Pawas TMMD Inspeksi Progres Perkerasan Pembangunan Jalan Sepanjang 510 Meter

 


STM Hulu - Perwira Pengawas (Pawas) TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang, Kapten Kav Gawah Ketaren melakukan inspeksi progres perkerasan badan jalan sepanjang 510 meter dengan konstruksi material sirtu (pasir dan batu) setebal 15 Cm di Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (17/8/2024).


Inspeksi dilakukan setelah selesai ucapara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di Markas Koramil 0204-21/Tiga Juhar. 


Perkerasan badan jalan sepanjang 510 meter ini merupakan sisa pembangunan jalan sepanjang 3.400 meter yang dikerjakan Satgas TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang.


Pembangunan jalan sebagai sarana Jalan Usaha Tani (JUT) dari dan ke Dusun Surbakti di Desa Rumah Sumbul itu, bertujuan untuk memudahkan mobilitas orang dan barang yang selama ini terkendala kondisi jalan yang buruk.


"Dengan perbaikan yang dilakukan, diharapkan Jalan Usaha Tani ini tidak hanya memudahkan mobilitas orang dan barang, tetapi juga mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat, sesuai tema TMMD ke-121 TA 2024 ini; Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah," ucap Kapten Ketaren.


Dalam inspeksi itu, Kapten Ketaren melihat langsung proses perkerasan badan jalan sepanjang 510 meter yang sedang ditangani personil Satgas TMMD dibantu warga masyarakat.


Selain itu, Danramil 0204-21/Tiga Juhar ini juga mengecek ulang kondisi badan jalan sepanjang 2.890 meter yang telah selesai diperkeras, serta memastikan tidak ada bagian badan jalan yang mengalami penurunan kondisi.


"Semua badan jalan, baik yang telah selesai diperkeras maupun yang sedang dikerjakan, dalam kondisi baik. Begitu pun, kita tetap siaga untuk melakukan perbaikan segera, bila sewaktu-waktu terjadi masalah sebelum digelarnya upacara penutupan TMMD ke-121 ini," tutup Kapten Ketaren.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Peringati HUT RI, Satgas TMMD Lakukan Gerakan Cegah Disintegrasi Bangsa

 


STM Hulu - Momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024, sangat tepat untuk dimaknai dan diboboti dengan gerakan yang lebih masif untuk mencegah terjadinya disintegrasi atau perpecahan bangsa yang saat ini menjadi semakin nyata ancamannya.


Hal tersebut disampaikan PNS Ahya, Staf Teritorial Kodim 0204/Deli Serdang saat tampil menjadi narasumber dalam penyuluhan Wawasan Kebangsaan TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang, Sabtu (17/8/2024).


Acara yang digelar di Aula Balai Desa Tiga Juhar, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara itu, juga menghadirkan Babinsa Koramil 0204-21/Tiga Juhar, Serma Yudi Hariandi, tokoh masyarakat Desa Rumah Sumbul, aparat desa, karang taruna, pelajar dan elemen masyarakat lainnya.


Dalam paparannya, PNS Ahya menjelaskan, wawasan kebangsaan merupakan cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri, lingkungannya dan tanah airnya yang mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah yang dilandasi Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).


"Inti dari pemahaman wawasan kebangsaan ini adalah persatuan dan kesatuan yang harus dijaga dan dipertahankan oleh setiap warga negara Indonesia, dan momentum peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ini sangat tepat untuk kita jaga persatuan dan kesatuan itu guna mencegah terjadinya disintegrasi bangsa," paparnya. 


Dengan memahami wawasan kebangsaan, maka setiap elemen bangsa dituntut untuk memiliki kemampuan guna bersikap rasional dan dinamis dalam berpikir serta memelihara sikap gotong royong, dan hidup rukun dalam bermasyarakat.


Tak hanya itu, PNS Ahya juga berharap para peserta penyuluhan bisa menularkan ilmu dan pemahaman yang didapat kepada orang lain di sekitarnya.


"Dengan demikian, kita sebagai warga negara telah ikut serta mengembangkan kehidupan masyarakat menuju ke arah yang lebih baik," urainya.


Di bagian lain paparannya, PNS Ahya juga memaparkan beberapa contoh disintegrasi bangsa yang ancamannya makin masif saat ini di kehidupan masyarakat seluruh bangsa Indonesia.


Yakni terjadinya tawuran antar-pelajar, tawuran antar-anggota masyarakat, perselisihan yang terjadi antar-wilayah desa, serta perselisihan akibat perbedaan pendapat.


"Beberapa contoh yang umum ini, terjadi akibat kurangnya penghargaan terhadap kemajemukan yang bersifat heterogen, kurangnya toleransi antar-golongan, dan kurangnya kesadaran masyarakat terhadap ancaman dan gangguan dari luar, sehingga kita semua harus bergandengan tangan dalam gotong royong, musyawarah mufakat untuk mencegah terjadinya disintegrasi bangsa yang akan menjadi kenyataan," tutupnya.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Wujudkan Generasi Berkualitas, Satgas TMMD Gelar Binluh Pendidikan

 


STM Hulu - Satu lagi kegiatan non fisik digelar Satgas TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang di momentum peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Sabtu (17/8/2024). Kegiatan tersebut; Bimbingan dan Penyuluhan (Binluh) Pendidikan.


Acara yang dihelat di Aula Balai Desa Tiga Juhar, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara itu, menampilkan pemateri, Serma Yudi Hariandi dari Koramil 0204-21/Tiga Juhar, serta Staf Teritorial Kodim 0204/Deli Serdang, PNS Ahya. 


Dijelaskan Serma Yudi Hariandi, kegiatan Binluh Pendidikan ini memiliki tujuan untuk mengedukasi, menambah wawasan, dan pengetahuan bagi generasi muda dan para orang tua di Desa Rumah Sumbul dan Desa Tiga Juhar yang menjadi lokasi digelarnya TMMD. 


"Melalui kegiatan ini, diharapkan semua elemen masyarakat mengerti arti pentingnya pendidikan di era teknologi saat ini," ucap Serma Yudi Hariandi.


Tak hanya itu, sosialisasi ini juga dimaksudkan sebagai penguat pendidikan karakter yang harus diberikan kepada generasi muda agar jati diri bangsa Indonesia di masa depan tetap eksis di tengah serbuan budaya dari luar negeri. 


Ditambahkan PNS Ahya, sosialisasi pendidikan ini juga merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka membantu pemerintah untuk meningkatkan Angka Harapan Lama Sekolah (HLS) anak-anak terhadap pendidikan formal.


Dengan kegiatan sosialisasi ini, diharapkan tumbuh kesadaran dan motivasi bagi siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan kesadaran orang tua/wali tentang pentingnya pendidikan agar tumbuh generasi yang berkualitas sebagai penerus bangsa.


"Sosialisasi ini juga memberikan peran sebagai fungsi sosial di masyarakat, dan membawa kemajuan bagi desa di tengah perkembangan teknologi yang semakin canggih," tutupnya.


Hadir dalam acara, tokoh masyarakat Desa Rumah Sumbul, perangkat desa, karang taruna, pelajar dan elemen masyarakat lainnya.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Momentum HUT RI, Satgas TMMD 121 Kodim 0204/DS Gelar Penyuluhan Wawasan Kebangsaan

 


STM Hulu - Di momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Satgas TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang tetap melaksanakan kegiatannya. Salah satunya kegiatan non fisik berupa penyuluhan Wawasan Kebangsaan (Wasbang).


Acara yang digelar di Aula Desa Tiga Juhar, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (17/8/2024), menghadirkan pemateri PNS Staf Teritorial Kodim 0204/Deli Serdang, Ahya bersama Babinsa Koramil 0204-21/Tiga Juhar, Serma Yudi Hariandi. 


Sedangkan peserta penyuluhan terdiri dari perangkat Desa Rumah Sumbul dan Desa Tiga Juhar, Jarang Taruna, organisasi kemasyarakatan, pelajar dan elemen masyarakat lainnya.


Dalam paparannya, PNS Sterdim 0204/DS, Ahya menjelaskan, wawasan kebangsaan merupakan cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri, lingkungannya dan tanah airnya yang mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah yang dilandasi Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).


"Inti dari pemahaman wawasan kebangsaan ini adalah persatuan dan kesatuan yang harus dijaga dan dipertahankan oleh setiap warga negara Indonesia, dan momentum peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI ini sangat tepat untuk mengeratkan serta merajut persatuan dan kesatuan tersebut," ucap Ahya. 


Dikatakannya, dengan memahami wawasan kebangsaan, maka setiap orang dituntut untuk memiliki kemampuan guna bersikap rasional dan dinamis dalam berpikir serta memelihara sikap gotong royong, dan hidup rukun dalam bermasyarakat.


Dari kegiatan ini, Serma Yudi Hariandi juga menambahkan harapannya agar para peserta penyuluhan bisa menularkan ilmu dan pemahaman yang didapat kepada orang lain.


"Dengan demikian, kita sebagai warga negara telah ikut serta mengembangkan kehidupan masyarakat menuju ke arah yang lebih baik," pungkasnya.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Rajut Kebersamaan, Cara Babinsa Peringati HUT ke-79 RI di Lokasi TMMD

 


STM Hulu - Babinsa Koramil 0204-21/Tiga Juhar, Serda Edi Nurmala menggelar kegiatan "Merajut Kebersamaan" di lokasi TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang di Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (17/8/2024).


Kegiatan membersihkan lingkungan untuk pelestarian alam sekitar, dilakukan Serda Edi Nurmala bersama perangkat desa dan warga masyarakat.


"Aksi bersih-bersih lingkungan ini dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia Tahun 2024. Dengan cara ini, kita merajut kebersamaan untuk pelestarian lingkungan," ucap Serda Edi Nurmala.


Melalui kegiatan ini, Serda Edi Nurmala mengedukasi warga, bahwa melestarikan lingkungan sangat penting, tidak hanya bagi manusia, dan hewan, tetapi juga tumbuhan. 


Lingkungan yang bersih, sudah tentu menjadi dambaan semua orang. Dengan bersih, semua orang dapat menjalani aktivitas hariannya dengan aman dan nyaman. 


Bahkan lingkungan yang bersih juga bisa mencegah ancaman banjir, terhindar dari penyakit menular, seperti DBD, diare, dan tipes. 


"Semua penyakit tersebut jika tidak diobati dengan benar akan berujung pada kematian. Banyak masyarakat yang takut terhadap ancaman, namun masih sedikit yang melakukan pencegahan terhadap faktor risiko penyakit tersebut. Yakni kebersihan lingkungan," urai Serda Edi Nurmala.


Manfaat lain menjaga kebersihan lingkungan, tentunya dengan terciptanya lingkungan yang rapi, indah dan nyaman ditempati, sehingga meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani.


"Seperti filosopi yang berbunyi; Mens Sana In Corpore Sano. Bahwa di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Dan ini menegaskan bahwa manfaat budaya bersih sebuah desa mencerminkan kemajuan berpikir warga desa tersebut," tutup Serda Edi Nurmala.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Lagi, Jalan TMMD yang Belum Diperkeras "Makan" Korban



 STM Hulu - Jalan sepanjang 510 meter yang belum diperkeras Satgas TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang kembali "makan" korban. 


Tapi bukan korban jiwa, melainkan truk material yang kembali terperosok di badan jalan yang masih lembek. 


"Kembali truk material terperosok di badan jalan sepanjang 510 meter yang belum diperkeras. Kejadiannya pagi tadi," ucap Kapten Kav Gawah Ketaren,  Perwira Pengawas TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang, Sabtu (17/8/2024) siang.


Diceritakannya, awalnya truk material itu tidak ada kendala saat melintasi jalan sepanjang 2.890 meter yang sudah diperkeras dengan konstruksi material sirtu (pasir dan batu).


Namun saat mencapai ujung jalan sepanjang 510 meter yang belum diperkeras, truk tiba-tiba amblas di sebelah kiri badan jalan. 


Tak ayal, personil Satgas bersama warga kembali harus menunda pekerjaan membangun jalan guna mengevakuasi truk yang terperosok.


Proses evakuasi pun berlangsung dramatis. Material sirtu (pasir dan batu) yang diangkut truk, harus dibongkar lebih dulu dengan peralatan seadanya.


Ironisnya, lokasi pembongkaran bukan berada pada titik perkerasan badan jalan yang dituju, sehingga personil Satgas harus mengangkut kembali material tersebut ke titik yang seharusnya. 


"Mau bagaimana lagi. Sudah dicoba beberapa kali, tetap saja truknya tidak bergerak kalau masih ada muatannya," ungkap Kapten Ketaren.


Lewat tengah hari, proses evakuasi truk berhasil dilakukan, dan personil Satgas kembali melanjutkan pekerjaan, memindahkan material sirtu ke titik badan jalan yang akan diperkeras.


"Besok akan dilanjutkan lagi proses perkerasan badan jalan yang masih tersisa 510 meter lagi dari total 3.400 meter," tutup Kapten Ketaren.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS

Bergaya Minimalis, Ini Penampilan RTLH Bebas Tarigan Usai Direhab Satgas TMMD

 


STM Hulu - Proses rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) milik Bebas Tarigan selesai dikerjakan Satgas TMMD ke-121 TA 2024 Kodim 0204/Deli Serdang, Sabtu (17/8/2024).


Rumah "baru" pria 50 tahun yang tinggal di Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara itu, tampil beda dari sebelumnya.


Bergaya minimalis dengan balutan cat hijau, rumah Bebas Tarigan itu pun dilengkapi pagar sebagai pelindung. 


"Sudah selesai direhab satu RTLH, yakni milik bapak Bebas Tarigan," kata Perwira Pengawas TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang, Kapten Kav Gawah Ketaren melalui sambungan telepon. 


Dari luar, rumah hasil karya "tangan dingin" Satgas TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang itu tampil menyolok dibandingkan rumah lain di sekitarnya.


Di bagian bawah rumah, lantainya dibangun dengan semen cor yang permukaan telah dihaluskan. 


Beranjak ke dinding depan, ada tempelan bahan keramik yang berwarna senada dengan cat hijau. Sentuhan ini menambah apik penampilan rumah. 


Naik ke atas, atap rumah dibuat dengan seng baru dengan kualitas terbaik. Begitu juga di bagian dapur, ada kamar mandi yang juga dibangun baru dengan fasilitas toilet jongkok.


Semua itu dihadirkan Satgas TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang semata-mata hanya untuk memberikan kenyamanan akan hidup yang sehat dan layak bagi seluruh penghuni rumah.


"Puji Tuhan, impian saya memiliki rumah layak huni akhirnya terwujud. Terima kasih kepada TNI AD, Kodim Deli Serdang, serta personil Satgas TMMD yang telah memberikan karya terbaiknya buat saya dan keluarga," ucap Bebas Tarigan dengan suara bergetar.


Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS