Dandim 0204/DS Hadiri Upacara Hari Bela Negara ke-76 Kabupaten Serdang Bedagai

 Komandan Kodim (Dandim) 0204/DS Letkol Inf. Alex Sandri, S.Hub,Int,M.H.I diwakili Danramil 08/PC Mayor Arh JP Girsang menghadiri upacara Hari Bela Negara ke-76 Kabupaten Serdang Bedagai.

Upacara Hari Bela Negara dengan thema "Gelora Bela Negara untuk Indonesia Maju" digelar di halaman Kantor Bupati Sergai di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (19/12/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Bupati Sergai H Adlin Tambunan dan Komandan Upacara Kapten Inf E Mendrofa.

Dalam amanat yang dibacakan H Adlin Tambunan, Presiden RI Prabowo Subianto mengatakan, peringatan Hari Bela Negara yang kita laksanakan hari ini adalah untuk mengenang perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan dalam mempertahankan kedaulatan negara melalui peristiwa bersejarah yaitu agresi militer Belanda 2 pada tahun 19 Desember 1948. Saat itu para pahlawan menunjukkan kegigihan dan usaha mereka untuk merebut kembali ibu kota Yogyakarta yang saat ini merupakan simbol pemerintahan negara kesatuan Republik Indonesia 

"Deklarasi PDRI merupakan bukti ketangguhan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan NKRI selain itu keberadaan PDRI juga memberikan sinyal kepada dunia bahwa pemerintah Indonesia masih tetap berdiri," ujar Presiden. 

Tema peringatan Hari bela negara ke-76 tahun 2024 ini adalah gelorakan bela negara untuk Indonesia maju. Tema ini, ujar Presiden, mengandung makna bahwa kita seluruh warga negara Indonesia agar terus mengeluarkan bela negara dengan berkontribusi secara nyata dan berbagai aspek kehidupan guna mewujudkan Indonesia maju kontribusi nyata kita harus dapat tercermin pula pada aspek ideologi politik ekonomi sosial budaya pendidikan teknologi pertahanan dan keamanan 

"Sishankamrata merupakan strategis pertahanan negara terbaik karena Indonesia memiliki keunggulan jumlah penduduk dan wilayah nusantara yang sangat luas dalam konteks tersebut kementerian pertahanan telah melaksanakan program pembinaan kesadaran bela negara pkbn kegiatan pkbn ini merupakan salah satu upaya dari revolusi mental melalui pembangunan karakter bangsa di lingkungan pendidikan," ujar Presiden lagi.

Presiden mengingatkan tugas bela negara bukan hanya milik kementerian pertahanan TNI dan Polri semata. "Namun merupakan tugas dan kewajiban kita sebagai seluruh komponen bangsa dengan semangat bela negara saya yakin kita mampu menghadapi berbagai macam rintangan dan menggapai cita-cita bangsa mari kita bersama-sama mempersembahkan dedikasi yang terbaik bagi bangsa sesuai dengan peran dan profesi kita masing-masing," ujar Presiden.

Hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Sergai H Adlin Tambunan, Kajari Sergai Rufina Ginting SH.MH, Ketua DPRD Togar Situmorang, Dandim 0204/DS diwakili Danramil 08 Mayor Arh. JP. Girsang, Kapolres Sergai diwakili  AKP Andi Saujendral, Para OPD Kab. Sergai, Personil Kodim 0204 /DS, Personil Polres Sergai, PNS Kabupaten Sergai, Siswa  Sekolah SMA Negri  1 Sei Rampah. 

Koramil Sibolangit Ajak Aparat Desa dan Warga Bersatu dalam Karya Bakti Hari Juang TNI AD 2024

 


Koramil 0204-03/Sibolangit, Kodim 0204/Deli Serdang, menggelar karya bakti Hari Juang TNI AD ke-79 Tahun 2024 bersama aparat desa dan warga masyarakat pada Rabu (18/12/2024). Kegiatan kolaboratif ini untuk menjaga lingkungan yang lestari dan terpelihara di Dusun II, Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.

Aksi gotong royong TNI bersama Rakyat ini dipimpin Danramil 0204-03/Sbl, Kapten Inf Aris yang diwakili Bati Tuud, Serma Iqbal. Kegiatan diawali dengan apel pengecekan tim lapangan, dilanjutkan pembagian sektor kerja.

“Kegiatan bersih-bersih ini menyasar parit di Pasar Tradisional Desa Bandar Baru, agar aliran airnya tidak tumpat saat diguyur hujan deras,” jelas Serma Iqbal memberi pengarahan.

Kepada tim lapangan, ia juga mengharapkan bisa menyosialisasikan tentang pentingnya kebersamaan dalam menjaga kebersihan. “Imbau kepada pedagang atau siapa saja di dalam pasar, untuk membuang sampah ke tempat yang telah disediakan Pemerintahan Desa Bandar Baru,” urainya.

Kegiatan berlangsung aman dan lancar, dengan dihadiri Kasi Trantib, B Tarigan, Kades Bandar Baru, Binsar Sitepu, Kadus II, ibu Herlina br Tarigan, mahasiswa KKN Universitas Primagama Medan, Babinsa Koramil 0204-03/Sbl, serta perangkat desa dan warga Bandar Baru. 

Koramil 05 Batang Kuis dan Polsek Batang Kuis Gelar Gotong Royong di Desa Baru untuk Peringati Hari Juang TNI AD ke-79



Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-79, Koramil 05 Batang Kuis bersama Polsek Batang Kuis, Pemerintah Kecamatan Batang Kuis, Pemerintah Desa Baru, serta masyarakat setempat, melaksanakan kegiatan karya bakti atau gotong royong di Desa Baru. Rabu (18/12/2024).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 05 Batang Kuis, Kapten Inf. A.T. Panjaitan, Dihadiri oleh Babinsa Desa Baru, Polmas Desa Baru dan jajaran Polsek Batang Kuis, Kasih Kebersihan Kecamatan Batang Kuis, Kepala Desa Baru Sugianto, beserta seluruh kepala dusun, sekretaris desa (sekdes), perangkat desa, dan warga setempat.




Danramil 05 Batang Kuis dan Kepala Desa Baru Ikut Melakukan Gotong Royong.

Gotong royong ini dilakukan sebagai wujud sinergi antara TNI, Polri, pemerintah, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan serta mempererat hubungan sosial di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk memperingati Hari Juang TNI AD, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kerapian lingkungan di Desa Baru. Semangat gotong royong harus terus kita jaga,” ujar Kapten Inf. A.T. Panjaitan.

Sementara itu, Kepala Desa Baru, Sugianto, mengapresiasi dukungan dari Koramil dan Polsek Batang Kuis dalam kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih atas partisipasi TNI dan Polri, yang terus hadir memberikan contoh baik kepada masyarakat. Ini adalah momentum untuk memperkuat kebersamaan dalam membangun desa yang lebih baik,” katanya.

Kegiatan gotong royong melibatkan pembersihan fasilitas umum, saluran air, serta area sekitar permukiman. Masyarakat Desa Baru menyambut positif kegiatan ini dan berharap agar sinergi seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.


Hari Juang TNI AD yang diperingati setiap tanggal 15 Desember merupakan momen untuk mengenang perjuangan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat dalam mempertahankan kedaulatan negara. Melalui kegiatan ini, TNI AD bersama masyarakat berupaya merefleksikan nilai-nilai perjuangan dalam kehidupan sehari-hari.

Koramil 0204-06/LP Laksanakan Karya Bakti Dalam Rangka Hari Juang TNI AD di Desa Pagar Merbau



 Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI-AD Ke-79 TA 2024, Koramil 0204-06 Lubuk Pakam melaksanakan karya bakti bersama warga dan perangkat Desa Pagar Merbau I, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (18/12/24).

Kegiatan langsung dipimpin Danramil 0204-06 Lubuk Pakam diwakili Bati Tuud Koramil 0204-06 Lubuk Pakam, Sersan Mayor (Serma) Warituroyo yang dihadiri Camat yang diwakili Kasi Trantib Kecamatan Pagar Merbau Ibrahim Harahap, Kades Pagar Merbau l Nani Agustini, Personel Koramil 0204-06/ LP, Perangkat Desa Pagar Merbau l, dan Masyarakat Dusun II, Desa Pagar Merbau l.




Pelaksanaan Apel Bersama sebelum melaksanakan karya bakti di Masjid Istiqlal. (ist)

Diawali dengan Apel bersama yang langsung dikomandoi Bati Tuud Koramil 0204-06 Lubuk Pakam, Sersan Mayor (Serma) Warituroyo kemudian tim bergerak membersihkan perkarangan Masjid Istiqmal.

Dalam kegiatan tim juga mengecek akibat penyumbatan saluran kamar mandi yang kemudian ditelusuri ke saluran drainase di sekitar masjid. Setelah itu dilakukan pengorekan dimana lokasi parit atau drainase yang berada di lingkungan dan diluar Masjid Istiqmal.




Tim Karya bakti Hari Juang TNI AD Ke-79 membersihkan rumput liar dan saluran drainase di Masjid Istimal. (ist)

Di sela-sela kegiatanBati Tuud Koramil 0204-06 Lubuk Pakam, Sersan Mayor (Serma) Warituroyo mengatakan bahwa hari ini kita melaksanakan Karya Bakti Hari Juang TNI-AD yang juga bertepatan dengan Hari Juang Infanteri Ke-79.

Dimana dalam Karya Bhakti dititik beratkan dengan membersihkan parit Tempat Ibadah Masjid Istiqmal dengan membersihkan saluran air yang tersumbat dan pembersihan sampah di seputaran wilayah Masjid Istiqmal.




Tim Karya Bakti Hari Juang TNI-AD membersihkan teras Masjid Istigmal. (Ist)

Sebagaiman kita ketahui bersama saat ini musim hujan, untuk itu kita bersama bersinergi melaksanakan pembersihan sampah-sampah yang dapat menyebabkan penyakit.

Rangkaian Hari Juang TNI-AD ke-79, Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS Gelar Karya Bhakti di Sibolangit

 Dalam rangka Hari Juang TNI-AD ke-79 Tahun 2024, Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS melakukan kegiatan Karya Bhakti di Dusun II, Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Rabu (18/12/2024).

Kegiatan Karya Bhakti yang dipimpin Danramil 03/SBL diwakili Bati Tuud Serma Iqbal itu, melakukan pembersihan parit di Pasar Tradisional Bandar Baru, pembersihan sampah dan sosialisasi tentang kebersihan dan keamanan kepada masyarakat.

Menurut Serma Iqbal, kegiatan ini sebagai wujud dari kepedulian TNI AD kepada warga binaan dan implementasi dari semangat para pejuang dalam merebut dan mempertahankan Kemerdekaan RI.

Sesuai dengan thema Hari Juang TNI AD ke-79 "TNI AD Berjuang Bersama Rakyat", kegiatan Karya Bhakti ini menjadi wujud nyata kebersamaan dan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Untuk itu, Serma Iqbal menegaskan bahwa TNI AD akan selalu berada di tengah-tengah masyarakat.

Kegiatan berlangsung dalam suasana ceria. Para mahasiswa KKN dari Universitas Primagama Medan ikut berbaur bersama personel Koramil 03/SBL, perangkat Desa Sibolangit dan warga membersihkan setiap sudut pasar tradisional. Bahkan di sela-sela lods pedagang tak luput dari pembersihan.

Namun yang menjadi sasaran utama adalah parit di kiri dan kanan badan jalan lintas Medan - Brastagi dan parit di dalam pasar tradisional. Hal ini menjadi perhatian penting untuk menghindari banjir, karena saat ini hampir seluruh wilayah Sumatera Utara, termasuk Desa Bandar Baru sedang berada di puncak musim penghujan.

Kepada para pedagang dan warga, Serma Iqbal juga melakukan sosialisasi untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan, terutama di kawasan pasar tradisional. Menurutnya, selain untuk mencegah banjir, kebersihan lingkungan juga akan membuat pengunjung dan pedagang nyaman dalam menjalankan aktivitas jual beli.

"Mari kita terus meningkatkan kesadaran pentingnya menjaga kebersihan untuk menjaga kenyamanan masyarakat pengunjung dan pedagang, sehingga proses jual beli bisa berlangsung dalam suasana nyaman. Selain itu, kebersihan lingkungan juga dapat mencegah kita dari bencana banjir dan penyakit," ujar Serma Iqbal.

Serma Iqbal juga mengimbau pedagang dan warga untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam parit dan saluran air.

Hadir dalam kegiatan tersebut Serma Iqbal, Kades Bandar Baru Binsar Sitepu, Kadus 2 Herlina br Tarigan, Mahasiswa/i KKN Universitas Primagama Medan, Personel Koramil 03/SBL, Perangkat Desa Bandar Baru dan masyarakat. 

Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Pembagian BLT Untuk Warga Desa Jati Mulyo

 Dalam upaya memastikan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) tepat sasaran dan berjalan lancar, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/PB Kodim 0204/DS Serda Asep Ahmad turut mendampingi proses pembagian BLT kepada masyarakat yang berhak menerima di Desa Jati Mulyo, Kecamatan Pegajahan, Kabupaten Deliserdang,

Serda Asep Ahmad menyampaikan bahwa pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat. Kehadirannya bertujuan memastikan proses distribusi BLT berjalan tertib, aman, dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan.

"Kami dari Koramil 07/PB hadir untuk mendampingi sekaligus membantu mengawasi penyaluran BLT agar benar-benar diterima oleh warga yang berhak. Selain itu, kami ingin memastikan kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan aman," ujarnya.

Proses pembagian BLT kali ini ditujukan kepada 25 Kepala Keluarga, yang telah terdata sebelumnya. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak kondisi ekonomi saat ini.

Kegiatan pembagian BLT juga turut dihadiri oleh aparat Desa, perangkat Kecamatan, serta pihak terkait lainnya. Warga yang menerima bantuan pun tampak antusias dan menyampaikan apresiasi atas kelancaran proses penyaluran tersebut.

Danramil 07/PB Kapten Inf Abdul Malik memberikan apresiasi atas pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa jajarannya. Menurutnya, pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) merupakan wujud komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat.

"Kami dari Koramil 07/PB bersama para Babinsa hadir untuk memastikan penyaluran BLT berjalan dengan tertib, aman, dan tepat sasaran. Ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya dalam membantu mengatasi kesulitan ekonomi yang dihadapi saat ini,” ujar Danramil.

Hadir dalam kegiatan pembagian itu Kepala Desa Jati Mulyo diwakili Sekdes Ika, Kasi PMD Kecamatan Pegajahan Suprihatin, Babinsa Serda Asep Ahmad, Ketua BPD Juani dan warga penerima manfaat.

Pembagian BLT Triwulan IV untuk bulan Oktober, November dan Desember diberikan sebesar Rp 300 ribu/bulan per kepala keluarga. Sehingga masing-masing kepala keluarga menerima secara keseluruhan sebesar Rp 900.000. 

Bakti Sosial HUT TNI AD Ke 79, Koramil Lubuk Pakam dan Warga Gotong Royong

Bakti Sosial Koramil Lubuk Pakam 

Dalam rangka memperingati HUT TNI AD ke 79 sekaligus HUT Infanteri Personel TNI Kodim 0204 DS, Koramil 06 Lubuk Pakam melakukan gotong royong bersama warga Desa Pagar Merbau I, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang.
Kegiatan Karya Bhakti dititik beratkan dengan membersihkan parit Tempat Ibadah Masjid Istiqmal dengan membersihkan saluran air yg tersumbat dan pembersihan sampah di seputaran wilayah Masjid Istiqmal.

" Sebagaiman kita ketahui bersama saat ini musim hujan, untuk itu kita bersama bersinergi melaksanakan pembersihan sampah-sampah yang dapat menyebabkan penyakit," ujar Bati Tuud Serma Wari Turoyo. 

Kegiatan Karya Bhakti Koramil 06/LP Dalam rangka memperingati Hari Juang Infanteri dan hari Juang TNI-AD  Ke-79 TA 2024 di Dusun II, Desa Pagar Merbau l.

Kegiatan di hadiri mewakili Camat/Kasi Trantib Ibrahim Harahap, Kades Pagar Merbau l 
Ibu Nani Agustini S.P, Personel Koramil 06/ LP, Perangkat desa Pagar Merbau l dan Masyarakat Desa Pagar Merbau l.