Gelar Wasbang di SMP YPAK PTPN III, Ini Pesan Babinsa Kodim 0204/DS

 Untuk menanamkan nasionalisme di kalangan generasi muda, Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Serma Budihartono melaksanakan kegiatan serbuan teritorial harian Senin Kebangsaan di SMP YPAK PTPN III Dolok Merawan, Kecamatan Serdang Bedagai.

Melalui kegiatan itu, Serma Budihartono memberikan pesan-pesan kebangsaan terutama tentang nilai-nilai Pancasila dan UUD 45.

Menurutnya, Pancasila dan UUD 45 sebagai dasar negara Republik Indonesia harus menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari seluruh warga. 

"Sebagai anak bangsa, kiga harus mencintai tanah air, budaya bangsa, adat istiadat leluhur dan menghargai para pahlawan yang telah berjuang merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Indonesia," ujarnya.

Sedangkan sebagai generasi muda, Serma Budihartono berharap kepada para siswa untuk rajin belajar agar dapat meneruskan cita-cita dan harapan para pahlawan yang telah mengorbankan darah dan jiwanya untuk kemerdekaan.

"Selain itu, para siswa juga harus menjadi generasi yang memiliki adab dengan menghormati guru dan orangtua serta menyayangai sesama teman," ujarnya.

Gembira, Pelajar SD Sambut Kedatangan Babinsa Lubuk Pakam



Para pelajar Sekolah Dasar tampak gembira dengan kehadiran Personil Babinsa 06/LP, Kodim DS, Kopral Dua Dasman diruangan kelas mereka.

Kopda Dasman mengucapkan selamat dan menanyakan kabar kepada para pelajar, yang kemudian di jawab sehat, Pak Tentara.

Kehadiran Kopda Dasman, ini dalam rangka memberikan wawasan kebangsaan kepada para pelajar.

Terutama tentang pemahaman pancasila dan cinta tanah air untuk generasi penerus bangsa yang lebih baik serta menekankan tetap menjaga kesehatan. 

Pelajar SMKN1 Dolok Masihul Dibekali Wasbang Oleh Sertu Andamai

 


Para pelajar SMKN 1 Dolok Masihul mendapat pengarahan dan pembinaan dari Personil Babinsa Koramil-16/DMS, Kodim DS, Sersan Satu (Sertu) Andamai Triono.

Kegiatan yang berlangsung dikawasan halaman SMKN 1 Dolok Masihul, ini memberikan pengarahan tentang cinta tanah air.

“Marilah kita isi kemerdekaan dengan meningkatkan kwalitas SDM, bermutu dan bersinerjis,” ucapnya.

Selain itu para generasi muda harus mampu menciptakan karya, artinya kedepan harus mampu berkiprah dalam mengisi pembangunan.

Begitu juga, dalam menerima informasi harus lebih teliti sehingga tidak terjebak dalam informasi hoaks (informasi yang belum pasti kebenarannya).

Bersama Pj Gubsu dan Pangdam 1/BB, Dandim DS Sambut Kunker KASAD di Sumut



Bersama Pj Gubernur Sumatera Utara, Hasanuddin dan Pangdam 1/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan, Dandim 0204/Deli Serdan, Letkol Czi Yoga Febrianto menyambut kunjungan kerja (kunker) Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. beserta rombongan di Bandara Kualanamu, Senin (12/02/24) .

Turut mendampingi Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc dalam kunjungan ke Sumatera Utara diantaranya Asintel Kasad, Mayor Jenderal TNI Dr. Drs. Arief Jaka Tandang Gandapraja, Asops Kasad, Mayjen TNI Dian Sundiana, Aster Kasad, Mayjen TNI Joko Hadi Susilo, Kadispenad Kasad, Brigjen TNI Kristomei Sianturi, Koorsmin Kasad, Kolonel Inf Nashrul Fathurrohman, Spri Kasad, Mayor Inf Ade Kurniawan, Adc Kasad, Serda Joshua Siringoringo.

Sementara unsur Forkopimda Sumatera Utara dan Deli Serdang turut menyambut kedatangan Kasad TNI, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak diantaranya Kapolda Sumut, Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli I/BB, Kabinda Sumut, Kaotmilti I Medan, Ketua DPRD Sumut, Kajati Sumut, Dankosek I Medan, Danlanud Soewondo Medan, Danlantamal I/Belawan, Danwing III Kopasgat, Asrendam I/BB, Asintel Kasdam I/BB, Asops Kasdam I/BB, Aspers Kasdam I/BB, Aslog Kasdam I/BB, Aster Kasdam I/BB, Kapolresta Deli Serdang, Kajari Deli Serdang, Kepala PN Deli Serdang dan Kepala DPRD Deli Serdang.

Sesaat turun dari Pesawat Udara Citilink QG905 yang menerbangkannya dari Jakarta sesampainya di Bandara Kualanamu, PJ Gubernur Sumatera Utara, Hasanuddin langsung menggalungkan bunga dan memakaikan kain khas Melayu, yaitu Sampin dan Tengkuluk. Bahkan Bupati Deli Serdang, HM Ali Yusuf Siregar juga turut menggabungkan kalung kepada Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Setelah dipasangkan kain Sampin dan Tengkuluk, Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menyalami para pimpinan Forkopimda dan pejabat yang telah menyambut kedatangan mantan Pangkostrad tersebut.

Setelah beristirahat di VIP Room Bandara Kualanamu KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak langsung menuju Medan. 

Dandim 0204 DS Sambut Kasad di Bandara Kualanamu

KASAD Tiba di Bandara Kualanamu Senin 12/2/2024

Dandim 0204 DS Letkol CZI Yoga Febrianto SH MSI sambut kedatangan Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. beserta rombongan di Bandara Kualanamu, 

Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. beserta rombongan mendarat di Bandara Kualanamu dari Banda Aceh dengan menggunakan Pesawat Udara Citilink QG905, selanjutnya istirahat di VIP room.

Tampak dalam penyambutan, PJ Gubernur Sumut, Pangdam I BB, Kapolda Sumut, Danlanud Suwondo, Danlantamal I Belawan, Kajati Sumut, Kapolresta Deliserdang, Bupati Deliserdang serta para pejabat lainnya.

Tampak mendampingi Kasad, Mayor Jenderal TNI Dr. Drs. Arief Jaka Tandang Gandapraja, M.C.S., M.A.P. selaku Asintel Kasad, Mayjen TNI Dian Sundiana, S.E., M.M. Asops Kasad, Mayjen TNI Joko Hadi Susilo, S.I.P Aster Kasad, Brigjen TNI Kristomei Sianturi S.Sos., M.Si, Kadispenad  Kasad dan Kolonel Inf Nashrul Fathurrohman  Koorsmin Kasad.

Setelah menerima penyambutan dan berbincang sejenak KASAD dan rombongan bertolak ke Medan.

Dandim 0204/DS Dampingi Pangdam I/BB Sambut Kasad d

Kasad disambut acara adat Melayu Deli saat tiba di KNIA.MedanEkspress | Deliserdang - Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, mendampingi Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan dalam acara penyambutan kedatangan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, MSC, di Kualanamu Internasional Airport (KNIA), Deliserdang, Senin sore (12/2/2024) pukul 16.00 Wib.

Kasad beserta rombongan tiba di KNIA setelah terbang dari Bandara Aceh dengan pesawat Citilink QG905.
 
Para pejabat TNI-Polri dan Pemerintahan menyambut kehadiran Kasad di KNIA.Di KNIA, kehadiran Kasad langsung disambut acara adat Melayu dengan dikenakan Tanjak Melayu Deli oleh Pj Gubernur Sumut, Dr Hassanudin didampingi Bupati Deliserdang, HM Ali Yusuf Siregar. 

Setelah istirahat sejenak di VIP Room, Kasad beserta rombongan bergerak menuju Kota Medan dengan jalan darat. 

Turut mendampingi Kasad dalam kunjungan kerja ke Kodam I/BB ini, antara lain Asintel Kasad, Mayjen TNI Dr Drs Arief Jaka Tandang Gandapraja, MCS, MAP, Asops Kasad, Mayjen TNI Dian Sundiana, SE, MM, Aster Kasad, Mayjen TNI Joko Hadi Susilo, SIP, Kadispenad, Brigjen TNI Kristomei Sianturi, SSos, MSi, Koorsmin Kasad, Kolonel Inf Nashrul Kurniawan, Spri Kasad, Mayor Inf Ade Kurniawan, dan ADC Kasad, Serda Joshua Siringoringo. 
 
Dandim 0204/DS bersama Kapolresta DS ikut menyambut kedatangan Kasad di KNIA.Sedangan pejabat TNI-Polri dan Pemerintah yang menyambut Kasad, antara lain Kapolda Sumut, Kajati Sumut, Danlantamal I Belawan, Dankosek I Medan, Kabinda Sumut, Kaotmilti I Medan, Wakil Ketua DPRD Sumut, Kasdam I/BB, Danrem 022/PT, Danrindam I/BB, Danlanud Soewondo, Danwing III Kopasgat, para PJU Kodam I/BB serta unsur Forkopimda Deliserdang lainnya.


Babinsa Peduli Kesulitan Rakyat di Pantai Cermin

Babinsa Peduli Kesulitan Rakyat di Pantai Cermin.
Babinsa Koramil 0204-08/Pantai Cermin, Serda A Jailani melaksanakan kegiatan "Simpati" di Desa Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, 
Dalam kegiatan ini, Serda A Jailani memberikan bantuan sembako kepada seorang warga yang mengalami kesulitan ekonomi di Desa Pantai Cermin Kanan.

"Bantuan sembako ini sebagai wujud TNI Peduli Rakyat Susah, dan mudah-mudahan bantuan seperti bisa terus kami lakukan kepada setiap rakyat yang mengalami kesulitan ekonomi," ucap Serda A Jailani.

Diutarakannya, bantuan sembako yang diberikan diperoleh dari bantuan satuan ditambah gaji yang disisihkan setiap bulannya.

Karena itu, Serda A Jailani berharap bantuan yang diberikan tidak dipandang dari nilainya, melainkan sebagai ketulusan dan kepedulian untuk membantu rakyat yang kesulitan.