintas dan pengamanan pada lokasi kegiatan secara humanis serta tingkatkan pengawasan distribusi bahan produk komersial maupun petasan agar kegiatan malam tahun baru berjalan dengan aman.
"Kemudian guna mengantisipasi kegiatan konvensional, lakukan patroli rutin pada objek vital pusat ekonomi dan wisata daerah rawan kejahatan serta pemukiman sosialisasikan kepada masyarakat yang akan berpergian dalam waktu lama agar melapor kepada petugas tempat dan sediakan layanan penitipan kendaraan pada kantor kantor Kepolisian," lanjut Kapolri.
Terkait bencana alam siapkan tim tanggap bencana rehabilitasi dan sarana prasarana pendukung pada jalur lawan longsor Pelabuhan serta lokasi wisata alam tingkatkan juga edukasi kepada masyarakat dan koordinasi dan dengan BMKG untuk melakukan sosialisasi informasi cuaca sehingga kita mampu memberikan informasi dampak bencana.
Kemudian lakukan monitoring ketersediaan pasokan dan fluktuasi harga bahan pokok penting di mana menghimbau pelaku usaha agar tidak melakukan penimbunan stok apabila diperlukan lakukan penegakan hukum secara prosedur prosedural, namun jangan sampai mengganggu distribusi dan ketersediaan pangan di lapangan.
Kepada seluruh personil, Kapolri berpesan agar senantiasa menjaga kesehatan, jadikan pengamanan Natal dan Tahun Baru sebagai sebuah kebanggaan dan niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ladang ibadah rekan-rekan terakhir saya mengucapkan selamat Natal 2023 dan tahun baru 2024.
"Demikian amanat saya semoga tuhan yang maha esa senantiasa memberikan perlindungan petunjuk serta kekuatan kepada kita di dalam memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat bangsa dan negara Selamat bertugas Sekian dan terima kasih," ujarnya.
Hadir dalam apel tersebut Kapolresta Deli Serdang AKBP. Raphael Cahya Priambodo, S.IK, Dandim 0204 / DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH MSI, DansubdenPom 3 LP Lettu CPM Alfondo P Siahaan, Anggota DPRD Deli Serdang fraksi PKS Rahman, Mewakili Kajari Lubuk Pakam Dicky, Kasatpol PP Deli Serdang Marjuki S. Sos, Mewakili Kadis Perhubungan Deli Serdang Gento Herlambang, Mewakili Kemenag Kabupaten Deli Serdang KTU Fachrizal, Personil Damkar Kabupaten Deli Serdang, Personil Dishub Kabupaten Deli Serdang, personil BPBD Kabupaten Deli Serdang, personil ORARI Kabupaten Deli Serdang.