Babinsa Koramil 13/TT Kodim 0204/DS Serda Peris Panggabean mengikuti kegiatan sosialisasi Kelembagaan Kemasyarakatan Desa. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Tebing Tinggi Dusun II, Desa Tebing Tinggi, Kota Tebing Tinggi
Hadir dalam sosialisasi itu Camat Tanjung Beringin diwakili Sekcam Mindo, S.Pi, Kepala Desa Tebing Tinggi Ilham, Babinsa Desa Tebing Tinggi Serda Peris Panggabean, Kasi PMD Tanjung Beringin Jepri Sinaga S.H, Kasi kelembagaan Desa Dosrin Sihotang, S.Pt, ibu-ibu PKK Desa Tebingtinggi, para Kadus Desa Tebingtinggi.
Sekcam Tanjung Beringin dalam sambutannya mengatakan, agar perangkat desa dan para Kadus bekerja dengan baik. "Kita digaji untuk melayani, bukan dilayani," ujarnya.
Sekcam juga berharap, agar perangkat desa tidak asal-asalan dalam mengumpulkan data masalah stunting.
"Tolong perangkat desa jangan asal-asalan dalam mendata stunting. Data stunting harus valid agar mendata stunting, sehingga program pengentasan stunting benar-benar tepat sasaran," ujarnya.
Pun demikian dengan persoalan remaja haris mendapat perhatian serius. "Sebagai generasi muda mereka harus mendapat perhatian serius agar tidak terpengaruh dan terjerumus dalam kegiatan-kegiatan negatif, terutama narkoba," harap Sekcam.
Kegiatan berlangsung aman dan lancar.