Dandim 0204 DS Saat menghadiri Rakor Percepatan Penurunan Stunting di Aula Kantor Bupati Deliserdang. Senin 27/5/2024
Dandim 0204 DS Letkol Inf Alex Sandri menghadiri Rapat Kordinasi (Rakor) Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Deliserdang Secara Zoom Meeting di Aula Cendana lantai II. Desa Tanjung Garbus I Kec Lubukpakam, Senin 27/5/2024.Dandim 0204 DS Hadiri Rakor Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Deliserdang Secara Zoom Meeting
Silaturahim ke Warga Talun Kenas, Babinsa Kodim 0204/DS Harap Warga Jaga Kerukunan
Babinsa Koramil 20/TK Kodim 0204/DS Pelda Supriadi berharap warga selalu menjaga hubungan kerukunan bertetangga.
Harapan itu disampaikannya saat melakukan kunjungan silaturahmi ke Talun Kenas, Kabupaten Deliserdang,
Menurutnya, kerukunan dalam bertetangga merupakan faktor penting untuk menjaga keutuhan bangsa dan negara.
"Untuk itu jangan membeda-bedakan tetangga dalam menjalin pergaulan. Kita semua sama dan terikat kuat dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika. Meskipun kita berbeda-beda, tapi kita tetap satu dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ujarnya.
Komsos ke SMP Pembangunan Perbaungan, Ini Pesan-pesan Babinsa Kodim 0204/DS ke Siswa
Sebagai wujud kepedulian kepada generasi muda, Babinsa Koramil 07/PB Kodim 0204/DS melakukan kunjungan ke SMP Pembangunan Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai,
Dalam kesempatan itu, Babinsa memberikan pemahaman tentang Wawasan Kebangsaan kepada para siswa, sehingga mereka akan tumbuh menjadi generasi cinta tanah air dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Menurutnya, Wawasan Kebangsaan adalah cara pandang dan tingkah laku kita sesuai falsafah hidup bangsa Indonesia.
Salah satunya adalah cara kita bergaul dengan tetangga, teman dan lingkungan sekolah.
"Dalam pergaulan sehari-hari, jangan pernah kita membeda-bedakan teman atau orang-orang di sekitar kita berdasarkan suku, agama, ras dan antar golongan. Kita semua terikat kuat dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika, meski berbeda-beda tapi tetap bersatu," ujarnya.
Kegiatan ini, lanjutnya sebagai upaya Babinsa dalam memupuk serta membentuk karakter anak didik agar memiliki jiwa nasionalisme, kepekaan dan kepedulian terhadap keutuhan bangsa serta cinta tanah air yang bersumber dari Pancasila dan UUD 45.
Mulai Luntur, Babinsa Kodim 0204/DS Berikan Pemahaman tentang Pancasila ke Siswa
Pemahaman generasi muda tentang Pancasila sudah mulai luntur, akibat tergerus kebudayaan asing yang gencar di media sosial. Hal itu menjadi keprihatinan.
Untuk itulah, para Babinsa jajaran Kodim 0204/DS tak pernah berhenti untuk menanamkan pemhamanan tentang Pancasila kepada para siswa.
Seperti yang dilakukan Serda Surya Edi. Personel Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS itu melakukan komunikasi sosial (komsos) ke para pelajar di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,
Di hadapan para siswa, Serda Surya Edi memaparkan tentang makna dari kandungan Pancasila. Menurutnya, Pancasila merupakan dasar negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia.
"Nilai-nilai yang terkandung dalam butir-butir Pancasila dilahirkan dari pemikiran yang matang oleh para pendiri Bangsa Indonesia dan digali dari nilai-nilai budaya yang selama ini menjadi pandangan hidup seluruh bangsa Indonesia," ujarnya.
Sehingga, lanjut Serda Surya Edi, walaupun bangsa Indonesia terdiri dari berbagai suku, agama dan golongan, namun semuanya mampu disatukan oleh Pancasila.
"Untuk itu, para siswa harus benar-benar memahami nilai-nilai yang terkandung dalam butir-butir Pancasila dan menjadikannya sebagai pegangan dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara," ujarnya.
Koramil Tiga Juhar Giat Wasbang Pada Pelajar Bintang Rabani
" Pembelajaran ini dilakukan supaya setiap Siswa Siswi tetap memiliki jiwa persatuan dan kesatuan,rasa persaudaraan antara satu dengan yang lain walaupun penuh dengan perbedaan sesuai semboyan Bineka tunggal Ika dan juga tetap menjaga keutuhan Negara Republik Indonesia," ucap Serka Sunar.