Danrem 022/PT Resmi Tutup TMMD Ke-120 Kodim 0209/LB.

Pematang Siantar – Komandan Korem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu S.E., memimpin Upacara Penutupan TMMD ke-120 tahun 2024 di Wilayah Kodim 0209/Labuhan Batu, bertindak sebagai Komandan upacara Dandim 0209/Labuhan Batu Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro S.I.P., bertempat di Desa Selat Beting, Kec. Panai Tengah, Kab. Labuhanbatu. Jumat (07/06/2024
Dalam amanatnya Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan yang di bacakan oleh Danrem 022/PT mengatakan Pelaksanaan kegiatan TMMD yang sudah berlangsung selama satu bulan, yang dilaksanakan oleh enam satgas di seluruh jajaran Kodam I/BB. Diawali dengan kegiatan Pra TMMD yakni bersatu padunya semua komponen bangsa yang terkoordinasi dan terkoordinir, yang dilaksanakan secara bahu-membahu dan gotong-royong. Ini merupakan upaya kita bersama dalam melestarikan warisan budaya para pendahulu kita. Sejalan dengan tema TMMD kali ini “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”.
TMMD ke-120 ini di samping melaksanakan pembangunan fisik dan non fisik juga melaksanakan pembangunan dengan sasaran tambahan berupa program unggulan kasad meliputi : TNI manunggal air, Pembangunan RTLH, Program penurunan stunting, Penanaman pohon dan mangrove serta program ketahanan pangan. Selain itu, kerja sama TNI AD dengan kementerian pertanian yang sedang berlangsung yaitu optimasi lahan pertanian dan pompanisasi.”Ujar Pangdam.
Diakhir kegiatan di lanjutkan acara Pembagian Sembako, Peninjauan Sunat massal, Peninjauan Pengobatan massal, Peninjauan Pencegahan Stunting dan Menyaksikan Demonstrasi Tarian Anak SMA Kecamatan Panai Tengah.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Plt Bupati Labuhanbatu,Danbrigif 7/RR, Kasiter Korem 022/PT, Danyonif 126 /KC, Kapenrem 022/PT, Para OPD pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Para perwira staf dan Danramil Jajaran Kodim 0209/LB, Kapolsek Panai Tengah, Kadis Tenaga Kerja Kabupaten Labuhanbatu, Kaban BPBD Labuhanbatu, Camat Panai Tengah dan Pj Kades Desa Selat.

Babinsa Koramil 0204-20/TK Monitoring Distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim di Desa Lau Rakit



 Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Kodim 0204/Deli Serdang, Serda Zulfikar Harahap melakukan monitoring kegiatan distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim di Desa Lau Rakit, STM Hilir, Deli Serdang, 

Distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim Tahap I periode Januari, Februari dan Maret Tahun 2024 untuk 15 Kepala Keluarga Desa Lau Rakit itu, juga dipantau aparat pemerintahan Kecamatan STM Hilir, Kades Lau Rakit, BPD Lau Rakit, serta Bhabinkamtibmas Polsek Talun Kenas.


Bantuan sebesar Rp300 ribu per bulan per KK tersebut, diberikan kepada warga yang identitasnya sudah diverifikasi di tingkat kecamatan hingga desa.

“Monitoring yang kita lakukan ini, selain untuk memastikan bantuan sampai kepada Kelompok Penerima Manfaat (KPM), juga untuk menjamin kegiatannya berjalan aman dan lancar,” ucap Serda Zulfikar Harahap.

Sementara, Kasi PMD Kecamatan STM Hilir, Andi Sembiring menjelaskan, BLT Kemiskinan Ekstrim ini diberikan kepada warga yang sudah diverifikasi oleh perangkat desa dan layak menerima bantuan.

“Mereka yang masuk daftar penerima BLT Kemiskinan Ekstrim ini, di antaranya Lansia, dan yang memiliki riwayat penyakit menahun,” jelasnya.

BLT sebesar Rp900 ribu per KK yang disalurkan oleh Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi ini dimaksudkan untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrim di wilayah desa, khususnya di Desa Lau Rakit, STM Hilir.

“Karenanya, mohon bantuan ini dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dasar hidup. Seperti membeli sembako, tapi bukan beli yang lainnya yang bukan kebutuhan dasar,” ungkapnya.

Hadir di acara, Kades Lau Rakit Jasa Sitepu, Bhabinkamtibmas Aiptu Ringkon Manik, Ketua BPD, Riswandi Sitepu, serta para Kadus dan perangkat desa. 

Babinsa Koramil 0204-20/TK Monitoring Distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim di Desa Lau Rakit



 Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Kodim 0204/Deli Serdang, Serda Zulfikar Harahap melakukan monitoring kegiatan distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim di Desa Lau Rakit, STM Hilir, Deli Serdang, Rabu (5/6/2024).

Distribusi BLT Kemiskinan Ekstrim Tahap I periode Januari, Februari dan Maret Tahun 2024 untuk 15 Kepala Keluarga Desa Lau Rakit itu, juga dipantau aparat pemerintahan Kecamatan STM Hilir, Kades Lau Rakit, BPD Lau Rakit, serta Bhabinkamtibmas Polsek Talun Kenas.

Bantuan sebesar Rp300 ribu per bulan per KK tersebut, diberikan kepada warga yang identitasnya sudah diverifikasi di tingkat kecamatan hingga desa.

“Monitoring yang kita lakukan ini, selain untuk memastikan bantuan sampai kepada Kelompok Penerima Manfaat (KPM), juga untuk menjamin kegiatannya berjalan aman dan lancar,” ucap Serda Zulfikar Harahap.

Sementara, Kasi PMD Kecamatan STM Hilir, Andi Sembiring menjelaskan, BLT Kemiskinan Ekstrim ini diberikan kepada warga yang sudah diverifikasi oleh perangkat desa dan layak menerima bantuan.

“Mereka yang masuk daftar penerima BLT Kemiskinan Ekstrim ini, di antaranya Lansia, dan yang memiliki riwayat penyakit menahun,” jelasnya.

BLT sebesar Rp900 ribu per KK yang disalurkan oleh Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi ini dimaksudkan untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrim di wilayah desa, khususnya di Desa Lau Rakit, STM Hilir.

“Karenanya, mohon bantuan ini dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dasar hidup. Seperti membeli sembako, tapi bukan beli yang lainnya yang bukan kebutuhan dasar,” ungkapnya.

Hadir di acara, Kades Lau Rakit Jasa Sitepu, Bhabinkamtibmas Aiptu Ringkon Manik, Ketua BPD, Riswandi Sitepu, serta para Kadus dan perangkat desa. (LM- 025)

Babinsa Koramil 0204-17/Ktr Ajak Warga Desa Gudang Garam Cegah Narkoba



Babinsa Koramil 0204-17/Kotarih, Kodim 0204/Deli Serdang, Koptu Edi Susanto mengajak warga Desa Gudang Garam, Kecamatan Bintang Bayu, Sergai, untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan sekitarnya dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

Hal ini disampaikan Koptu Edi Susanto saat melaksanakan komsos Bersinar (Bersih-Bersih Narkoba) dengan warga di salah satu warung di desa setempat,

Dalam komsos itu, Koptu Edi Susanto menerangkan bahwa memerangi peredaran gelap narkoba akan lebih maksimal jika warga juga ikut berperan aktif.

“Jika warga ikut bekerjasama dengan kami aparat kemananan ini, maka peredaran narkoba pasti bisa diatasi. Itu rumusnya,” jelas Koptu Edi Susanto.

Peran aktif warga, bisa dengan memberikan informasi kepada Babinsa, atau Bhabinkamtibmas maupun perangkat desa, sehingga bisa ditindaklanjuti untuk dilakukan pengamanan.

“Mohon kepada warga untuk tidak main hakim sendiri, tapi libatkan Babinsa, Bhabinkamtibmas atau perangkat desa agar penanganannya tidak menyebabkan kerugian bagi warga sendiri,” urai Koptu Edi Susanto.

Di kesempatan yang sama, Koptu Edi Susanto juga meminta warga untuk membangun kebersamaan dalam kegiatan gotong royong menjaga lingkungan sekitarnya.

Seperti membersihkan saluran drainase guna mencegah banjir genangan saat hujan, atau bahaya penyebaran jentik nyamuk yang menyebabkan penyakit demam berdarah. 

Demi Kelancaran dan Tepat Sasaran, Babinsa Kodim 0204/DS Lakukan Pendampingan Pembagian BLT di Bandar Khalifah

 Demi kelancaran dan tepat sasaran pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Bandar Khalifah, Kamis (6/6/2024), Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS Serda M Yansahadi melakukan pendampingan.

Kegiatan pendampingan dilakukan di Aula Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai. Pembagian BLT dilakukan tahap 1 sampai VI untuk bulan Januari hingga Juni 2024 sebesar Rp 300.000/bulan. Sehingga para penerima memperoleh Rp 1.800.000 per KK.

Untuk Desa Bandar Tengah, warga miskin yang berhak menerima BLT sebanyak 94 kepala keluarga. Hadir dalam pembagian tersebut Kades Bandar tengah di wakili Sekdes, Babinkamtibmas Desa Bandar Tengah (Aiptu japaruddin Ritonga),  Babinsa Bandar Tengah (Serda M Yansahadi), Babinpotmar (Serda Iriyadi) dan Kepala Dusun se Desa Bandar tengah.

Dalam arahannya Serda M Yansahadi mengharapkan warga untuk menggunakan bantuan dari pemerintah tersebut untuk hal-hal yang bermanfaat. Sehingga tujuan pemerintah membagikan BLT dapat mencapai sasaran yaitu membantu perekonomian warga kurang mampu.

"Mari kita pergunakan BLT dari pemerintah ini untuk hal-hal yang bermanfaat, sehingga tujuannya dapat tercapai," ujarnya.

Serda M. Yansahadi juga mengimbau warga untuk selalu menjaga kesehatan dengan rajin berolahraga, menjaga kebersihan lingkungan.

Tagana Musim Hujan, Babinsa Koramil 0204-08/PC Pimpin Warga Serbu Drainase

Tagana Musim Hujan, Babinsa Koramil 0204-08/PC Pimpin Warga Serbu Drainase.

Babinsa Koramil 0204-08/Pantai Cermin, Kodim 0204/Deli Serdang, Serma Sumeh memimpin warga membersihkan saluran drainase di Desa Pantai Cermin, Kecamatan Pantai Cermin, Serdang Bedagai, 

"Serbuan ini untuk membersihkan aliran drainase dari sampah dan endapan lumpur, sehingga tidak menyebabkan luapan air saat hujan terjadi," terang Serma Sumeh.

Kegiatan membersihkan saluran drainase ini, diakui Serma Sumeh sebagai langkah Tanggap Bencana (Tagana) menghadapi musim hujan di wilayah Desa Pantai Cermin. 

Selain itu, kegiatan ini juga penting untuk membangun kebersamaan dan kekompakan di antara warga dalam rangka menjaga lingkungan di sekitarnya.

Diutarakan Serma Sumeh, membersihkan saluran drainase seperti ini, juga memberikan manfaat lain terutama di bidang kesehatan. 
 
Tagana Musim Hujan, Babinsa Koramil 0204-08/PC Pimpin Warga Serbu Drainase.Di mana, saluran drainase yang kotor dan kumuh, akan memberikan efek negatif tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga kepada manusia yang ada di sekitarnya.

"Drainase yang buruk bisa menurunkan derajat kesehatan warga masyarakat di sekitarnya. Seperti demam berdarah dan sebagainya. Karena itu, penting untuk menjadi perhatian bersama dalam menjaga kondisi drainase dengan rutin melakukan gotong royong pembersihan," terangnya. 

Di kesempatan yang sama, Serma Sumeh juga mendorong warga untuk mengaktifkan kembali sistem Poskamling maupun ronda malam. Hal ini berguna untuk memberi jaminan keamanan dan keselamatan bagi warga dari berbagai potensi bencana.


Cegah Banjir, Babinsa Koramil 0204-04/SBB Terjun ke Sungai Evakuasi Batu

Cegah Banjir, Babinsa Koramil 0204-04/SBB Terjun ke Sungai Evakuasi Batu.

Babinsa Koramil 0204-04/Sibiru-Biru, Kodim 0204/Deli Serdang, Serma Sumarlis terjun ke sungai dengan kondisi masih memakai baju loreng kebanggaan TNI,

Hal itu dilakukan Serma Sumarlis bukan tanpa alasan. Ia ingin membantu warga yang tengah mengevakuasi batu di alur sungai di Desa Biru-Biru, Kecamatan Sibiru-Biru, Deli Serdang.

"Tadi saya membantu mengevakuasi batu di alur sungai. Tujuannya agar aliran air menjadi lebih lancar, sehingga tidak meluap atau membanjiri daerah sekitar saat hujan deras di daerah hulu," terangnya.
 
Cegah Banjir, Babinsa Koramil 0204-04/SBB Terjun ke Sungai Evakuasi Batu.Kegiatan mengevakuasi batu di alur sungai tersebut, dilakukan Serma Sumarlis sebagai bentuk kepedulian seorang Babinsa terhadap wilayah desa binaan. 

Di samping itu, kegiatan ini juga bagian dari pelaksanaan Serbuan Teritorial Koramil 0204-04/SBB dalam rangka Kamis Tagana (Tanggap Bencana) di wilayah desa binaan.

"Sambil membantu warga, saya juga melakukan komsos agar warga semakin merasa nyaman dengan kehadiran Babinsa di desanya, sehingga tercipta Kemanunggalan TNI-Rakyat yang kian kokoh ke depannya," pungkas Serma Sumarlis.