Untuk mewujudkan umat bermartabat dan religius, Komandan Kodim (Dandim) 0204/DS Letkol Inf Alex Sandri diwakili Kapten Inf Slamet menghadiri acara ukhuwah bersama Bupati Serdang Bedagai, H Dharma Wijaya,
Acara dilaksanakan di Aula Sultan Serdang Kantor Bupati Serdang Bedagai di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai.
Dalam sambutannya, Bupati Sergai H Dharma Wijaya mengatakan, atas nama Pemkab Sergai mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya acara.
Bupati berharap kegiatan ini dapat dijadikan momentum dan wadah silaturahmi untuk meningkatkan kebersamaan antara Pemkab Sergai, alim ulama, tokoh agama dan masyarakat.
"Kami juga berharap acara ini dapat dijadikan ajang untuk meningkatkan ukhuwah islamiah dan batiniah antara sesama umat islam Sergai," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Bupati juga mengucapkan rasa syukurnya berkat nikmat Allah SWT ktelah merayakan idul Fitri 1445 H. Hari besar yang membawa kita kepada kesejatian diri.
"Kegiatan ini merupakan peluang bagi kita untuk saling bertatap muka dan melepaskan segala kerinduan serta saling memberi kemanfaatan dan berbekal spiritualitas ramadhan yang kita jalani mari kita jadikan kegiatan ini untuk menguatkan niat untuk menebar kasih sayang," ujar Bupati.
Hadir dalam kesempatan itu Bupati Sergai H.Darma Wijaya SE, Ketua Muhammadiyah Sumut Prof.Dr.H.Hasyimsah Nasution,MA, Ketua MUI sergai H.Haspul Huznain, Dandim 0204/DS diwakili Kapten Inf Slamet, Kapolres Sergai,Para Anggota MUI kecamatan, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat.