Danramil Sunggal Sambut Kunker Bupati Deli Serdang

Kunker Bupati Deli Serdang DELISERDANG | Bupati Deli Serdang Asri Ludin Tambunan beserta Wakil Bupati Lomlom Suwondo dan rombongan OPD melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang. Selasa, 22/4/2025.

Saat tiba, rombongan langsung disambut Muspika Kecamatan Sunggal salah satunya Danramil 01 Sunggal jajaran Kodim 0204 DS, Kapten Kav Ishak Iskandar, Camat Sunggal, Kapolsek dan aparatur pemerintah Kecamatan dan Desa se Kecamatan Sunggal. Kunjungan Bupati Deli Serdang dilakukan di Kantor Camat Sunggal Jln.Perintis kemerdekaan Dusun IX Desa Sei Semayang.

Danramil Sunggal 
Dalam kesempatan itu bupati berpesan pada seluruh pelaksana pemerintahan di Kecamatan Sunggal maupun Desa agar melakukan layanan Paten untuk peningkatan pelayanan yang cepat dan efisien pada masyarakat. Termasuk mendata masyarakat yang membutuhkan penanganan pemerintah dalam kesehatan dan pendidikan.

" Perbaikan infrastruktur dan peningkatan ekonomi masyarakat juga menjadi prioritas utama Pemerintah Kabupaten Deli Serdang saat ini," ungkap Bupati.

Kunjungan kerja Bupati Deli Serdang dan rombongan berlangsung aman dan lancar hingga selesai. 




Dandim 0204/DS Hadiri Kegiatan Manasik Haji di Masjid Agung Sergai

Dandim 0204/DS diwakili Pabung Sergai Mayor Inf Ponidi menghadiri kegiatan Manasik Haji Tahun 1446 H/2025 M di Masjid Agung Sergai Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (22/4/2025).

Acara dipimpin Bupati Sergai H Dharma Wijaya didampingi Asisten I Nina Hutabarat dan Kapolres Sergai serta para Kepala OPD serta para peserta manasik haji.

Dalam sambutannya Bupati Sergai H Dharma Wijaya mengingatkan para calon jamaah haji untuk selalu bersyukur karena tidak semua orang bisa memiliki kesempatan untuk pergi ke Tanah Suci dalam rangka melaksanakan ibadah haji.

"Saya berharap kepada para calon jamaah haji Kabupaten Sergai untuk selalu menjaga kesehatan selama pelaksanaan ibadah haji," ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Sergai, lanjut Bupati, berpesan untuk selalu mengingatkan antar sesama calon jamaah dan menjaga kekompakan.

"Akhirnya saya berharap kepada seluruh calon jamaah untuk mengikuti kegiatan manasik haji ini dengan baik dan benar sebagai bekal dalam menjalankan ibadah haji. Semua kita semua menjadi haji yang mabrur," ujarnya. 

Tim VI Patroli Motoris Kodim 0204/DS Gelar Operasi Kejahatan Jalanan di Sei Rampah

 Tim VI Patroli Motoris Kodim 0204/Deli Serdang menggelar operasi kejahatan jalanan di wilayah Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. Kegiatan bersama Polsek Sei Rampah dan Satpol PP Pemkab Sergai ini dimulai pada Minggu malam hingga Senin dini hari (21/4/2025) pukul 01.00 WIB.

Patroli dipimpin oleh Plh Danramil 0204-09/Teluk Mengkudu, Lettu Kav Murfy Khairuddin. Dengan kekuatan 20 personel, tim gabungan menyisir sejumlah lokasi rawan begal dan aktivitas geng motor. Tim juga berpatroli ke tempat-tempat nongkrong para remaja guna mencegah terjadinya tawuran antarkelompok.
 


Pelaksanaan patroli diawali dengan apel persiapan dan pengecekan personel di Markas Koramil 0204-10/Sei Rampah. Dalam arahannya, Lettu Murfy menjelaskan bahwa patroli ini untuk pencegahan kejahatan jalanan, serta menciptakan kondisi lingkungan yang kondusif.

"Kehadiran patroli tim gabungan ini untuk mencegah aksi kejahatan jalanan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di lingkungan sekitarnya," terangnya. 
 


Patroli berlangsung aman, tertib dan lancar dengan rute start dari Makoramil 0204-10/SR menuju SPBU Firdaus, Masjid Agung Sei Rampah dan Alun-Alun Kantor Bupati Sergai. Dari sini, patroli dilanjutkan ke arah simpang Bedagai, kemudian ke arah Sei Bamban, simpang Pos Polisi, SPBU Suka Damai hingga perbatasan Kecamatan Tebing Tinggi, dan kembali ke Makoramil 0204-10/SR untuk pengecekan akhir.  


Dandim 0204/DS Pimpin Upacara Penyambutan Jenazah Alm. Sertu Syahbani M. Banaya di KNIA


 Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Inf Alex Sandri, S.Hub.Int., M.H.I., memimpin upacara penyambutan jenazah almarhum Sertu Syahbani M. Banaya di Terminal Cargo KNIA (Kuala Namu Internasional Airport), Kabupaten Deli Serdang, Senin pagi (21/4/2025) pukul 05.30 WIB. 

Almarhum lahir di Sei Limbat, Kabupaten Langkat pada 23 Desember 1997. Ia tercatat sebagai prajurit Yonif 141/AYJB, Brigif 8/Garuda Cakti, Kodam II/Swj. Jenazahnya tiba di KNIA dengan menggunakan pesawat udara Lion Air JT308 pada Minggu malam (20/4/2025) pukul 23.16 WIB. 
 


Dalam prosesi penyambutan itu, sejumlah pejabat TNI dari Yonif 141/AYJB, seperti Kapten Inf Wisnu Suranenggala, Kapten Inf Antonius Utomo, dan Lettu Inf Ayub, serta Ketua Persit KCK Yonif 141/AYJB, juga ikut mengantar jenazah almarhum. 

Di sisi lain, istri almarhum beserta keluarga, juga terlihat hadir dalam acara prosesi penerimaan dan pemberangkatan jenazah dari KNIA menuju rumah duka di Jalan Imam Bonjol Dusun I, Sei Limbat, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara.
 



Prosesi upacara penyambutan ini digelar sebagai wujud penghormatan terakhir dari TNI kepada almarhum, dan bentuk pengakuan atas jasa serta pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Di samping itu, upacara ini juga sebagai bentuk penghiburan dan ungkapan duka cita sekaligus rasa hormat kepada pihak keluarga yang ditinggalkan, dengan harapan ikhlas serta sabar menerima cobaan ini.

Rangkaian upacara berlangsung khidmat dengan menurunkan personel dari sejumlah Koramil jajaran Kodim 0204/DS. Sejumlah pejabat TNI di lingkungan Kodim 0204/DS, juga hadir melakukan penyambutan dan pengantaran menuju rumah duka dengan menggunakan ambulance. 


Tingkatkan Cinta Tanah Air Generasi Muda, Babinsa Kodim 0204/DS Berikan Wasbang ke Siswa Aliyah Dolok Merawan

 Dalam rangka menanamkan dan meningkatkan rasa cinta tanah air ke generasi muda, Babinsa Koramil 14/DMR Kodim 0204/DS Sertu Didik H melaksanakan kegiatan wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada para siswa siswi Madrasah Aliyah Dolok Merawan.

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Senin Wasbang itu merupakan wujud komitmen TNI dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), terutama di era globalisasi yang dipengaruhi oleh budaya asing.

Kepada para siswa, Sertu Didik memaparkan tentang wawasan kebangsaan. Menurutnya, wawasan kebangsaan adalah cara pandang atau sikap mental yang mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa, serta cinta tanah air berdasarkan nilai-nilai Pancasila dan UUD 45.

Untuk itu, Sertu Didik berharap para siswa untuk saling menghormati antara satu dengan yang lain dengan tidak membeda-bedakan antar suku, agama, ras dan antar golongan. Jadikan nilai-nilai yang terkandung dalam butir-butir Pancasila sebagai acuan dalam berprilaku sehari-hari.

"Kita semua terikat dalam bingkai NKRI tanpa ada sekat-sekat apapun. Untuk itu mari kita saling menghormati meski berbeda suku, agama, ras dan antar golongan. Hormati yang tua dan sayangi yang muda," ujarnya. 

Sertu Didik juga mengimbau siswa untuk tekun menuntut ilmu. "Sebagai pelajar tugas utama kalian adalah menuntut ilmu, Tekunlah belajar agar cita-cita yang kalian harapkan dapat tercapai," ujarnya. 

Komitmen Dukung Program Swasembada Pangan Presiden Prabowo Subianto, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Panen Petani

 Sebagai wujud komitmen mendukung program Swasembada Pangan Presiden Prabowo Subianto, Babinsa Koramil 19/BP Kodim 0204/DS Serda Heri Swandana melakukan monitoring dan pendampingan panen padi di Desa Seibuaya, Kecamatan Silinda, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Panen dilakukan di lahan seluas 1,5 hektar dengan jenis padi infari 32. Setelah dilakukan pemanenan hasil yang diperoleh sebanayk 6,5 ton dengan harga jual Rp 6.400/kg.

Menurut Serda Heri Swandana, kegiatan monitoring dan pendampingan ini sebagai wujud kepedulian terhadap program Presiden Prabowo Subianto yang bertujuan untuk mencapai kesejahteraan petani dan rakyat.

"Melalui kegiatan pendampingan ini, kita ingin memastikan bahwa ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah terkait dengan program Swasembada Pangan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," ujarnya.

Tidak hanya pada masa panen, tapi Babinsa turun secara langsung ke sawah untuk membantu petani mulai dari pengolahan lahan, penanaman, perawatan hingga panen. 

Upaya ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat, khususnya para petani yang merasakan dampak positif dari pendampingan Babinsa. 

"Program ini tidak hanya berfokus pada peningkatan produksi pangan, tapi juga menjadi wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menciptakan ketahanan pangan. Dengan melibatkan diri secara langsung, kita selaku Babinsa menunjukkan bahwa TNI siap menjadi mitra petani untuk mempercepat target nasional Swasembada Pangan," ujarnya. 

Gugur di Papua Dalam Tugas, Dandim 0204 DS Sambut Jenazah Prajurit Yonif 141 AYJB di Bandara Kualanamu

 

Komandan Kodim 0204 DS Letkol Inf Alex Sandri memimpin acara penyambutan Jenazah Alm Sertu Syahbani Muhammad Banaya saat tiba di terminal Cargo Bandara Kualanamu Kabupaten Deli Serdang. Minggu malam, 20/4/2025.

Jenazah tiba dengan pesawat Lion Air nomor penerbangan JT 308. Usai disambut dengan upacara dipimpin langsung Dandim bersama puluhan anggota, jenazah langsung dibawa dengan mobil ambulance menuju rumah Duka Jalan Imam Bonjol Dusun I Sei Liimbat Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat.

Prajurit TNI Sertu Syahbani Muhamad Banaya ( 28) dari Batalyon Infanteri 141/AYJP gugur saat menjalankan tugas di Papua. Sebelumnya Jenazah sertu Syahbani anggota Brigif 8/Garuda Cakti Dam II/SWJ diberangkatkan dari Timika Papua dengan helikopter selanjutnya diterbangkan ke Medan.

” Proses penyambutan berjalan aman dan lancar hingga jenazah dibawa ke Kampung halamannya untuk di kebumikan,” ujar Dandim 0204 DS.

Hadir dalam penjemputan Jenazah, Ibu Danyonif 141/AYJB, Perwira Kapten Inf Wisnu Suranenggala, Kapten Inf Antonius Utomo, Lettu Inf Ayub, Istri Alm Sertu Syahbani Mhd Banaya, serta Keluarga Almarhum.