Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Monitoring Pasar Murah di Wilayah Binaan

Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Monitoring Pasar Murah di Wilayah Binaan

peltu selamet hariadi Laksanakan Pemantauan pasar murah


kodim0606kotabogor.com – Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Kodim 0606/Kota Bogor peltu selamet hariadi Laksanakan Pemantauan pasar murah bertempat di halaman kelurahan kedunghalang Kec Bogor Utara Kota Bogor, Kamis (13/6/2024)



Keberadaan Babinsa dan Juga Bhabinkamtibmas selain mendampingi dan monitoring pagelaran pasar murah juga menjaga ketertiban masyarakat saat menunggu antrian untuk membeli sembako di lokasi.

Perlu diketahui Pasar murah ini di selenggarakan oleh Dinas koprasi usaha kecil menengah perdagangan dan perindustrian kota Bogor berkerja sama dengan GS the freh boxies tajur sebagai penyedia barang dagangan dengan harga terjangkau oleh warga

Adapun Pasar murah tersebut menjual kebutuhan bahan pokok seperti Telur, Beras, Gula Pasir, minyak goreng, daging dan Bahan pokok lainya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Babinsa, Babinmas, Kasi ekbang kecamatan, Lurah Beserta staf dan Warga mayarakat 

(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)

Babinsa Monitoring Perbaikan PTP di Kelurahan Ciparigi



kodim0606kotabogor.com – Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Kodim 0606/Kota Bogor Serka Widodo melaksanakan giat memantau pelaksanaan perbaikan rutin TPT (Tembok Penahan Tanah) dari Dinas PUPR Kota Bogor Bertempat di Rt 04/09 kampung mandala kel : Ciparigi Bogor Utara Kota Bogor, Kamis (13/6/2024)



Babinsa Mengatakan, "Perawatan Rutin ini dilaksanakan untuk menindak lanjuti  pasca kejadian longsor tebingan tanah longsor di daerah tersebut, dikhawatirkan jika hujan yang sangat deras sering terjadi longsor", Kata Babinsa.

Dan Juga Monitoring ini dilakukan dalam rangka meminimalisir tindak penyalahgunaan anggaran yang tidak pada peruntukannya. Sehingga pembangunan sarana umum di wilayah Kelurahan Ciparigii dapat maksimal dan sesuai pada peruntukannya.

" Segera laporkan apabila menemukan hal yang mencurigakan dalam penyalahgunaan uang negara dalam hal ini Segera Laporkan. dan Hal hal yang Menonjol , Kami akan tindaklanjuti segala bentuk laporan penyimpangan anggaran yang tidak sesuai pada peruntukannya yakni kesejahteraan masyarakat,” kata Babinsa



(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)

Peringati HUT Kodam I/BB dan Korem 022/PT, Danrem 022/PT Pimpin Ziarah

Pematangsiantar - Dalam menyambut HUT Kodam I/Bukit Barisan ke- 74 dan Korem 022/Pantai Timur ke-62, Komandan Korem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu S.E., memimpin Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Nagur di Kota Pematangsiantar , Kamis (13/06/2024).
“Ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari ulang tahun Kodam yang ke-74 dan Korem yang ke-62 seluruh puncak acaranya nantinya akan dilaksanakan syukuran di Makorem.
Pada kesempatan tersebut Danrem 022/PT menyampaikan bahwa melalui moment HUT Kodam I/BB dan Korem 022/PT bisa membangkitkan semangat kita untuk melanjutkan pengabdian kita kepada bangsa dan negara. Lebih lanjut Danrem menambahkan jauhi segala pelanggaran terutama narkoba karena akan merugikan diri sendiri, keluarga dan Satuanmu”Ujar Danrem.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 022/PT, Dandodikjur Rindam I/BB, Dandim 0207/SML, Para Kasi Korem 022/PT, Para Kasatdisjan Rem 022/PT, Perwira, Bintara, Tamtama, PNS dan Persit Jajaran Korem 022/PT.

Cek Harga Jelang Idul Adha, Dandim 0204/DS Dampingi Pj Bupati Deliserdang Sidak Pasar Induk MMTC

 Untuk mengecek harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H, Komandan Kodim 0204/DS Letkol Inf Alex Sandri, S Hub.Int, M.H.I bersama Pj Bupati Deliserdang Ir Wiriya Al Rahman melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Induk MMTC Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang, Rabu (12/9/2024).

Dandim bersama rombongan Pj Bupati tiba di lokasi pasar MMTC pada pukul 7.30 wib sampai pukul 8.45 wib setelah melihat lihat kondisi pasar dan mengecek sejumlah bahan pangan daging hingga sayuran. 

Pj Bupati juga berbincang dengan sejumlah pedagang berkait harga hingga pasokan barang dagangan saat ini. Pj Bupati mengakui ada kenaikan beberapa bahan pangan, namun untuk ketersediaan pasokan masih normal saat ini.

Untuk harga beberapa bahan bumbu dapur seperti bawang merah Rp42.000 /kg normal Rp 30 ribuan, bawang putih Rp 38.000/kg normal Rp 30 ribuan, Bawang Bombay 45.000/kg, Cabe merah 60.000/kg harga normal Rp 28 ribuan, Cabe rawit Rp 30.000/kg normal harga 25.000/kg dan Cabe hijau 28/kg.

Untuk Sayuran, Sawi putih Rp 6000/kg, Sawi manis 8000/kg, sawi pahit 8000/kg, timun 11000/kg, Wortel 6000/kg, Kol 8.500/kg, Tauge 9000/kg, 

Terong biru 7000/kg, rimbang 16000/kg, Tomat buah 7000/kg, Kentang besar 15.000/kg, Kentang kecil 10.000/kg, Ubi bolu goreng 7.500/kg, Ubi Cilembu besar 7000/kg, Keladi 10.000/kg, Brokoli/bungakol 12.000/kg, Buncis 6000/kg, Gambas 12.000/kg, Pare 13000/kg,Terong bulat 14000/kg,Jagung kupas 6000/kg, Melinjo 20.000/kg.

Sedangkan harga beras jenis premium Rp 12 ribu sampai Rp 15 ribu/kg, minyak goreng curah Rp 15 ribu/kg, gula pasir bertahan mahal diharga Rp 17 ribuan perkilogram, telur ayam eropa kecil Rp 1700, daging ayam bulu Rp 30 ribu/kg, daging sapi Rp 125-130 ribu perkilo.

Mayor Ckm dr. Ivan lakukan Pengobatan Gratis

Pematangsiantar – Rumah Sakit Tentara (RST) Pematangsiantar menggelar bakti sosial (Baksos) pengobatan & Pemeriksaan gratis kepada Anggota Jemaat Lanjut Usia (Lansia) di GKI Sumut Pematang Siantar,Rabu (12/06/2024)
Sejak kepemimpinan Mayor Ckm dr. Ivan Paulus Gunata, Sp.Kj., MARS., Rumah Sakit Tentara (RST) Pematangsiantar lebih baik pelayanannya, mengutamakan sosial kemasyarakatan dalam pengobatan. Sehingga banyak Masyarakat berduyun - duyun berobat ke RST Pematangsiantar.
Terdapat banyak perbaikan dalam pelayanan, komunikasi, dan kepedulian dari Staff RS terhadap pasien dan keluarganya, sehingga kepercayaan masyarakat juga semakin meningkat.
Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Tentara Pematang Siantar Mayor Ckm dr. Ivan Paulus Gunata, Sp.Kj. MARS., mengatakan Kegiatan Baksos yang rutin di lakukan oleh RST Pematangsiantar untuk mengetahui tentang kesehatan para Jamaat Lansia yang dihadiri oleh Dokter umum, Perawat petugas laboratorium sederhana, serta farmasi dan Personel RST Pematangsiantar.

Kolaborasi Danramil 0204-19/BP, Forkopimca dan RSUD Bangun Purba Donorkan Darah Membantu Sesama

Kolaborasi Danramil 0204-19/BP, Forkopimca dan RSUD Bangun Purba Donorkan Darah Membantu Sesama.

Danramil 0204-19/BP, Kapten Inf Warsito bersama Forkopimca dan RSUD Bangun Purba melakukan donor darah untuk membantu sesama yang membutuhkan, Selasa (11/6/2024).

Bakti sosial ini merupakan kegiatan rutinitas tiga bulan sekali yang dilakukan personil Koramil 0204-19/BP bersama unsur Forkopimca, RSUD Bangun Purba, dan elemen masyarakat setempat. 

"Kegiatan ini tidak hanya untuk membantu sesama, tetapi juga sebagai usaha nyata kita untuk menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkan darah," ucap Kapten Warsito di sela kegiatan di Aula RSUD Bangun Purba, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deli Serdang.
 
Kolaborasi Danramil 0204-19/BP, Forkopimca dan RSUD Bangun Purba Donorkan Darah Membantu Sesama.Bakti sosial yang dikerjasamakan dengan PMI Deli Serdang itu, diharapkan bisa lebih menyebar ke berbagai instansi lainnya, termasuk menjadi gaya hidup baru di masyarakat luas. 

"Donor darah adalah salah satu aktivitas yang banyak memberikan manfaat, tidak hanya pada diri sendiri, tetapi juga kepada seluruh orang," ungkap Kapten Warsito.

Beberapa manfaat donor darah yang sudah teruji secara medis, di antaranya 
membantu menurunkan berat badan, membantu membakar kalori, membantu melancarkan aliran darah, mengurangi kadar kolesterol, serta mencegah risiko penyakit jantung.
 
Kolaborasi Danramil 0204-19/BP, Forkopimca dan RSUD Bangun Purba Donorkan Darah Membantu Sesama."Melalui kegiatan ini, kita mengajak segenap elemen bangsa untuk ikut mendonorkan darah, minimal tiga bulan sekali untuk pria, dan empat bulan sekali untuk wanita. Karena donor darah secara rutin, benar-benar memberikan banyak manfaat," pungkas Kapten Warsito.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 Wib pagi berlangsung aman dan lancar, dengan peserta yang berhasil mendonorkan darah diberikan souvenir.

Terlihat di antara belasan warga masyarakat yang mendonorkan darah, ada Camat Bangun Purba, Gontar Syahputra Panjaitan, SSTP, MM, Kapolsek Bangun Purba, AKP Erwin, Direktur RSUD Bangun Purba, dr Aguswan, KUPT RSUD Bangun Purba, anggota Koramil 0204-19/BP dan Polsek Bangun Purba, serta karyawan RSUD Bangun Purba. 


Jaga Stabilitas Jelang Idul Adha, Kasdim 0204/DS Bersama Forkopimda Sidak ke Pasar Tradisional

Jaga Stabilitas Jelang Idul Adha, Kasdim 0204/DS Bersama Forkopimda Sidak ke Pasar Tradisional.

Kasdim 0204/Deli Serdang, Mayor Czi TM Panjaitan, SH, ikut melakukan sidak ke sejumlah pasar tradisional bersama unsur Forkopimda Deli Serdang, Selasa (11/6/2024).

Sidak dalam rangka menjaga stabilisasi harga bahan pangan pokok menjelang Idul Adha 1445 H/2024 di Kota Lubuk Pakam, dilakukan ke Pasar Tradisional Bakaran Batu, Jl KH Arsyad Thalib Lubis, Desa Bakaran Batu, Kecamatan Lubuk Pakam. 
 
Jaga Stabilitas Jelang Idul Adha, Kasdim 0204/DS Bersama Forkopimda Sidak ke Pasar Tradisional.Mayor Czi TM Panjaitan menjelaskan, sidak ini untuk monitoring harga bahan pokok dan stoknya di pasaran, sehingga bisa dilakukan langkah-langkah yang diperlukan guna memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Idul Adha 1445 H. 

"Diharapkan, dengan sidak ini terjadi kestabilan harga dan terpenuhinya stok bahan pangan untuk masyarakat yang akan menyambut Idul Adha 1445 H ini," ucap Mayor Czi TM Panjaitan.

Dari hasil pelaksanaan sidak dan testimoni para pedagang di Pasar Bakaran Batu, ada beberapa komoditas bahan pokok yang mengalami kenaikan, namun kondisinya relatif stabil dan ketersedian yang masih aman.
 
Jaga Stabilitas Jelang Idul Adha, Kasdim 0204/DS Bersama Forkopimda Sidak ke Pasar Tradisional.Pelaksanaan sidak di Pasar Bakaran Batu berlangsung sekitar 30 menit, kemudian rombongan bergerak menuju Pasar Tradisional Deli Mas, Lubuk Pakam.

Turut hadir melakukan sidak, di antaranya Asisten II Pemkab Deli Serdang, H Khoirum Rijal, ST MAP, Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Ir Hj Syahrifah Alwiyah M, MA, Kepala Pasar Bakaran Batu, Iriana Sembiring, Kepala Pasar Deli Mas, perwakilan dari  Kajari Deli Serdang, serta OPD Pemkab Deli Serdang.