Giat Rabu Bersinar, Koramil Sibolangit Ajak Warga Jauhi Narkoba

Babinsa Koramil Sibolangit Sosialisasi Cegah penyalahgunaan narkoba, Babinsa Kodim 0204 DS Koramil 03 Sibolangit, melakukan kegiatan sosialisasi desa bersih narkoba di Desa Martelu, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang. .

Babinsa Koramil 03/SBL Sertu Anthonytan Malau melaksanakan kegiatan "RABU BERSINAR" memberikan Bimbingan dan himbauan kepada Warga binaan agar tidak menggunakan Narkoba dan tidak terjebak dalam Penyalahgunaan Narkoba baik pengedar ataupun pengguna di Warung Sandy Desa Martelu Kecamatan Sibolangit.

" Saya berharap warga turut menjadi pelopor pencegahan penyalahgunaan narkoba. Karena kalau tidak ada kepedulian kita bersama, peredaran narkoba di wilayah kita tidak akan bisa terantisipasi, dampaknya akan merusak generasi penerus bangsa dan menciptakan lingkungan yang tidak aman," pungkas Babinsa Koramil Sibolangit.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai.

Wujudkan Warga Sehat, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Perugas Posyandu Talun Kenas

Baninsa Talun Kenas Pelda Supriadi melakukan pendampingan Posyandu di Talun Kenas.

 Untuk mewujudkan warga desa binaan yang sehat, Babinsa Koramil 20/TK Kodim 0204/DS Pelda Supriadi melakukan pendampingan petugas Posyandu.

Pendampingan dilaksanakan di Dusun 1, Desa Talun Kenas, Kecamatan Talun Kenas, Kabupaten Deliserdang, 

Melalui kegiatan pendampingan itu, Pelda Supriadi mengimbau ibu-ibu hamil untuk menjaga kehamilannya dan mengonsumsi makanan yang bersih, sehat dan bergizi, agar tumbuh kembang janin normal dan proses kelahiran berjalan lancar.

Pelda Supriadi juga mengimbau ibu hamil untuk selalu menjaga perasaan dan emosi tetap stabil.

"Tumbuh kembang janin tidak hanya ditentukan oleh asupan ibu, tapi juga stabilitas emosi dan perasaan," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Pelda Supriadi juga melakukan pendampingan pemeriksaan balita, untuk mengetahui proses perkembangan mereka.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Talun Kenas Janami Munthe, Babinsa Pelda Supriadi, Bidan Desa Sikap Norotea, petugas Suriyani br Ginting, kader Posyandu.

Percepat Pencegahan Stunting, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Petugas Posyandu

 Untuk mempercepat pencegahan stunting dan mewujudkan warga desa binaan yang sehat, Babinsa Koramil 18/GL Kodim 0204/DS Serka Nurhadi melakukan pendampingan petugas Posyandu.

Kegiatan pendampingan dilaksanakan di Dusun 3, Desa Nagarejo, Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang, 

Dalam kegiatan tersebut, Serka Nurhadi juga melakukan komsos kepada ibu-ibu yang memiliki bayi.

Ia menyarankan agar bayinya diberikan asupan air susu ibu (ASI) karena mengandung protein dan gizi yang sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang bayi.

"Susu yang paling bagi tumbuh kembang bayi adalah ASI. Air susu ibu juga merupakan cara ampuh dan paling sederhana bagi tindakan awal untuk mencegah stunting. Untuk itu, ibu yang memiliki bayi wajib memberikan ASI kepada anaknya," sarannya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Desa Nogorejo, Babinsa Desa Nogorejo (Serka Nurhadi), Tim Nakes Puskesmas Pertumbukan, Tim Nakes Kecamatan Galang, Bidan Desa Nogorejo B beserta anggota Posyandu,  Ketua dan sekretaris PKK, perangkat Desa Nogorejo, dan Balita Desa Nogorejo. 


Sertu Gunawan Ingatkan Kewaspadaan Dalam Peredaran Narkoba

 


Babinsa Koramil-21/TJ, Kodim 0204/Deliserdang, Sersan Satu (Sertu) Gunawan mengingatkan kepada seluruh perangkat Desa, Tokoh Agama, Pemuda dan Perwakilan Orang tua dalam mengwujudkan Kampung Bersih Narkoba (Bersinar) dikawasan Kecamatan STM Hulu, Deliserdang.

Dalam pertemuan tersebut, Sertu Gunawan meminta agar pengawasan terhadap narkoba tentunya harus menjadi perhatian semua pihak terutama dari lingkungan keluarga, lingkungan sekitarnya.

Selain itu, ia juga mengingat efek dari peredaran narkoba selain sanksi rehab bagi para korban candu juga ada sanksi pidana bagi mereka yang melakukan pelanggaran.

Untuk itulah jauhilah perbuatan narkoba maupun minuman berakholol yang tidak ada manfaatnya sama sekali. 

Danramil Bangun Purba Hadiri Upacara 17 SAN dan Rakor Lintas Sektoral

 


Danramil-19/BP, Kodim 0204/Deliserdang, Kapten Inf Warsito menghadiri Upacara 17 SAN dan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang berlangsung di Kantor Kecamatan Bangun Purba,

Adapun rangkaian diawali dengan Upacara Kesadaran Nasional, sebagai Irup oleh Camat Bangun Purba, Gontar Syahputra Panjaitan dengan Komandan Upacara Karsiadi.

Setelah pelaksanaan upacara kemudian dilanjutkan dengan rapat kordinasi lintas sektoral yang langsung dipimpin Camat Bangun Purba, Gontar Syahputra disamping Danramil Bangun Purba, Kapten Inf Warsito, Sekretaris Kecamatan Bangun Purba, Jamil A Ritonga dan Kapolsek Bangun Purba diwakili Aiptu Sutrisno beserta Kasi Kecamatan Bangun Purba, Kepala UPT di Bangun Purba, Kepala Sekolah di Bangun Purba, serta Kades di wilayah Kecamatan Bangun Purba.

Dalam pembahasan dalam rapat koordinasi mengenai kunjungan Pj Bupati Deliserdang, Wiriya Ar-Rahman ke Bangun Purba untuk penyerahan Baznas.

Selain persiapan HUT Kabupaten Deliserdang dan HUT Bhayangkara.

Begitu juga pembahasan dan penanganan dari unsur Forkopimca Bangun Purba tentang maraknya kelompok atau Genk Motor serta balapan liar serta tawuran yang terkadang terjadi dikawasan Bangun Purba.

Dimana dalam hal ini diperlukan perhatian seluruh elemen mulai dari orangtua, pihak sekolah, aparat desa, kecamatan bersama TNI/Polri dan Tokoh Agama serta Pemuda dengan cara pendekatan dan bimbingan serta penindakan hukum bagi setiap pelanggaran.

Dalam pertemuan tersebut, Danramil-19/BP, Kodim DS, Kapten Inf Warsito menyampaikan dalam rapat siap mendukung dan membantu mengwujudkan rasa aman dan nyaman dikawasan Bangun Purba, ini merupaka jawaban adanya kerisauan atas aksi genk motor yang sangat meresahkan warga.

Danramil 0204-18/GL Ikuti Apel Gabungan dan Rakor Forkopimca Galang TA 2024

Danramil 0204-18/GL Ikuti Apel Gabungan dan Rakor Forkopimca Galang TA 2024.

 Danramil 0204-18/Galang, Kodim 0204/Deli Serdang, Kapten Kav Sudirno turut menghadiri Apel Gabungan Forkopimca Galang Tahun 2024 yang digelar di Lapangan Bola Kaki Kecamatan Galang Kota, Kabupaten Deli Serdang,

Kapten Sudirno menjelaskan, kehadirannya bersama sejumlah personil Koramil 0204-18/GL di acara ini adalah wujud menjaga dan merajut sinergitas di antara unsur Forkopimca.

"Ini juga sebagai bentuk dukungan TNI AD terhadap pemerintah di segala level dalam upaya mengakselerasikan pembangunan di daerah," ucap Kapten Sudirno.

Usai apel gabungan yang dipimpin Camat Galang, Drs Syahdin Setia Budi Pane, acara dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi (Rakor) Forkopimca Galang yang dilangsungkan di Aula Kantor Camat Galang.
 
Danramil 0204-18/GL Ikuti Apel Gabungan dan Rakor Forkopimca Galang TA 2024.
Salah satu agenda yang dibahas dalam rakor adalah pengamanan pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Galang sekitarnya.

Tampak hadir di acara, Kapolsek Galang, AKP Henry David Simanjuntak, SH, Lurah Galang Kota, Merry Luciana Viviyanti Pasaribu, SSTP, Korwilcam Pendidikan Kecamatan Galang, Lukmanul Hakim, SAg, Kasipem Syalman Chodi, Kasi Trantib Latip Sumbawa, Kasi PMD, Herman Kaya Siregar SSos, KUPT Dispenda Galang, para Kades serta unsur terkait lainnya.


Dandim 0204/DS Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola U-12 Piala Kapolres Sergai

Dandim 0204/DS Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola U-12 Piala Kapolres Sergai.

 Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Inf Alex Sandri, SHub Int, MHI, diwakili Danramil 0204-10/Sei Rampah, Kapten Inf Empriadi Mendropa menghadiri acara pembukaan Turnamen Sepak Bola U-12 Piala Kapolres Sergai Tahun 2024, 

Turnamen dalam rangka menyambut HUT ke-78 Bhayangkara Tahun 2024 ini dilangsungkan di Lapangan Sepak Bola Mini Soccer Polres Sergai, Sei Rampah, Sergai.

Sejumlah unsur Forkopimda Sergai juga terlihat hadir. Di antaranya, Bupati H Darma Wijaya, SE, yang melakukan kick off turnamen, Kajari diwakili Kasi Intel, Romel Tarigan, dan Kepala BPS, Marine Sohadi Angkat.

Kapolres Sergai, AKBP Oxy Yudha Prastesta, SIK, dalam sambutan pembuka acara menjelaskan, turnamen ini untuk mengasah mental, dan fisik para atlet sepak bola di wilayah Sergai sekitarnya, sehingga bisa berlaga secara optimal dan meraih prestasi.
 
Bupati Sergai, H Darma Wijaya melakukan kick off Turnamen Sepak Bola U-12 Piala Kapolres Sergai Tahun 2024."Dari tujuh cabang olah raga, ada 1000 atlet yang kita harapkan menjadi contoh bagi generasi muda dan anak remaja di Sergai, sehingga mereka bisa tumbuh dan berkembang serta terhindar dari bahaya narkoba," ungkap AKBP Oxy Yudha Pratesta.

Sebelum mengakhiri amanatnya, AKBP Oxy Yudha Pratesta menyampaikan terima kasih kepada segenap pihak atas dukungannya dalam membangun motivasi generasi muda Sergai menjadi lebih maju ke depannya. 

Rangkaian acara pembukaan turnamen ini juga disemarakkan dengan parade tim olah raga yang menjadi peserta upacara. 

Hadir juga di lokasi, Camat Sei Rampah, Fitrianti, Sekcam, Andi, Kabag Dishub, Sugiono, Kesbangpol Sergai, M Azis, dam tokoh masyarakat setempat.